Tips Home Care

7 Cara Membersihkan Noda Spidol Hitam di Baju Putih, Bekas Kehitaman Dijamin Tuntas

0
Penulis: Rifa Andina
Editor: Andra Kusuma
Ilustrasi noda spidol yang menempel pada baju putih.

TRIBUNSHOPPING.COM- Baju putihmu tertempel noda spidol hitam yang membandel?

Jangan panik, noda spidol yang sudah terlanjur meresap sampai ke dalam serat ini tetap bisa dibersihkan secara mudah dan tuntas.

Dapatkan sikat pakaian berkualitas untuk bantu atasi noda bandel, klik di sini ya.

Ada banyak cara pembersihan yang bisa kamu lakukan, bahkan tidak harus menguceknya berkali-kali loh.

Baca juga: 8 Cara Membersihkan Seragam Putih dari Noda Tinta, Dijamin Kembali Cerah

Untuk memudahkanmu, ini dia 7 cara yang bisa dilakukan:

1. Pakai Hand Sanitizer

Ilustrasi hand sanitizer yang bisa bantu atasi noda spidol di seragam putih. (Grid.ID)

Kandungan alkohol pada hand sanitizer  bisa membantu memudarkan serta menghilangkan noda hitam yang disebabkan oleh spidol di seragam putih.

Yap, kandungan alkoholnya akan memecah noda tinta yang membandel tersebut.

Kamu hanya perlu menetyeskan hand sanitizer di atas permukaan pakaian yang terkena noda spidol saja.

 

Gentle Gen All Variant

 

Diamkan beberapa menit supaya bahan bekerja terlebih dahulu.

Jika sudah, kamu bisa menggosok pakai sikat secara perlahan sampai noda hilang.

Bisa juga pakai kain lap.

2. Pakai Susu

Susu putih ternyata bisa membantu mengatasi noda tinta di seragam putih. (times.co)

Dikutip dari Kompas.com, Tinta dari spidol terdiri dari pelarut organik yang mudah menguap saat dipindahkan ke atas kertas, tinta cukup larut dengan elemen lipofilik.

Unsur lipofilik adalah unsur yang dapat melarutkan unsur lain dalam lemak dan cairannya.

Cara yang perlu kamu lakukan hanyalah merendam seragam putih yang terkena noda ke dalam susu selama semalaman.

3. Pakai Pasta Gigi

Ilustrasi pasta gigi untuk berbagai keperluan rumah tangga. (kompas.com)

Cukup oleskan pasta gigi tapi jangan pakai yang gel, aplikasikan secara langsung ke atas noda spidol hitam.

Jangan lupa untuk diamkan selama 15 sampai 20 menit supaya bahan bekerja.

Gosok noda dengan sikat gigi atau spons secara lembut, lanjut bilas dan cuci pakaian seperti biasa.

 

Baking Soda ARM and HAMMER 454 gram

 

4. Pakai Cuka Saja

Ilustrasi cuka putih untuk segudang keperluan rumah tangga. (grid kids)

Mudah dan cepat, cuka dengan kandungan asam yang tinggi bisa bantu atasi masalah noda spidol.

Cukup tuangkan 1 sendok cuka di atas noda, diamkan selama 10 menit, lalu gosok lembut sampai noda hilang.

Cuci baju untuk menghilangkan bau cuka

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Noda Tinta di Pakaian Putih, Gak Perlu Pakai Pemutih

5. Pakai Garam

Ilustrasi garam yang bisa membantu mengatasi masalah bau dan noda. (The Today Show)

Cocok untuk noda spidol hitam yang baru saja menempel, kamu juga bisa membersihkannya dengan garam.

Cara pengaplikasiannya, cukup bubuhkan garam secukupnya di atas permukaan noda tinta yang menempel.

Lalu, gosok secara perlahan sampai noda mulai bersih.

 

POLYTRON Mesin cuci 2 tabung Primadona Giant series hijab 10 Kg PWM 1082

 

Cara ini sangat tepat untuk noda spidol yang baru saja menempel, jangan tunggu sampai kering dan akhirnya membandel ya.

Jika noda sudah mulai hilang, kamu bisa langsung membersihkan pakaian seperti biasa.

6. Pakai Aseton

Ilustrasi aseton yang bisa bantu menghilangkan coretan pulpen atau spidol. (kompas.com)

Mudah angkat noda bandel, aseton bisa bantu membersihkan baju putih dari bekas spidol

Caranya, teteskan aseton di atas noda dan tepuk pelan pakai tisu atau kapas kering.

Hal ini bertujuan supaya noda tinta terserap lebih mudah.

Lalu, kamu bisa melarutkan garam dapur ke dalam air dingin.

 

 

Gunakan larutan tersebut untuk membersihkan seragam putih bernoda tinta.

Rendam selama kurang lebih 5 sampai 10 menit saja.

Mudah bukan?

7. Pakai Baking Soda

Ilustrasi baking soda untuk mengatasi masalah noda tinta dan spidol. (tribunnews)

Noda spidol hitam yang notabene sangat sulit dibersihkan bisa kamu atasi dengan baking soda.

Langsung saja ke cara pengaplikasiannya, kamu bisa menggunakan ukuran yang sebanding, dan aduk hingga menjadi pasta.

Pengaplikasiannya bisa pakai bola kapas yang ditepuk secara perlahan untuk menyerap noda, lalu cuci bersih baju dengan memakai detergen dan bilas sampai bersih.

*Harga yang tertera diambil per tanggal  19 September 2024 dan sewaktu-waktu bisa berubah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(RIFA/TRIBUNSHOPPING.COM)

 

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Alat Elektronik

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Bekasi

Skincare

Review Lengkap Hanasui Serum Kemasan Oren: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Tips Home Care

6 Tips Ampuh Membersihkan Lantai agar Mengkilap Tanpa Pel

Tips Home Care

Tips Membersihkan AC yang Mudah agar Awet dan Tetap Dingin

Alat Elektronik

Review Lengkap Philips Magicom Digital HD4812/31: Harga, Kelebihan hingga Kekurangan