TRIBUNSHOPPING.COM - Kondisi Kloset yang mampet memang menjadi salah satu masalah rumah tangga yang paling bikin repot.
Bahkan kadang tidak bisa diatasi sendiri, membutuhkan jasa profesional.
Klik di sini untuk mencari produk penyedot wc berkualitas.
Masalah ini juga bisa berujung pada biaya perbaikan yang tidak sedikit jika tidak ditangani dengan cepat.
Seperti kata pepatah mencegah lebih baik daripada memperbaiki, kamu bisa menghindari berbagai penyebab kloset ini menjadi mampet agar tidak mengganggu aktivitas sehari-hari.
Ini dia 7 penyebab kloset mampet dilansir dari berbagai sumber:
1. Kurangnya Air untuk Membilas Kloset
Jangan sepelekan penggunaan air saat menyiram kloset, karena jika air yang digunakan tidak cukup banyak, maka kotoran bisa saja tidak terbuang seluruhnya, lalu mengendap dan menyebabkan penyumbatan pada saluran pembuangan.
Hal ini sering terjadi pada kloset dengan sistem pembilasan manual, atau saat debit air yang mengalir terlalu rendah.
2. Tumpukan Tisu
Penyebab utama kloset mampet seringkali adalah benda asing yang terjebak di saluran pembuangan, seperti tisu toilet, plastik, atau barang-barang lain yang tidak seharusnya dibuang ke kloset.
Benda-benda tersebut dapat menyumbat saluran dan menghambat aliran air.
3. Penggunaan Produk yang Tidak Sesuai
Beberapa produk pembersih atau tisu toilet yang sulit terurai bisa menyebabkan penyumbatan pada saluran pembuangan.
Tisu toilet yang terlalu tebal atau penggunaan produk kimia yang salah dapat memperburuk keadaan dan menyebabkan kloset mampet.
4. Struktur Saluran yang Tidak Tepat
Dilansir dari berbagai sumber, masalah ini sering terjadi pada instalasi saluran air yang tidak dikerjakan oleh tenaga profesional.
Penggunaan pipa yang terlalu kecil, banyak belokan tajam, atau dipasang tidak sesuai standar akan memperlambat aliran dan membuat kotoran mudah tersangkut di dalam.
5. Kurangnya Perawatan
Kebiasaan membuang kotoran atau limbah dalam jumlah besar sekaligus, tanpa proses penguraian yang memadai, bisa menjadi penyebab utama penyumbatan.
Pemakaian kloset yang terlalu sering tanpa jeda atau kurangnya perawatan rutin pada saluran pembuangan juga berpotensi menyebabkan aliran tersendat.
Jika sudah seperti ini, air jadi lambat surut atau bahkan menggenang.
6. Membuang Pembalut atau Popok ke Dalam Kloset
Hindari membuang popok atau pembalut ke dalam kloset
Produk-produk ini tidak mudah terurai, menyerap air, dan dapat mengembang hingga menyumbat pipa secara total.
7. Masalah pada Saluran Pembuangan
Saluran pembuangan yang tidak berfungsi dengan baik bisa menjadi penyumbat kloset.
Kondisi pipa yang rusak, tertekuk, atau tersumbat oleh kerak dan kotoran dapat sangat menghambat aliran air dari kloset.
Hal ini memicu penumpukan kotoran ini akan menyumbat jalur air sepenuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(RIFA/TRIBUNSHOPPING.COM)




Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!