Tips Kecantikan

6 Manfaat Arang Aktif untuk Kecantikan, Bisa Mengecilkan Pori hingga Menghilangkan Komedo

0
Penulis: Ririn Sulistiyarningsih
Editor: Andra Kusuma
Activated charcoal punya banyak manfaat untuk menunjang kecantikan.

TRIBUNSHOPPING.COM - Tahukah kamu, arang ternyata punya banyak manfaat untuk kulit, loh!

Tapi bukan sembarang arang, karena yang punya manfaat untuk kecantikan harus melalui proses terlebih dahulu hingga disebut arang aktif atau biasa disebut dengan activated charcoal.

Arang aktif adalah bubuk hitam halus yang terbuat dari arang tulang, tempurung kelapa, gambut, kokas minyak bumi, batu bara, biji zaitun atau serbuk gergaji.

THE ORIGINOTE BHA Charcoal Clay Mask bisa kamu dapatkan dengan harga terbaik di sini.

Cara membuatnya adalah dengan memprosesnya pada suhu yang sangat tinggi. 

Suhu tinggi akan mengubah struktur internalnya, mengurangi ukuran pori-porinya dan meningkatkan luas permukaannya.

Proses ini nantinya yang menghasilkan arang lebih berpori daripada arang biasa dan punya banyak manfaat.

Lalu sebenarnya apa saja manfaat activated charcoal untuk menunjang kecantikanmu?

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini TribunShopping telah merangkum informasinya untukmu:

1. Mengecilkan Tampilan Pori-pori

Ilustrasi kondisi pori-pori besar yang bisa menganggu penampilan seseorang. (tribunnews.com)

Manfaat arang aktif untuk kecantikan yang pertama adalah mampu menyamarkan tampilan pori-pori.

Penyebab ukuran pori-pori membesar adalah produksi minyak berlebih dan penumpukan sel kulit mati.

Semakin besar ukuran pori-pori kulit, maka akan semakin mudah pula partikel-partikel asing masuk ke dalam kulit.

Hal ini menyebabkan kulit tampak kusam, dan bahkan bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan.

Activated charcoal memiliki kemampuan untuk mengontrol produksi minyak berlebih, sehingga secara otomatis juga dapat memperkecil ukuran pori-pori.

Menggunakan produk pembersih yang mengandung charcoal saat bisa membantumu mengatasi masalah kulit kotor dan kusam.

THE ORIGINOTE BHA Charcoal Clay Mask

2. Mengatasi Kulit Berminyak

Ilustrasi wanita dengan kulit wajah berminyak bisa diatasi dengan menggunakan produk perawatab terbaik. (grid.com)

Manfaat yang berikutnya adalah mengatasi kulit berminyak.

Minyak pada kulit memang diperlukan untuk menjaga kondisinya agar tidak terlalu kering.

Namun, produksi minyak yang terlalu berlebih juga bisa menjadi penyebab munculnya berbagai masalah kulit.

Di wajah misalnya, minyak berlebih bisa menyebabkan komedo atau jerawat.

Itu sebabnya, kulit yang sehat adalah yang memiliki kelembapan seimbang, tidak terlalu kering dan tidak terlalu berminyak.

Nah, produk perawatan yang mengandung charcoal bisa digunakan untuk mengatasi masalah minyak berlebih di kulit.

Baca juga: Review SKINTIFIC Alaska Volcano Pore Detox Clay Stick, Ampuh Hempas Komedo Gradakan

3.  Membantu Proses Eksfoliasi Kulit

Ilustrasi wanita melakukan eksfoliasi wajah dengan produk yang mengandung vharcoal. (pinterest.com)

Manfaat arang aktif yang berikutnya adalah membantu proses eksfoliasi kulit.

Tekstur bubuk pada activated charcoal dapat membantu proses pengangkatan sel kulit mati yang mengendap di kulit.

Dengan melakukan eksfoliasi menggunakan bubuk arang, kulit kamu akan terasa lebih halus juga terjaga kesehatannya.

Kabar baiknya, proses eksfoliasi kulit tersebut kini bisa dilakukan dengan lebih mudah.

Tak perlu bingung mencari bubuk arang, kamu bisa melakukan eksfoliasi dengan produk sabun charcoal yang sudah banyak ada di pasaran.

LACOCO Amazonian Charcoal Glow Mask

4. Menghilangkan Komedo

Memiliki komedo pada area hidung berfungsi bisa membuat penampilan menjadi kurang menarik. (Grid.Id)

Kamu yang punya masalah komedo pasti sangat merasa terganggu, apalagi jika sampai membuat riasanmu jadi kurang mulus, kan?

Kemunculan komedo ini bisa membuat kulit tampak tak rata dan tidak sehat.

Nah, untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan produk dengan kandungan arang aktif untuk menghilangkan komedo dan kulit akan halus dalam beberapa menit.

Baca juga: Review Parasol UV Guard Moisturizing Sunscreen Lotion SPF 30 PA ++, Aman untuk Kulit

5. Memutihkan Gigi

Gigi putih berseri membuat seseorang tampil lebih percaya diri. (Grid.Id)

Kamu tentu setuju kalau gigi yang putih bersinar mampu menunjang aktivitas.

Arang aktif mampu mengembalikan warna alami gigi yang cerah sekaligus menjaga kesehatan mulut.

Zat ini berfungsi untuk menyeimbangkan kadar keasaman dalam mulut, mencegah gigi berlubang, mengusir bau mulut, dan meredakan penyakit gusi.

IUntuk mendapatkan manfaat ini, kamu bisa menggunakan produk pasta gigi yang mengandung charcoal.

Sikat gigi kamu seperti biasa, terutama pada bagian yang menguning atau bernoda membandel.

luxcrime Charcoal Mint Mud Mask

6. Memutihkan Kulit Ketiak yang Gelap atau Hitam

Ilustrasi wanita dengan ketiak berwarna cerah karena perawatan yang tepat. (grid.com)

Ketiak hitam menjadi salah satu masalah kulit yang kerap dialami banyak orang dan bisa sangat mengganggu.

Apabila tidak segera ditangani, masalah ketiak hitam bisa sangat memengaruhi kepercayaan diri seseorang. 

Salah satu penyebab kulit ketiak menjadi hitam adalah karena banyaknya sel kulit mati yang menumpuk di daerah ketiak, sehingga menimbulkan warna kehitaman.

Selain menggunakan produk deodoran, masalah ketiak hitam juga bisa diatasi dengan rajin mandi menggunakan sabun charcoal.

Hal ini karena charcoal dapat mengangkat sel kulit mati dengan sangat efektif.

Baca juga: Review SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA, Miliki Tekstur yang Lembut

(*)

(RirinSulistiyarningsih/TribunShopping.com)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Produk Handphone

35 Daftar HP Harga Rp 3 Jutaan di Bulan Oktober 2025: Infinix GT 30 5G, OPPO A5 Pro, vivo Y400

Peralatan Dapur

5 Rekomendasi Panci Presto di Bawah Rp 500 Ribu untuk Memasak Daging Lebih Mudah

Skincare

30 Daftar Eye Cream di Bawah Rp 100 Ribu untuk Menghilangkan Mata Gelap

Perlengkapan Bayi dan Anak

Review Lengkap Cessa Moms Stay Calm Bebas Pening: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangannya

Skincare

Review Glad2glow Volcanic Ash+BHA Deep Pore Clean Facial Cleanser, Bersihkan Hingga Pori-pori