TRIBUNSHOPPING.COM - Siapa, sih yang nggak pengen punya kulit awet muda bebas keriput, meski usia sudah tua?
Yups, tentu hampir semua orang menginginkannya.
Eits, tapi jika kamu juga mengingikan untuk punya kulit bebas keriput, ada beberapa hal yang wajib dilakukan.
Rangkaian skincare anti aging ampuh cegah keriput bisa kamu dapatkan di sini.
Tidak perlu melakukan oprasi plastik, karena beberapa cara yang mudah dan bisa dilakukan sendiri di rumah bisa jadi tips ampuh cegah kulit jadi keriput.
Tenang, cara ini tidak akan merogoh kocekmu terlalu dalam, kok!
Penasaran kira-kira apa saja tipsnya?
Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini Tribunshopping telah merangkum informasinya untukmu:
1. Olahraga Teratur
Tips cegah keriput yang pertama adalah dengan mnjalankan olahraga secara teratur.
Perlu kamu ketahui, penurunan hormon pertumbuhan di usia yang semakin bertambah dapat memberi pengaruh banyak dalam mempercepat proses penuaan yang tidak diinginkan, termasuk wajah penuh kerutan.
Nah, olahraga teratur dapat meningkatkan elastisitas dan mencegah keriput.
Jangan lupa untuk rutin berolahraga ringan selama 30 menit, setidaknya 5 hari dalam seminggu.
Olahraga akan melancarkan aliran darah yang membawa zat gizi dan oksigen menuju kulit.
Dengan begitu, kulit akan tampak sehat, kenyal, dan awet muda.
Ada beberapa jenis olahrga yang baik untuk mencegah keriput.
Beberapa diantaranya adalah squat, kardio, dan yoga.
2. Teruslah Melindungi Kulit dari Sinar Matahari dan Polusi
Tips penting mencegah keriput yang berikutnya adalah melindungi kulit dari sinar matahari dan polusi.
Perlu untuk kamu ketahui, sinar ultraviolet (UV) dapat memicu pembentukan radikal bebas pada kulit.
Zat berbahaya ini lantas merusak serat elastin sehingga kulit jadi keriput.
Maka itu, pakailah topi dan pakaian yang menutupi kulit saat berkegiatan pada hari yang terik.
Paparan polusi dan asap kendaraan juga bisa menimbulkan dampak yang sama.
Jadi, sebisa mungkin hindarilah paparan polusi ketika beraktivitas di luar rumah.
Begitu pulang ke rumah, segera cuci muka dan lakukan eksfoliasi pada wajah kamu.
Jika memang kamu adalah tipe orang yang harus banyak memiliki aktivitas di luar, jangan lpa selalu menggunakan produk tabir surya.
Tabir surya seperti sunblock atau sunscreen tidak hanya melindungi kulit dari sinar UV, tapi juga mencegah penuaan dini yang ditandai dengan keriput.
3. Jaga Pola Makan yang Sehat
Tips mudah yang berikutnya untuk cegah keriput menghampiri adalah dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan kaya akan antioksidan.
Makanlah makanan yang sehat, terutama buah dan sayuran, hal ini dapat membantu untuk mencegah keriput.
Antioksidan yang terkandung di dalamnya dapat membantu memerangi radikal bebas dan racun yang menyerang tubuh dan menyebabkan kerusakan pada kulit kamu.
Tidak hanya antioksidan yang dapat mencegah kerusakan lebih lanjut, tetapi antioksidan juga membantu memperbaiki sel-sel yang rusak dengan menggantinya dengan sel-sel yang baru.
Ada banyak makanan yang menghasilkan antioksidan tinggi, seperti blueberry, artichoke, kacang-kacangan, dan cranberry. konsumsi makanan ini untuk membalikkan atau mencegah kerutan kulit.
3. Jaga Kualitas Tidur dan Pastikan Waktu Tidur Cukup
Cara mudah yang bisa kamu lakukan tiap hari untuk mencegah keriput datang lebih cepat pada kulitmu adalah dengan memiliki tidur yang cukup.
Kurang tidur sering dilupakan jika ada begitu banyak pekerjaan yang harus dilakukan setiap hari.
Masalahnya, jika tubuh kamu tidak mendapatkan jam istirahat yang cukup bisa mempercepat proses penuaan.
Selama tidur, tubuh kamu akan bekerja untuk meremajakan dan memperbaiki kerusakan sel-sel.
Bila kamu kurang tidur, tubuh akan menghasilkan kortisol yang tinggi, yaitu hormon yang sebenarnya memecah kulit menjadi berharga untukmu.
Mendapatkan jam tidur yang lebih banyak adalah satu-satunya cara yang mudah untuk mencegah keriput atau kerutan yang tidak diinginkan.
Jadi cobalah untuk memiliki waktu tidur selama 8 jam dalam semalam.
Selain itu, tidur telentang juga bagus untuk mencegah keriput.
4. Kurangi atau Berhentilah Merokok
Tips berikutnya untuk mencegah masalah keriput mudah menghampirimu adalah dengan tidak merokok.
Asap tembakau dilaporkan dapat merusak kolagen dan elastin, serat yang memberikan elastisitas dan kekuatan pada kulit.
Selain itu, nikotin dalam rokok bisa menyebabkan pembuluh darah kamu menyempit.
Konidisi ini pun bisa mengurangi aliran darah ke kulit.
Akibatnya, kulit kamu tidak mendapatkan banyak oksigen.
Hal ini juga akan membatasi nutrisi penting, seperti vitamin A, yang dapat masuk ke kulit kamu.
Apalagi, panas yang terkait dengan rokok juga dapat menyebabkan keriput.
Selain itu, mengerutkan bibir berulang kali untuk menarik napas saat merokok dapat menyebabkan kerutan dini di sekitar mulut.
5. Manajemen Stress
Kamu juga wajib menjaga tingkat stress agar tidak mudah tua dan keriput.
Cobalah untuk meminimalkan beban kerja atau kurangi apa pun yang membuat kamu stres, sehingga menyebabkan kerutan dan keriput.
Yoga dan meditasi juga bisa membantu mencegah terjadinya keriput dan kerutan.
5. Pastikan Gaya dan Pola Hidup Sehat
Kunci dari memiliki kulit awet muda dan terhindar dari tanda penuaan adalah dengan menjalani gaya hidup yang sehat.
Makan makanan yang bergizi, minum cukup air putih, dan tidur rutin setiap harinya merupakan perawatan dasar untuk mencegah kulit keriput muncul lebih cepat.
Penuhi juga kebutuhan buah dan sayur sebanyak 8 sampi 10 sajian dalam sehari.
7. Jangan Terlalu Sering Mencuci Muka dengan Sabun
Tips yang tak kalah penting untuk mencegah keriput yang berikutnya adalah jangan terlalu sering mencuci muka dengan sabun.
Kebanyakan orang berpikir bahwa sering cuci muka akan membuat wajah menjadi lebih bersih.
Padahal, terlalu sering mencuci muka justru dapat menyebabkan kulit dehidrasi.
Dampaknya, kulit pecah-pecah dan keriput semakin mudah terlihat.
Kamu hanya perlu membersihkan muka pada pagi dan malam hari.
Kalau kamu banyak beraktivitas dalam ruangan, tidak memakai make up, dan tidak banyak berkeringat seharian, cukup bersihkan muka dengan air yang bersih sebelum tidur.
Itulah 7 tips penting yang mudah dilakukan untuk mencegah kulit keriput dan tampak tua. (*)
(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)