zoom-inlihat foto
5 Manfaat Bunga Mawar untuk Kesehatan Tubuh, Meningkatkan Sistem Imun hingga Meredakan Nyeri Haid
Pexels / Pixabay
Manfaat bunga mawar untuk kesehatan 

TRIBUNSHOPPING.COM - Bunga mawar tidak hanya bisa dijadikan sebagai tanaman hias saja, tetapi juga memiliki manfaat lain untuk kesehatan tubuh.

Salah satu manfaat bunga mawar untuk kesehatan adalah menambah sistem imun atau kekebalan tubuh.

Dapatkan Herborist Face Tonic Rose Water Refreshing & Hydrating untuk menjaga kelembapan wajah di sini.

Melalui laman doktersehat, Selasa (08/03/2022), bunga mawar mengandung anti-oksidan yang sangat tinggi, sehingga efektif membantu meningkatkan sistem imun pada tubuh.

Namun bukan itu saja, masih banyak manfaat lain dari bunga mawar untuk kesehatan tubuh.

Dilansir dari berbagai sumber, Selasa (08/03/2022), berikut manfaat bunga mawar untuk tubuh:

Baca juga: Bukan Hanya sebagai Penyedap Rasa, Ini 5 Manfaat Serai untuk Kesehatan Tubuh

1. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Ilustrasi imunitas
Ilustrasi imunitas (Pixabay / healthguru)

Seperti yang disebtukan di atas, bunga mawar mengandung antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas.

Selain itu, kandungan tersebut juga bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Bukan hanya anti-oksidan, bunga mawar juga mengandung vitamin C, sehingga bisa menjadi alternatif untuk menjaga tubuh tetap sehat.

Untuk mendapatkan manfaatnya, kamu bisa mengonsumsi teh bunga mawar dengan rutin.

2 dari 4 halaman

Dapatkan teh bunga mawar celup dengan harga Rp 11.000 di sini.

2. Melancarkan Saluran Pencernaan

Ilustrasi sembelit
Ilustrasi sembelit (Pexels / cottonbro)

Teh bunga mawar juga dipercaya bisa membantu pertumbuhan bakteri baik di dalam pencernaan.

Nantinya, bakteri baik tersebut akan membantu memperlancar pencernaan.

Di samping itu, teh bunga mawar juga sering dijadikan sebagai obat untuk sembelit dan diare.

Pasalnya teh mawar dapat memberikan efek laksatif yang bisa meningkatkan kadar air pada fases.

Kadar air tersebut akan membantu memperlancar pencernaan dan mengatasi sembelit.

Baca juga: 5 Manfaat Teh Tawar Bagi Tubuh, Salah Satunya Menormalkan Kadar Gula Darah

3. Mengurangi Rasa Sakit Kepala

Ilustrasi seorang wanita sedang sakit kepala
Ilustrasi seorang wanita sedang sakit kepala (Pexels / David Garrison)

Selain bisa dikonsumsi melalui teh, kamu juga bisa memanfaatkannya untuk meredakan sakit kepala menggunakan minyak esensial bunga mawar.

Aroma esensial oil dari bunga mawar sangat harum dan menenangkan, sehingga dipercaya mampu mengurangi rasa sakit kepala maupun migraine.

Selain itu, aroma minyak esensial mawar juga dapat mengubah suasana hati menjadi lebih baik.

3 dari 4 halaman

Sebuah studi menyebutkan bahwa menghirup minyak esensial bunga mawar bisa memberikan efek penenang.

Ada cara alternatif untuk mendapatkan khasiat tersebut, yaitu cukup tambahkan kelopak bunga mawar pada air panas yang akan digunakan untuk mandi.

Kemudian, biarkan kelopak tersebut mengeluarkan aroma dan menyebar di kamar mandi.

Bila aroma sudah keluar dan air menghangat, gunakan untuk mandi.

Nantinya, kamu akan terasa lebih rileks dan sakit kepala pun mereda.

Temukan minyak esensial mawar dengan harga Rp 29.000 di sini.

4. Mengobati Luka

Ilustrasi anak terluka pada kaki
Ilustrasi anak terluka pada kaki (Pexels / RODNAE Productions)

Selain mengandung anti-oksidan, bunga mawar juga bisa dijadikan sebagai anti-septik dan anti-bakteri.

Hal itu menjadikan bunga mawar dapat membantu menyembuhkan luka dengan cepat.

Selain itu, bunga mawar juga dapat melawan infeksi sekaligus membantu penyembuhan luka bakar.

Baca juga: Ini 5 Manfaat Teh Daun Salam, dari Meredakan Stres hingga Mengobati Diabetes

5. Meredakan Nyeri Haid

Ilustrasi nyeri haid
Ilustrasi nyeri haid (Pexels / Sora Shimazaki)
4 dari 4 halaman

Sebagian besar wanita yang sudah dewasa merasakan sakit nyeri saat masa menstruasi tiba.

Nah, untuk meredakan nyeri haid kamu bisa mengonsumsi teh bunga mawar.

Untuk mendapatkan manfaatnya, kamu bisa mengonsumsi dua cangkir teh bunga mawar selama 12 hari.

Kamu dapat meminumnya dimulai satu mingu sebelum menstruasi dan selama siklus haid berlangsung. (*)

(ATIKA / TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

Review Lengkap MiTO Air Purifier PUR30: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap MiTO Air Purifier PUR30: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Punya rating sempurna, berikut spesifikasi MiTO Air Purifier PUR30, dilengkapi harga terbaru 2025, cara penggunaan, kelebihan hingga kekurangan.

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Jambi

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Jambi

Jual produk murah dan lengkap serta punya rating bagus pada tahun 2025, berikut 5 toko elektronik rumah tangga recommended di Kota Jambi, Jambi.

Review Lengkap SAKA Te Anue: Parfum Kopi Vanilla Unisex dengan Aroma yang Hangat dan Elegan

Review Lengkap SAKA Te Anue: Parfum Kopi Vanilla Unisex dengan Aroma yang Hangat dan Elegan

Parfum ini diklaim sebagai eau de parfum (EDP) dengan aroma yang didominasi kopi dan vanilla, memberikan kesan classy, seksi, dan prestisius

Daftar Harga Wajan Stainless Steel Under 100 Ribu: Masak Tanpa Drama Lengket

Daftar Harga Wajan Stainless Steel Under 100 Ribu: Masak Tanpa Drama Lengket

Ada yang lagi diskon, berikut daftar wajan bermaterial baja tahan karat atau stainless steel anti lengket yang harganya di bawah Rp 100 ribu.

Tips Memilih Jenis Lampu sesuai Ruangan Rumah agar Hemat Listrik

Tips Memilih Jenis Lampu sesuai Ruangan Rumah agar Hemat Listrik

Agar bisa efisiensi energi dan hemat listrik, berikut sejumlah tips yang bisa kamu terapkan dalam memasang lampu sesuai dengan jenis ruangan rumah.

20 Daftar Sunscreen Badan yang Bagus Dipakai ke Pantai

20 Daftar Sunscreen Badan yang Bagus Dipakai ke Pantai

sunscreen badan juga membantu memberikan kelembapan pada kulit sehingga tidak mudah dehidrasi, apalagi saat ke pantai dengan udara yang berangin.