Aplikasi Handphone

Jangan Lakukan Cheat Saat Main Game, Ini 5 Kerugian yang Bisa Kamu Dapatkan

0
Penulis: Reni Dwi Pratiwi
Editor: Andra Kusuma
Ilustrasi empat orang sedang bermain game mobile legends.

TRIBUNSHOPPING.COM - Game online kini tidak hanya dimainkan oleh kalangan remaja maupun dewasa, bahkan anak-anak di bawah umur sudah banyak yang kecanduan game.

Pasalnya, selain mengusir kejenuhan, game juga bisa menghasilkan pundi-pundi uang jika kamu pintar dalam memainkannya.

Temukan HP dengan kapasitas RAM besar untuk bermain game di sini.

Kamu pun bisa melalukan permainan secara multiplayer bersama dengan sejumlah pemain game lain.

Untuk membuat suasana menjadi lebih kompetitif, saat ini banyak bertebaran cheat yang bisa digunakan pemain untuk memudahkan pemain memenangkan setiap pertandingan.

Sayangnya, cheating merupakan hal yang tidak diperbolehkan saat bermain game multiplayer atau secara online.

Baca juga: 5 Kumpulan Game Ringan di Android, Tak Memakan Banyak Penyimpanan

Penggunaan cheat dikategorikan sebagai pemakaian program ilegal sehingga malah membuat suasana permainan menjadi kurang seru.

Lantas, apa sih kerugian menggunakan cheat pada gaming? Yuk simak sampai selesai!

1. Merusak Reputasi Game

Ilustrasi seseorang sedang bermain Game mobile legend (gizmologi.id)

Banyaknya para pemain yang mengadopsi program cheat terlarang bisa merusak reputasi sebuah game atau permainan.

Jika terus dibiarkan, developer game bisa mengalami kerugian karena produk dan karyanya tidak banyak diminati banyak orang.

Hal tersebut karena sudah barang tentu banyak yang tidak ingin memainkan game yang di dalamnya banyak cheater.

Cheater sendiri merupakan sebutan untuk para pemain game yang menggunakan program cheat.

SAMSUNG Galaxy M33 5G 8 GB/128 GB

Pemain yang menggunakan program cheat tentu akan memiliki peluang kemenangan yang lebih besar.

Mereka bisa saja terus-terusan menguasai jalannya permainan dan pertandingan.

Bagaimana dengan pemain yang jujur tanpa memakai cheat? tentu kemungkinan mengalami kekalahannya akan tinggi.

Oleh karena itu, adanya program cheat yang tergolong ilegal ini hanya akan merugikan banyak pihak.

2. Pemblokiran Akun Secara Permanen

Game mobile legends (tekno.kompas.com)

Selain merugikan orang lain, pemakaian cheat juga bisa membahayakan diri sendiri.

Developer game akan melakukan sebuah tindakan untuk memberantas adanya pemain yang memakai cheat.

Biasanya, hukuman ringan berupa penutupan akses ke akun game akan diblokir dalam waktu tertentu untuk mengingatkan pemain.

Namun jika masih saja memakai cheat, bukan tidak mungkin sebuah akun game akan diblokir secara permanen.

Hal tersebut dilakukan untuk menimbulkan efek jera sehingga para pemain tidak lagi memakai program cheat.

Jika sebuah akun sudah diblokir, pemain tidak bisa mengaksesnya sehingga gagal untuk memainkan game.

Pemblokiran akun secara permanen tidak dijadwalkan alias bisa terjadi begitu saja tanpa pemberitahuan.

Oleh karena itu, jangan sekali-kali menyentuh program cheat jika tidak ingin akun game kamu diblokir bahkan secara permanen.

3. Permainan Menjadi Kurang Seru

Ilustrasi seorang pria sedang bermain game memakai handphone (kompas.com)

Alih-alih menjadikan sebuah game menjadi kompetitif, adanya cheat malah bisa membuat permainan menjadi kurang seru.

Pasalnya pemakaian program terlarang tersebut dapat lebih memudahkan pemain memenangkan setiap pertandingan.

Akibatnya sportivitas antar pemain pun yang menjadi korbannya.

Pemakaian program cheat tentu akan mengganggu kenyamanan bermain pada pemain yang jujur.

Bukankah dari setiap pertandingan hanya ada dua kemungkinan, menang dan kalah.

Oleh karena itu, pemakaian cheat saat bermain game online tentu menjadi hal yang sangat mengganggu permainan.

Permainan dan pertandingan antar pemain pun menjadi tidak seru lagi karena adanya program ilegal ini.

Jadi jika kamu berpikir bermain game online menggunakan cheat itu seru, coba berpikir ulang ya.

4. Mengundang Virus dan Malware

Ilustrasi pemberitahuan adanya virus di perangkat handphone (tekno.kompas.com)

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, cheat merupakan sebuah tindakan yang bersifat ilegan atau tidak resmi.

Oleh karenanya, pemakaian cheat bahkan bisa mengancam keamanan perangkat yang dipakai.

Mudahnya, cheat merupakan program untuk membobol suatu sistem yang telah dibuat untuk kepentingan tertentu.

Program ini dapat mengambil dan mengakses sejumlah data yang ada pada sebuah perangkat yang mengadopsinya.

Baca juga: Tak Selalu Buruk, Ini 5 Manfaat Bermain Game Mobile Legends

Tidak heran jika perangkat yang digunakan untuk melakukan cheat mudah terpapar malware dan virus berbahaya.

Cheat merupakan sebuah aktivitas yang disebut dapat membantu pemain game dengan mudah memenangkan setiap pertandingan.

Namun, tindakan ini termasuk kedalam kategori aktivitas ilegal ketika digunakan dalam memainkan game online.

Tidak hanya itu saja, cheat juga bisa membahayakan developer game, perangkat hingga akun pemain yang bisa berujung pada pemblokiran.

5. Skill Tidak Berkembang

Ilustrasi seorang yang sedang mengembangkan skill dalam bermain game (pexels.com)

Bermain game merupakan aktivitas yang dilakukan untuk menghilangkan kebosanan.

Tak jarang sebagian besar pemainnya memang menekuni kegiatan menyenangkan tersebut.

Pasalnya, aktivitas bermain ini makin hari bisa menjadi ladang penghasilan apabila terus ditingkatkan skill atau kemampuannya.

Namun hal tersebut tidak akan berlaku jika pemain menggunakan program cheat.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, program ilegal ini dapat membuat pemain memenangkan setiap pertandingan.

Jika terus-terusan digunakan, skill atau kemampuan bermain mereka bisa saja tidak berkembang.

Mereka juga akan mengalami ketergantungan pada program cheat ini.

Dengan kata lain, mereka akan sulit memenangkan permainan tanpa bantuan program cheat.

(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Alat Elektronik

5 Rekomendasi Slow Juicer Harga di Bawah Rp 1 Juta: MiTO, Ecentio hingga Simplus

Tips Home Care

Cara Ampuh agar Seprai Tidak Bau Apek setelah Dicuci, Dilengkapi Tips Penting

Tips Mom and Baby

5 Tips Membersihkan Telinga Bayi agar Tidak Menyakiti, Aman dan Nyaman untuk Si Kecil

Tips Fashion

Musim Kondangan Tiba, Ini 6 Rekomendasi Dress yang Anggun dan Stylish untuk Tampil Menawan

Alat Elektronik

Daftar Harga Slow Juicer di Bawah Rp 1 Juta, Murah Tapi Berkualitas