zoom-inlihat foto
5 Cara Ampuh Jaga Tubuh Tetap Sehat Meski Suka Ngemil Sambil WFH
Pixabay/@janeb13
Ilustrasi para wanita yang sedang senam 

TRIBUNSHOPPING.COM - Bekerja sembari menikmati camilan merupakan kegiatan mengasyikkan yang sering dilakukan masyarakat.

Bahkan seringkali, saking asyiknya menikmati camilan, terkadang satu bungkus keripik kentang ludes disantap sendirian.

Selain itu, tentu rasanya belum lengkap tanpa kehadiran satu gelas kopi susu kekinian yang seolah mampu memberikan semangat.

Setelah menikmati camilan dan minuman kekinian, sudah bisa dipastikan berapa kalori yang masuk ke dalam tubuh dalam satu waktu, kan?

Padahal, di sisi lain, kebiasaan itu memang tidak bisa dihilangkan karena bisa menjadi cara menghilangkan rasa bosan dan kantuk.

Nah, supaya tetap sehat, meski doyan ngemil saat bekerja, kamu bisa lakukan 5 hal ini:

Ilustrasi rajin minum air putih
Ilustrasi rajin minum air putih (Tribun Kaltim.com)

1. Banyak minum air putih

Air putih memiliki manfaat yang baik untuk tubuh misalnya, dapat membantu memperlancar perncernaan dan meningkatkan kinerja otak.

Maka dari itu, selalu minum air putih, setidaknya delapan gelas sehari untuk memenuhi kebutuhan cairan di dalam tubuh.

Baca juga: Intip 5 Manfaat Masker Susu Beruang untuk Wajah

Baca juga: Telapak Kakimu Pecah-Pecah? Coba Gunakan 5 Produk Pilihan Ini

2. Tetap bergerak

2 dari 4 halaman

Saat bekerja, aktivitas fisik menjadi lebih sedikit karena terlalu banyak duduk.

Nah, jika ditambah dengan ngemil, sudah pasti tidak baik untuk kesehatan.

Oleh karena itu, usahakan untuk tetap bergerak sesering mungkin.

Caranya cukup sederhana, kamu hanya perlu melakukan peregangan tiap 30 menit sekali dengan berjalan di sekitar ruangan.

Baca juga: Masker Beras yang Dicampur Madu Mampu Membuat Kulit Wajah Bersih dan Cerah

Baca juga: Khawatir Ketiak Menghitam? Ini dia 5 Cara Mencegahnya

3. Rutin berolahraga

Selain tetap bergerak, kamu juga bisa lakukan olahraga secara rutin.

Pasalnya, jika tidak sempat setiap hari, paling tidak kamu harus melakukannya seminggu tiga kali.

Sebagai informasi, untuk menjaga tubuh tidak mudah lelah, sebaiknya olahraga juga tidak perlu yang berat.

Jika tidak menyukai olahraga yang memacu detak jantung, kamu bisa lakukan yoga atau bersepeda santai mengelilingi kompleks perumahan.

Baca juga: Kenali 7 Varian Deterjen Cair Rinso yang Selalu Jadi Andalan Cuci Baju di Rumah

Baca juga: Tanpa Harus ke Klinik Kecantikan, Atasi Mata Panda dengan 4 Bahan Alami Ini

4. Pilih camilan sehat

3 dari 4 halaman

Walau kamu banyak ngemil, pastikan camilan yang dikonsumsi sehat agar kalori yang masuk tidak berlebihan.

Memang, kadang camilan yang lebih sehat memiliki rasa yang lebih hambar. 

Meski demikian, tubuh kamu akan merasakan manfaatnya.

Contohnya, kamu bisa mengganti keripik kentang dengan keripik singkong tanpa garam. 

Kamu juga bisa memilih kacang-kacangan panggang, dibanding kacang atom.

5. Jangan lupakan makan utama

Terlalu banyak ngemil memang bisa menyebabkan rasa kenyang, tetapi tidak nyaman.

Oleh karenanya, hindari ngemil mendekati waktu makan utama.

Pilih juga menu makan utama yang tinggi nutrisi dan serat, seperti protein dan sayuran.

Ini akan membantu tubuh mendapatkan asupan gizi yang seimbang.

4 dari 4 halaman

(Arimbi Haryas Prabawanti/TribunShopping.com)

Selanjutnya

Artikel Populer

Review Lengkap Air Purifier MiTO PUR10: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Air Purifier MiTO PUR10: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Dapat rating bagus, simak spesifikasi Air Purifier atau pembersih udara MiTO PUR10: Dilengkapi harga terbaru 2025, kelebihan hingga kekurangannya.

Review Lengkap Kulkas Mini Midea 50L: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Kulkas Mini Midea 50L: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Lagi diskon hingga 75 persen, berikut harga terbaru 2025 Kulkas Mini Midea MDRD86FGG50ID 50L, dilengkapi spesifikasi, kelebihan hingga kekurangan.

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Manado

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Manado

Jual produk murah dan lengkap serta punya rating bagus pada tahun 2025, berikut 5 toko elektronik rumah tangga di Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut).

Review Tumbler TUKU 350 ml, Viral Gara-Gara Hilang di KRL hingga Petugas KAI Dipecat

Review Tumbler TUKU 350 ml, Viral Gara-Gara Hilang di KRL hingga Petugas KAI Dipecat

Ternyata kelebihan dari Tumbler TUKU 350 ml menjaga minuman panas tetap hangat dan minuman dingin tetap segar lebih lama.

Inspirasi Hadiah Akhir Tahun dari Dyson: Produk Kecantikan, Penyedot Debu, hingga Pemurni Udara

Inspirasi Hadiah Akhir Tahun dari Dyson: Produk Kecantikan, Penyedot Debu, hingga Pemurni Udara

Hadiah mewah dan bermanfaat? Pilih teknologi canggih Dyson: hair care, vacuum nirkabel, hingga air purifier untuk upgrade hidup sehari-hari.

Tips Efektif Cegah Nasi Menguning dan Kering saat Dihangatkan di Magic Com

Tips Efektif Cegah Nasi Menguning dan Kering saat Dihangatkan di Magic Com

Berikut ini adalah sejumlah tips yang bisa kamu ikuti agar nasi tidak menguning dan kering saat dihangatkan di magic com/digital rice cooker.

Daftar Harga Kulkas Mini 1 Jutaan: Hemat Listrik dan Cocok untuk Anak Kos

Daftar Harga Kulkas Mini 1 Jutaan: Hemat Listrik dan Cocok untuk Anak Kos

Multifungsi, hemat listrik, dan praktis, berikut daftar kulkas mini yang harganya Rp 1 jutaan sehingga cocok untuk ditaruh di kamar kos.