zoom-inlihat foto
Tanpa AC, Begini 6 Cara Efektif Menjaga Ruangan Sejuk Hanya dengan Kipas Angin
kompas.com
Ilustrasi menggunakan kipas angin yang tepat pada ruangan agar ruangan sejuk. 

TRIBUNSHOPPING.COM - AC mahal, kipas angin kurang dingin?

Ada cara ampuh yang bikin ruangan sejuk tanpa perlu biaya besar, lho.

Coba trik mudah ini, hasilnya bikin kaget.

Memiliki ruangan sejuk tanpa AC memang tantangan tersendiri, terutama di tengah musim panas yang terik.

Meski kipas angin jadi pilihan utama, sayangnya banyak yang merasa kipas angin tidak cukup mendinginkan.

Tapi, jangan buru-buru putus asa! Ada beberapa cara praktis dan murah yang bisa membuat ruangan terasa lebih sejuk hanya dengan memanfaatkan kipas angin secara optimal.

Siap merasakan sensasi sejuk tanpa biaya mahal?

Dilansir dari beberapa sumber tim TribunShopping, ada beberapa tips dan trik yang bisa dicoba.

1. Letakkan Mangkuk Es di Depan Kipas Angin

Ilustrasi kipas angin meja untuk sejukkan ruangan mungil secara andal.
Ilustrasi kipas angin yang depannya diberi sebongkah es batu. (kompas.com)

Salah satu trik yang bisa kamu lakukan adalah menempatkan mangkuk berisi es di depan kipas angin.

2 dari 4 halaman

Menurut situs Goodto, trik sederhana ini akan membantu menyebarkan udara dingin ke seluruh ruangan, menciptakan efek AC darurat namun dengan biaya yang jauh lebih murah.

Udara dari kipas akan mengalir melalui es, sehingga menciptakan hawa dingin yang lebih menyegarkan, cocok untuk mendinginkan ruangan tanpa perlu AC.

2. Perhatikan Posisi Kipas Angin agar Udara Tetap Segar

Ilustrasi posisi kipas angin yang benar.
Ilustrasi posisi kipas angin yang benar. (kompas.com)

Banyak orang salah kaprah dengan mengarahkan kipas angin langsung ke tubuh.

Meskipun ini terasa sejuk sesaat, cara ini tidak efektif untuk mendinginkan ruangan.

Sebaliknya, arahkan kipas angin ke jendela terbuka, terutama pada malam hari.

Posisi ini membantu mendorong udara panas keluar dari ruangan, sehingga ruangan menjadi lebih sejuk secara keseluruhan.

Trik ini bekerja lebih baik jika dilakukan pada malam hari, saat suhu di luar ruangan lebih dingin.

Jika ingin lebih optimal, tempatkan kipas angin di ruangan yang berbeda dan arahkan ke luar melalui jendela terbuka.

Hal ini akan menciptakan sistem sirkulasi udara alami, yang membuat udara panas keluar dan udara segar masuk ke ruangan kamu.

Baca juga: Pilih Mana, Air Cooler atau Kipas Angin untuk Usir Hawa Panas Rumah?

3 dari 4 halaman

3. Mengatur Putaran Kipas Angin Langit-Langit

Ilustrasi penggunaan kipas angin model dinding.
Ilustrasi penggunaan kipas angin model dinding. (kompas.com)

Bagi kamu yang memiliki kipas angin langit-langit, mengatur arah putarannya dapat memberikan efek pendinginan yang signifikan.

Untuk cuaca panas, atur kipas agar berputar berlawanan arah jarum jam.

Pengaturan ini akan menciptakan aliran udara yang lebih merata di dalam ruangan, mendorong udara dingin turun ke bawah.

Cara ini efektif untuk memberikan kesejukan tambahan di siang hari yang terik.

GREE Air Cooler GTA ACOOL4
GREE Air Cooler GTA ACOOL4

4. Manfaatkan Udara Dingin dari Ruang Bawah Tanah

Ilustrasi kipas angin untuk sejukkan rumah secara lebih andal.
Ilustrasi kipas angin untuk sejukkan rumah secara lebih andal. (kompas.com)

Jika rumah kamu memiliki ruang bawah tanah, ini bisa menjadi sumber udara sejuk yang bermanfaat.

Letakkan kipas angin di area tangga yang menuju ke ruang bawah tanah dan arahkan kipas ke atas. Udara dingin dari lantai bawah akan naik dan membantu menurunkan suhu di lantai utama.

Ini adalah cara alami untuk memanfaatkan udara sejuk yang sudah ada di rumah tanpa biaya tambahan.

Baca juga: Review SEKAI Kipas Angin Dinding Remote WFN 1628, Cocok Menjadi Andalan saat Cuaca Panas

5. Letakkan Kipas di Lantai dengan Arah yang Tepat

Ilustrasi penggunaan kipas angin untuk sejukkan ruangan dan usir hawa panas, tunjang kenyamanan beraktivitas dan istirahat.
Ilustrasi penggunaan kipas angin untuk sejukkan ruangan dan usir hawa panas, tunjang kenyamanan beraktivitas dan istirahat. (depositphotos/syda_productions)
4 dari 4 halaman

Menurut Greig Millar dari OVO, kipas angin lantai dapat membantu mendinginkan rumah secara efektif jika diletakkan dengan benar.

Panas umumnya bergerak ke atas, sehingga udara paling sejuk akan berada di lantai dasar.

Letakkan kipas di lantai dengan arah yang menghadap ke atas atau ke dinding di seberangnya.

Pastikan tidak ada benda besar yang menghalangi kipas agar aliran udara tidak terhambat.

Udara dingin akan memantul kembali dan menyebar, menurunkan suhu ruangan secara keseluruhan.

SEKAI Kipas Angin Berdiri / Stand Fan 16 Inch - SFN 1620
SEKAI Kipas Angin Berdiri / Stand Fan 16 Inch - SFN 1620

6. Hindari Menyalakan Kipas Angin Saat Tidur di Malam Hari

Ilustrasi tidur jangan menggunakan kipas angin.
Ilustrasi tidur jangan menggunakan kipas angin. (unsplash.com/Marius Matuschzik)

Walau kipas angin sangat membantu, para ahli menyarankan untuk tidak menyalakannya sepanjang malam saat tidur.

Penggunaan kipas angin yang terlalu lama bisa menyebabkan masalah kesehatan, seperti gangguan pernapasan dan kekeringan pada kulit.

Sebaiknya gunakan kipas angin hanya pada siang hari atau dalam durasi yang tidak terlalu lama. (*)

(Andrakp/TribunShopping.com)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Selanjutnya

Artikel Rekomendasi

Artikel Terkait

5 Cara Praktis Hilangkan Bekas Noda Lipstik di Gelas, Cepat Bikin Kinclong Lagi

5 Cara Praktis Hilangkan Bekas Noda Lipstik di Gelas, Cepat Bikin Kinclong Lagi

Kini kamu tidak perlu bingung atau frustrasi lagi menghadapi noda lipstik di gelas. Dengan beberapa bahan sederhana dan bisa ditemukan di rumah.

7 Cara Membersihkan Noda Krayon di Dinding Tanpa Merusak Permukaan

7 Cara Membersihkan Noda Krayon di Dinding Tanpa Merusak Permukaan

Masalah noda krayon di dinding bisa diatasi secara mudah dengan bahan alami dan rumahan tanpa membuat permukaannya rusak.

Viral di TikTok, Lukisan Go Green Taruparwa Bawa Pesan Pelestarian Lingkungan sebagai Hiasan Dinding

Viral di TikTok, Lukisan Go Green Taruparwa Bawa Pesan Pelestarian Lingkungan sebagai Hiasan Dinding

Bukan hanya untuk memperindah ruangan, lukisan ini menginspirasi pelestarian lingkungan di seluruh dunia.

Tanpa AC, Begini 6 Cara Efektif Menjaga Ruangan Sejuk Hanya dengan Kipas Angin

Tanpa AC, Begini 6 Cara Efektif Menjaga Ruangan Sejuk Hanya dengan Kipas Angin

Bingung atur posisi kipas angin agar ruangan sejuk? Ini rahasianya! Dengan cara ini, udara dingin akan menyebar ke seluruh ruangan tanpa perlu AC.

5 Manfaat Ventilasi Rumah untuk Kesehatan dan Kenyamanan Keluarga

5 Manfaat Ventilasi Rumah untuk Kesehatan dan Kenyamanan Keluarga

Salah satu faktor penting yang mendukung kenyamanan dan kesehatan dalam rumah adalah ventilasi yang memadai.

6 Cara Tepat Mengatasi Bekas Noda Gosong di Dinding Dapur, Kembali Bersih Tuntas dengan Cepat

6 Cara Tepat Mengatasi Bekas Noda Gosong di Dinding Dapur, Kembali Bersih Tuntas dengan Cepat

Bekas noda gosong ini dapat mengganggu tampilan dapur dan sulit dihilangkan jika tidak dibersihkan dengan benar;

10 Cara Tepat Memilih Pelapis Anti Bocor untuk Melindungi Atap dan Plafon Rumah

10 Cara Tepat Memilih Pelapis Anti Bocor untuk Melindungi Atap dan Plafon Rumah

Penggunaan pelapis anti bocor menjadi cara instan yang banyak dipilih. Fungsinya yang sangat vital membuat pelapis anti bocor banyak dicari

7 Benda yang Ampuh Cegah Suara Bising Masuk ke Dalam Rumah

7 Benda yang Ampuh Cegah Suara Bising Masuk ke Dalam Rumah

Suara bising masuk rumah pastinya sangat mengganggu kenyamanan, apalagi bagi yang membutuhkan ketenangan untuk istirahat

7 Penyebab Pisau Dapur Cepat Tumpul, Hindari untuk Cegah Kerusakan Lebih Cepat

7 Penyebab Pisau Dapur Cepat Tumpul, Hindari untuk Cegah Kerusakan Lebih Cepat

Penggunaan dan penyimpanan pisau secara asal bisa membuat permukaannya menjadi lebih cepat tumpul, ini dia 7 penyebabnya.

Artikel Populer

Review Lengkap MiTO Air Purifier PUR30: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap MiTO Air Purifier PUR30: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Punya rating sempurna, berikut spesifikasi MiTO Air Purifier PUR30, dilengkapi harga terbaru 2025, cara penggunaan, kelebihan hingga kekurangan.

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Jambi

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Jambi

Jual produk murah dan lengkap serta punya rating bagus pada tahun 2025, berikut 5 toko elektronik rumah tangga recommended di Kota Jambi, Jambi.

Review Lengkap SAKA Te Anue: Parfum Kopi Vanilla Unisex dengan Aroma yang Hangat dan Elegan

Review Lengkap SAKA Te Anue: Parfum Kopi Vanilla Unisex dengan Aroma yang Hangat dan Elegan

Parfum ini diklaim sebagai eau de parfum (EDP) dengan aroma yang didominasi kopi dan vanilla, memberikan kesan classy, seksi, dan prestisius

Daftar Harga Wajan Stainless Steel Under 100 Ribu: Masak Tanpa Drama Lengket

Daftar Harga Wajan Stainless Steel Under 100 Ribu: Masak Tanpa Drama Lengket

Ada yang lagi diskon, berikut daftar wajan bermaterial baja tahan karat atau stainless steel anti lengket yang harganya di bawah Rp 100 ribu.

Tips Memilih Jenis Lampu sesuai Ruangan Rumah agar Hemat Listrik

Tips Memilih Jenis Lampu sesuai Ruangan Rumah agar Hemat Listrik

Agar bisa efisiensi energi dan hemat listrik, berikut sejumlah tips yang bisa kamu terapkan dalam memasang lampu sesuai dengan jenis ruangan rumah.