zoom-inlihat foto
7 Makanan Pengganti Nasi Putih untuk Penderita Diabetes, Bantu Kurangi Kadar Gula Darah
kompas.com
7 Makanan Pengganti Nasi Putih untuk Penderita Diabet, Bantu Kurangi Gula Darah 

TRIBUNSHOPPING.COM - Nasi putih menjadi makanan pokok untuk masyarakat Indonesia.

Sayangnya, nasi putih memiliki kandungan gula yang cukup tinggi apalagi saat masih panas.

Hal itu tentu saja sangat tidak dianjurkan untuk dikonsumsi penderita diabetes.

Sebab beras putih memiliki Indeks glikemik (IG) yang menunjukkan seberapa cepat karbohidrat dalam makanan dipecah menjadi glukosa.

Dapatkan suplemen vitamin yang bagus digunakan untuk penderita diabetes, cukup dengan klik di sini.

Beras putih memiliki indeks glikemik sekitar 70-74 yang termasuk ke dalam kategori indeks glikemik sedang ke tinggi.

Namun jangan khawatir, buat penderita diabetes, bisa mengonsumsi beberapa makanan berikut ini yang dapat menjadi sumber karbohidrat.

Untuk lebih lengkapnya, simak 7 makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet yang sudah Tribunshopping.com rangkum.

1. Beras Merah

Beras Merah bisa menjadi pengganti beras putih yang sangat baik untuk penderita diabetes.
Beras Merah bisa menjadi pengganti beras putih yang sangat baik untuk penderita diabetes. (tribunnews.com)

Makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet yang pertama adalah beras merah.

2 dari 4 halaman

Beras merah ini merupakan salah satu beras yang kerap dikonsumsi penderita diabetes sebagai pengganti beras putih.

Hal itu karena beras merah mengandung indeks glikemik sebesar 50 (IG rendah).

Oleh karena itu, beras ini aman dikonsumsi oleh orang dengan diabetes.

Tak hanya indeks glikemiknya yang rendah, kandungan serat dalam beras merah pun cukup banyak dibandingkan beras putih.

Hal ini tentu saja membuat beras merah tidak banyak memengaruhi kadar gula darah karena serat dapat menghambat pelepasan glukosa (gula) ke dalam darah.

Dalam 100 gram beras merah terkandung 163,5 kalori, 34,5 gram karbohidrat, 3 gram serat, 1,5 gram lemak, 3,4 gram protein.

Selain itu, beras merah juga dilengkapi dengan kandungan vitamin dan mineral, seperti vitamin B, zat besi, kalsium, dan seng.

2. Beras Hitam

Makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet selain beras merah adalah beras hitam.

Varietas beras hitam memiliki warna hitam pekat yang sering berubah menjadi ungu saat dimasak.

3 dari 4 halaman

Nah, beras hitam memiliki aktivitas antioksidan tertinggi dari semua jenis beras, sehingga menjadikannya pilihan yang bergizi.

Selain itu, ada kandungan antioksidan merupakan senyawa yang melindungi sel dari kerusakan yang disebabkan oleh kelebihan molekul yang disebut radikal bebas.

Bukan hanya itu saja, beras hitam ini juga berkontribusi pada kondisi yang dikenal sebagai stres oksidatif.

Selain itu juga mengandung sntosianin yang terkandung dalam beras hitam terbukti memiliki sifat antikanker yang kuat.

Ada pula kandungan anthocyanin yang lebih tinggi, dikaitkan dengan rendah dari risiko kanker tertentu.

Baca juga: Awas! 8 Buah Ini Ternyata Jadi Pantangan Penderita Diabetes

3. Beras Gandum

Gandum sangat baik untuk tubuh dan sebagai pengganti nasi putih untuk penderita diabetes.
Gandum sangat baik untuk tubuh dan sebagai pengganti nasi putih untuk penderita diabetes. (tribunnews.com)

Makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet berikutnya adalah beras gandum.

Beras gandum ini merupakan jenis beras sehat pengganti nasi putih selanjutnya yang baik untuk penderita diabetes.

Gandum masih mengandung lapisan dedak dan kumat yang keduanya mengandung sejumlah nutrisi.

Nah, dedak beras gandum mengandung flavonoid antioksidan apigenin, quercetin, dan luteolin.
Selain itu, senyawa ini juga cukup penting dalam pencegahan penyakit.

4 dari 4 halaman

Dengan mengonsumsi makanan yang kaya flavonoid secara teratur dapat berisiko rendah dari gangguan kronis, seperti penyakit jantung dan kanker tertentu.

Varietas cokelat dari brown rice ini memiliki serat tiga kali lebih banyak dan lebih tinggi protein.

Baik serat dan protein meningkatkan rasa kenyang dan dapat membantu kamu mempertahankan berat badan yang sehat.

Dengan memilih brown rice sebagai pengganti nasi putih dapat membantu mengatur gula darah dan insulin, hormon yang mendukung kadar gula darah yang sehat.

Selain itu, beras gandum juga memiliki kandungan magnesium tinggi dan mineral, memainkan peran penting dalam gula darah dan metabolisme insulin.

4. Ubi Jalar

Makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet selanjutnya adalah ubi jalar.

Ubi jalar memiliki manfaat kesehatan yang berlimpah, sebab dalam satu ubi jalar berukuran sedang mengandung 100 gram kalori, 25 gram karbohidrat sehat, bahkan kadar vitamin A dengan jumlah 6 kali lipat dari kebutuhan harian kamu.

Bukan hanya itu, kandungan serat di dalam ubi jalar juga dapat menyehatkan jantung serta membantu menurunkan risiko diabetes karena mengatur pelepasan insulin dan glukosa dalam tubuh.

5. Oatmeal

Ilustrasi oatmeal yang bisa digunakan sebagai makanan pengganti nasi putih.
Ilustrasi oatmeal yang bisa digunakan sebagai makanan pengganti nasi putih. (Unsplash / Jocelyn Morales)

Makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet berikutnya adalah oatmeal.

Oatmeal ini merupakan jenis makanan selanjutnya yang baik untuk kesehatan.

Sebab, serat dalam oatmeal juga dapat membantu kamu agar kenyang lebih lama, membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah, dan bisa mengontrol kadar gula darah.

Akan tetapi, hindarilah memilih oatmeal instan karena cenderung telah mengalami banyak modifikasi.

Cobalah untuk memilih oatmeal cepat masak.

Baca juga: 9 Minuman yang Aman Dikonsumsi untuk Penderita Diabetes, Tak Bikin Gula Darah Naik

6. Jagung

Makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet berikutnya yaitu jagung.

Jagung merupakan sumber karbohidrat yang kerap dikonsumsi sebagai pengganti nasi.

Dalam 100 gram biji jagung terdapat 86 kalori dan berbagai jenis vitamin B, seperti B1, B3, B5, dan B9 atau folat.

Bahkan, kandungan vitamin B dalam jagung sudah memenuhi 10 persen sampai 19 persen nilai harian yang harus dikonsumsi.

Makanan pengganti nasi ini juga mengandung serat, magnesium, fosfor, dan vitamin C yang penting untuk tubuh.

7. Beras Basmati

Makanan pengganti nasi putih untuk penderita diabet berikutnya adalah beras basmati.

Beras basmati merupakan salah satu jenis beras paling sehat untuk diabetes.

Sebab, beras ini memiliki indeks glikemik sekitar 43-60, yang termasuk dalam kategori indeks glikemik rendah sampai sedang.

Sekitar 100 gram beras basmati putih yang sudah dimasak mengandung 150 kalori, 3 gram protein, dan 35 gram karbohidrat.

Sedangkan 100 gram beras basmati cokelat lebih kaya akan serat.

Beras basmati mengandung sekitar 162 kalori, 1.5 gram lemak, 3.8 gram protein, 33.8 gram karbohidrat, dan 3 gram serat.

Baca juga: 7 Obat Alami untuk Penderita Diabet, Bantu Menurunkan Kadar Gula Darah yang Tinggi

Itulah tujuh makanan pengganti nasi putih yang cocok untuk penderita diabet.

Semoga bermanfaat.

(AZIZAH/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Terkait

9 Minuman yang Aman Dikonsumsi untuk Penderita Diabetes, Tak Bikin Gula Darah Naik

9 Minuman yang Aman Dikonsumsi untuk Penderita Diabetes, Tak Bikin Gula Darah Naik

Untuk penderita diabetes, agar lebih aman konsumsi minuman ini untuk menghilangkan dahaga sekaligus menjaga kadar gula darah tetap stabil.

Artikel Populer

Review Lengkap Air Purifier MiTO PUR10: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Air Purifier MiTO PUR10: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Dapat rating bagus, simak spesifikasi Air Purifier atau pembersih udara MiTO PUR10: Dilengkapi harga terbaru 2025, kelebihan hingga kekurangannya.

Review Lengkap Kulkas Mini Midea 50L: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Kulkas Mini Midea 50L: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Lagi diskon hingga 75 persen, berikut harga terbaru 2025 Kulkas Mini Midea MDRD86FGG50ID 50L, dilengkapi spesifikasi, kelebihan hingga kekurangan.

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Manado

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Manado

Jual produk murah dan lengkap serta punya rating bagus pada tahun 2025, berikut 5 toko elektronik rumah tangga di Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut).

Review Tumbler TUKU 350 ml, Viral Gara-Gara Hilang di KRL hingga Petugas KAI Dipecat

Review Tumbler TUKU 350 ml, Viral Gara-Gara Hilang di KRL hingga Petugas KAI Dipecat

Ternyata kelebihan dari Tumbler TUKU 350 ml menjaga minuman panas tetap hangat dan minuman dingin tetap segar lebih lama.

Inspirasi Hadiah Akhir Tahun dari Dyson: Produk Kecantikan, Penyedot Debu, hingga Pemurni Udara

Inspirasi Hadiah Akhir Tahun dari Dyson: Produk Kecantikan, Penyedot Debu, hingga Pemurni Udara

Hadiah mewah dan bermanfaat? Pilih teknologi canggih Dyson: hair care, vacuum nirkabel, hingga air purifier untuk upgrade hidup sehari-hari.

Tips Efektif Cegah Nasi Menguning dan Kering saat Dihangatkan di Magic Com

Tips Efektif Cegah Nasi Menguning dan Kering saat Dihangatkan di Magic Com

Berikut ini adalah sejumlah tips yang bisa kamu ikuti agar nasi tidak menguning dan kering saat dihangatkan di magic com/digital rice cooker.

Daftar Harga Kulkas Mini 1 Jutaan: Hemat Listrik dan Cocok untuk Anak Kos

Daftar Harga Kulkas Mini 1 Jutaan: Hemat Listrik dan Cocok untuk Anak Kos

Multifungsi, hemat listrik, dan praktis, berikut daftar kulkas mini yang harganya Rp 1 jutaan sehingga cocok untuk ditaruh di kamar kos.