TRIBUNSHOPPING.COM- Seperti yang kita tahu, kain berwarna putih memang sangat rentan terkena noda.
Noda sekecil apa pun akan langsung tampak jelas di permukaannya.
Dapatkan sikat pakaian berkualitas dengan harga terjangkau, klik di sini ya.
Tidak hanya kaus dan kemeja, mukena putih juga sering kali mudah terkena noda, muncul jamur, dan berubah warna menjadi kuning.
Penggunaan mukena setiap hari, terutama yang terkena air bisa membuatnya menjadi lembap, ditambah jika tidak dikeringkan secara tepat.
Mukena putih yang dipenuhi jamur dan noda kuning tentu akan terlihat kusam.
Jika masih layak dipakai, kamu bisa loh membersihkannya dengan berbagai cara.
Baca juga: 5 Tips Membersihkan Mukena Putih dari Noda Kuning dan Jamur, Bisa Pakai Mengkudu Loh!
Nah untuk perawatan yang lebih tepat, berikut ini TribunShopping sudah merangkum penyebab dan cara mengatasi jamur hitam di mukena dilansir dari berbagai sumber:
Penyebab Mukena Berjamur
-Kelembapan yang Tinggi
Mukena yang disimpan di tempat lembap atau basah dapat memicu pertumbuhan jamur.
Kondisi kelembapan yang tinggi membuat kain menjadi lembap, menciptakan lingkungan yang mendukung perkembangan jamur.
- Penyimpanan di Area Tertutup
Menyimpan mukena di tempat tertutup tanpa ventilasi yang cukup juga dapat membuat udara di dalamnya lembap, yang menjadi kondisi yang ideal untuk pertumbuhan jamur.
-Penggunaan Detergen yang Tidak Tepat
Penggunaan detergen yang mengandung bahan kimia keras atau tidak dibilas dengan baik dapat meninggalkan residu pada mukena, yang dapat memicu pertumbuhan jamur jika kainnya tidak kering sepenuhnya.
-Kurang terawat
Mukena yang jarang dicuci dan terpapar keringat atau kotoran dalam waktu lama lebih rentan terhadap jamur.
Kotoran yang menempel pada kain menjadi tempat berkembang biaknya jamur.
Cara Mengatasi Jamur Hitam pada Mukena Putih
1. Pakai Sitrun
Punya kandungan asam yang cukup tinggi, sitrun atau asam sitrat banyak dimanfaatkan untuk membersihkan mukena putih berjamur.
Untuk cara penggunaannya, kamu bisa mencampurkan deterjen dengan air panas, lalu tambahkan asam sitrun secukupnya.
Masukkan mukena yang ingin dibersihkan ke dalam larutan sitrun tersebut, merendamnya tidak perlu lama-lama.
Jika noda sudah mulai terangkat, kamu bisa mengucek bagian yang menguning tersebut.
Lakukan secara perlahan supaya tak merusak bahan.
2. Pakai Baking Soda
Untuk mengatasi jamur di permukaan mukena, kamu hanya perlu menaburkan baking soda pada area berjamur.
Lakukan proses ini sebelum proses pencucian.
Supaya jamur terangkat dan mudah dibersihkan, biarkan taburan baking soda ini meresap ke dalam serat, kamu bisa membiarkannya semalaman atau beberapa jam saja sesuai kebutuhan.
Jika sudah, cuci mukena putih seperti biasa dan tambahkan dengan deterjen.
3. Pakai Lemon
Alami tapi ampuh, lemon menjadi salah satu bahan alami yang punya segudang manfaat untuk mengatasi noda pada pakaian.
Nah, kali ini kamu juga bisa memanfaatkannya untuk mengangkat noda di permukaan mukena putih secara ampuh.
Noda kuning dan jamur yang sulit dibersihkan pakai cara biasa akan kembali bersih.
Untuk caranya, cukup rebus potongan lemon ke dalam air secukupnya.
Kamu bisa menggunakan air rebusan untuk merendam mukena putih yang menguning loh.
Diamkan sekitar satu jam ya untuk hasil lebih efektif.
Langkah selanjutnya adalah mencuci pakaian seperti biasa pakai deterjen.
*Harga produk yang tertera di dalam artikel sewaktu-waktu bisa berubah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(RIFA/TRIBUNSHOPPING.COM)