TRIBUNSHOPPING.COM - Dihadapkan dengan aktivitas yang serba digital, laptop menjadi alat penting untuk menunjang kinerja setiap orang.
Memiliki laptop pribadi adalah hal yang sudah biasa namun, belum tentu semua orang mampu memiliki laptop yang awet.
Salah satu hal yang menyebabkan hal tersebut adalah keteledoran yang dilakukan si pemilik laptop.
Dapatkan ASUS Chromebook C423NA, laptop murah dan berkualitas disini.
Ada banyak hal yang harus diperhatikan untuk menjaga dan merawat laptop keberlangsungan umur laptop tersebut.
Tentu saja, peran pemilik laptop menjadi landasan utama atas panjang atau pendeknya umur laptop.
Disini, Tribunshopping akan memberikan rangkuman informasi seputar hal yang harus dihindari untuk menjaga performa laptopmu.
Penasaran? Yuk langsung simak artikel di bawah ini
1. Hindari Makan dan Minum di Dekat Laptop
Pada tips pertama, kamu harus menghindari meletakan makanan atau minuman di sekitar laptopmu.
Mungkin akan terasa sulit bagi kamu yang memiliki kebiasaan makan dan minum ketika menggunakan laptop.
Tetapi, hal ini perlu kamu lakukan agar tidak ada makanan atau minuman yang tumpah mengenai laptopmu.
Baca juga: 5 Tips Menjaga Keamanan Laptop, Hindari Malware Hingga Pencurian Data Pribadi
Pastinya, laptopmu akan rusak jika ada cairan masuk ke rongga-rongga laptop khususnya keyboard.
Karena tidak semua laptop terbaru memiliki sertifikasi tahan air ataupun debu, kamu perlu mengantisipasi hal tersebut.
Akan lebih baik jika kamu makan atau minum lebih dulu sebelum beraktivitas menggunakan laptop.
2. Hindari Debu yang Menumpuk di Keyboard
Rajin membersihkan debu dari keyboard akan menjaga stamina keyboardmu agar tetap memiliki sensitivitas dan power sama seperti ketika masih baru.
Tidak perlu dibongkar, kamu dapat mengusap bagian luar keyboard agar terbebas dari debu yang hampir mengendap didalamnya.
Jika tidak diperhatikan secara rutin, penumpukan debu itu akan menyebabkan overheat pada laptop.
Baca juga: 5 Tanda Laptop yang Terinfeksi Malware, Ancam Data-data Penting Penggunanya
Kamu dapat menggunakan kain lembut dan cairan pembersih untuk memastikan laptopmu selalu bersih dan tidak terjaga dari debu-debu nakal.
Dengan begitu, tuts keyboardmu akan tetap berfungsi dengan baik dan kegiatanmu tidak akan terkendala.
3. Hindari Letakkan Laptop di Kasur
Bekerja online sambil rebahan menggunakan laptop di seakan sudah menjadi kebiasaan generasi saat ini. Padahal hal ini tentu saja memberi dampak buruk untuk kesehatan laptop.
Kamu akan mendapati suara angin yang tiba-tiba muncul dari laptopmu, jika kamu masih melakukan kebiasaan ini.
Perlu diketahui, saluran ventilasi laptop yang terletak di bagian bawah laptop akan tertutup jika kamu sering meletakkan laptopmu di kasur.
Baca juga: 5 Tips Atasi Kipas Pendingin Laptop Berisik, Timbulkan Suara Bising yang Mengganggu
Suhu perangkat yang dihasilkan ketika laptop dinyalakan tidak dapat keluar dengan maksimal dan mengakibatkan suhu laptop semakin panas.
Meningkatnya suhu laptop yang terperangkap didalam dapat menyebabkan laptopmu terasa berat dan lemot.
Mungkin kamu akan merasa nyaman dalam beberapa hari ketika melakukan kebiasaan ini namun, kamu akan merugi di kemudian hari.
4. Hindari Pakai Aplikasi Berat
Sebagai pengguna laptop, kamu perlu memahami spesifikasi laptopmu sendiri.
Memperhatikan spesifikasi laptop akan membuatmu paham aplikasi mana saja yang dapat kamu unduh pada laptopmu.
Baca juga: Amankan Data Pribadimu dengan 5 Tips Mengunci Folder di Laptop
Menimbang aplikasi dengan berat yang sesuai dengan kapasitas laptopmu akan membuat laptopmu berkerja secara lebih maksimal dan cepat.
Sebaliknya, jika kamu memaksa untuk mengunduh aplikasi berat maka, kinerja laptopmu pastinya akan berkurang dan akan berakibat buruk ke seluruh komponen laptop.
5. Hindari Software Bajakan
Software bajakan tentunya membawa sejuta virus yang tidak terdeteksi pada laptopmu.
Virus tersebut pastinya mengganggu kinerja laptopmu mulai dari laptop jadi lemot, sering mati sendiri, atau bahkan dapat merusak software lain di laptopmu.
Baca juga: Bersihkan Permukaan Laptopmu dari Bekas Stiker dengan 5 Tips Simpel Ini
Menggunakan software bajakan juga akan beresiko pada data-data pribadimu, virus tersebut dapat membuat datamu rusak atau hilang.
Dengan menghindari penggunaan software bajak itu berarti kamu mendukung developer untuk terus mengembangkan aplikasi mereka.
6. Hindari Baterai 0 persen
Kita memang sering keasyikan dalam menggunakan benda elektronik entah karena candu atau karena kesibukan kita.
Tidak sedikit orang masih teledor dalam memperhatikan presentase baterai laptopnya. Padahal, baterai adalah bahan pokok untuk laptop agar bisa kamu gunakan.
Terkadang, kehabisan baterai membuat data yang sedang kita oleh tiba-tiba hilang dan kita juga belum mempersiapkan data cadangannya.
Baca juga: Laptop Tetap Awet Walaupun Jarang Dipakai, Lakukan 5 Hal ini Ketika Menyimpannya
Selain kesal karena hal tersebut, kehabisan baterai juga membuat performa dan kesehatan baterai laptopmu menurun. Oleh karena itu, kamu perlu untuk mengontrol presentase baterai laptopmu dengan setting pengaturan baterai.
Dengan memberi notifikasi ketika baterai hampir habis, aktivitasmu menggunakan laptop akan dimudahkan.
Adanya pengingat tersebut membuatmu lebih menjaga kesehatan baterai laptopmu dan akan lebih baik jika kamu mematikan laptopmu ketika sedang mengisi daya.
7. Hindari Letakkan Barang Berat di Atas Laptop
Kebiasaan meletakkan benda berat di atas laptop dapat berakibat fatal untuk kondisi fisik dan kinerja laptopmu.
Bagaimana tidak? Meletakkan benda berat di atas laptopmu itu berarti kamu sedang merusak laptopmu secara perlahan.
Banyak dampak negatif yang ditimbulkan oleh kebiasaan ini, kamu akan mendapati kondisi fisik laptopmu yang tiba-tiba saja tidak mulus tanpa kamu sadari.
Baca juga: 5 Tips Mudah untuk Perbaiki Speaker Laptop yang Tiba-tiba Tak Berfungsi
Dampak yang mungkin timbul antara lain, layar retak, layar dan body laptop tergores, ada noda hitam akibat tekanan benda berat, serta kerusakan pada keyboard.
Sering dianggap sepele, kamu perlu menghindari hal-hal yang mengancam kesehatan laptopmu agar aktivitasmu tidak terganggu.
Cukup dengan berhati-hati dalam menggunakan laptop, kamu tidak perlu merogoh kocek demi memperbaiki komponen laptopmu yang rusak.
Apakah kamu sudah menerapkan tips di atas sebelumnya?
Jika belum, segera terapkan pada laptopmu untuk mendapati laptop yang awet dan memiliki performa seperti masih baru.
Kamu akan diuntungkan ketika kamu telah menerapkan tips dari Tribunshopping episode kali ini baik untuk masa sekarang atau di masa yang akan datang.
Selamat mencoba ya. (*)
(LutfinaArum/TRIBUNSHOPPING.COM)