TRIBUNSHOPPING.COM - Saat kita berada atau tinggal di ruangan mungil memang yang menjadi kendala yakni space untuk penempatan berbagai barang baik itu elektronik atau perabot.
Tak cuma itu, ruangan mungil juga rawan terasa pengap dan panas karena sirkulasi udara yang tak lancar.
Butuh kipas angin berkualitas untuk sejukkan ruangan mungil? Dapatkan produknya di sini.
Nah untuk mengatasi hal tersebut, kipas angin bisa menjadi solusi untuk usir hawa pengap dan panas di ruanganmu.
Tapi karena terkendala space, pastikan kipas angin yang kamu gunakan ringkas saja namun handal agar tak membuat ruangan terasa penuh dan sesak.
SEKAI menjawab kebutuhan tersebut dengan beragam produk desk fan yang dihadirkannya.
Baca juga: Review Kipas Angin Miyako TJR-101 3 in 1, Penempatan Bisa Disesuaikan
Yap, desk fan memang menjadi solusi terbaik untuk sejukkan ruangan mungil tanpa menguras space.
Agar tak bingung memilih, simak 5 rekomendasi desk fan handal dan berkualitas dari SEKAI berikut ini, yuk:
1. SEKAI Desk Fan DFN707
SEKAI Desk Fan DFN707 hadir dengan desain yang cukup ringkas, namun performanya handal.
Produk ini menawarkan desain baling-baling berukuran 7 inci dengan beragam pilihan warna cantik.
Bisa untuk dipadu padankan dengan berbagai desain ruangan.
Produk ini memiliki 2 pilihan kecepatan dengan penempatan yang bisa disesuaikan, yakni dinding dan meja.
Walaupun mungil, basenya dibuat melebar loh, jadi lebih kokoh saat digunakan.
Hembusan angin cukup kencang, membuat ruangan terasa sejuk dan suara motor yang dihasilkan sangat halus, tak akan mengganggu istirahat deh.
Mengonsumsi daya sekitar 25 watt saja, produk ini dibanderol dengan kisaran Rp 147 ribuan saja.
2. SEKAI Desk Fan 6 inch HFN650
SEKAI Desk Fan 6 inch HFN650 menjadi salah satu rekomendasi selanjutnya dengan performa handal namun harga terjangkau.
Untuk materialnya, produk ini menggunakan rangka dari besi baling-baling aluminium sehingga lebih kokoh.
Tak cuma itu, baling-baling 6 inci yang disematkan dan motor handal, membuat produk ringkas ini tetap memberikan performa terbaiknya.
Hembusan anginnya cukup kencang, jadi ruangan mungil sejuk seketika.
Kipas angin ini dilengkapi dengan 2 pengatur kecepatan dan 1 tombol off
Saat beroperasi tak menimbulkan suara berisik sehingga lebih nyaman digunakan.
Untuk konsumsi daya sekitar 20 watt saja serta dibekali sekring pengaman nih.
Untuk harga, produk ini dibanderol dengan kisaran Rp 110.000 saja loh.
Baca juga: 5 Tips Rawat Kipas Angin, Salah Satunya Rutin Cek Kondisi
3. SEKAI DFN901 Desk Fan
SEKAI DFN901 Desk Fan hadir sebagai rekomendasi selanjutnya yang menawarkan desain ringkas namun kokoh.
Ukurannya yang kecil memudahkan kamu untuk menempatkannya di manapun sesuai keinginan, mudah dalam perawatan juga loh.
Selain meja, kamu bisa menggunakan produk ini sebagai kipas dinding, tinggal sesuaikan kebutuhan.
Produk ini menawarkan ukuran baling-baling sebesar 9 inci dan 2 pilihan kecepatan.
Sudah pasti, kamar kos akan terasa lebih sejuk tanpa membuatnya terasa sesak.
Suara motor sangat halus, apalagi daya masukan yang dibutuhkan sekitar 30 watt, pilihan tepat untuk menghemat tagihan nih.
Jika kamu tertarik menggunakannya, produk ini dibanderol dengan kisaran Rp 168 ribuan saja.
4. SEKAI Desk Wall Fan 2IN1 HFN1060
SEKAI Desk Wall Fan 2IN1 HFN1060 menghadirkan kemudahan bagi pengguna soal penempatan nih karena desainnya yang 2 in 1.
Produk ini bisa kamu tempatkan di dinding maupun meja kos, tinggap sesuaikan saja sesuai space yang tersedia.
Untuk material baling-baling terbuat dari material berukuran 10 inci loh.
Cukup besar untuk menyejukkan kamar kos dan ruangan mungil.
Oh iya, produk ini dibekali dengan 3 pilihan kecepatan yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.
Bisa menyesuaikan suhu ruangan juga.
Tenang, daya listrik yang dibutuhkan sangat hemat sekitar 35 watt saja kok, kamu lebih leluasa menggunakannya.
Tertarik menggunakannya? Produk ini dibanderol kisaran Rp 250 ribuan saja.
Baca juga: 5 Pilihan Produk Kipas Angin Cosmos, Berdesain Elegan Performa Handal
5. SEKAI Desk Floor Fan HDO615S
Sesuai namanya, SEKAI Desk Floor Fan HDO615S adalah kipas angin handal berukuran 6 inci yang bisa kamu letakkan di meja atau lantai sesuai kebutuhan.
Yap, bisa menyesuikan dengan kondisi padatnya tempat dan suhu ruangan.
Produk ini kokoh digunakan didukung dengan penyangga yang terbuat dari material berkualitas sehingga tak mudah goyang.
Tak cuma unggul soal bodi, produk ini dirancang dengan motor berbahan tembaga yang mampu menghasilkan performa handal dan kesejukan ke berbagai sisi.
Ditunjang juga dengan 2 pengatur kecepatan sehingga mudah untuk mengatur tingkat kecepatan sesuai dengan kebutuhan.
Tak cuma itu, produk ini juga dilengkapi dengan sekring pengaman panas , sehingga mencegah terjadinya overheating pada motor kipas yang dapat mengakibatkan konsleting nih.
Mengonsumsi daya sekitar 20 watt saja, produk ini bisa kamu dapatkan dengan kisaran Rp 110 ribuan, hemat kantong banget.
| Merk | Keunggulan | Kisaran Harga |
| SEKAI Desk Fan DFN707 | Bisa untuk kipas dinding maupun meja, beragam pilihan warna, hemat daya | Rp 147.000 |
| SEKAI Desk Fan 6 inch HFN650 | Desain ringkai 6 inci, 2 pengaturan kecepatan, tak bising, hemat daya | Rp 110.000 |
| SEKAI DFN901 Desk Fan | 2 pilihan warna, ukuran 9 inci, 2 pilihan kecepatan, 2 in 1 | Rp 168.000 |
| SEKAI Desk Wall Fan 2IN1 HFN1060 | Desain 2 in 1, 3 pilihan kecepatan, ukuran 10 inci, material alumunium | Rp 250.000 |
| SEKAI Desk Floor Fan HDO615S | 2 pengaturan kecepatan, penyangga kokoh, sekring pengaman, 2 in 1 | Rp 110.000 |
(RIFA/TRIBUNSHOPPING.COM)





Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!