Skincare

Review SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA, Miliki Tekstur yang Lembut

0
Penulis: Azizah Aziza
Editor: Andra Kusuma
SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA 50 ml.

TRIBUNSHOPPING.COM - Brand kecantikan SCARLETT, terkenal dengan body scrub dan lotionnya yang viral.

Namun, bukan hanya itu saja, brand lokal satu ini juga menghadirkan banyak varian body care dan juga skincare yang tak kalah menariknya, loh.

Buat kamu pecinta produk SCARLETT, wajib banget nih buat cobain sunscreenya, SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA.

Beli SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA kualitas original dan jangan lewatkan diskonnya, di sini.

Produk ini mengandung banyak bahan aktif yang melindungi kulitmu dari sinar UV, sekaligus menutrisinya, keren, kan!

Sebelum beli, yuk simak dulu tulisan ini, karena Tribunshopping,com akan membahasnya mulai dari packaging hingga hasil akhir setelah pemakaian dari SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA.

SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA 50 ml. (shopee.co.id)

Untuk kemasan atau packagingnya, SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA dikemas dalam bentuk tube  berukuran 50 ml.

Dibalut dengan warna kuning dan perpaduan warna hijau, lengkap dengan keterangan produknya.

Sunscreen ini ukurannya cukup ringan dan travel friendly, cocok untuk kamu bawa berpergian untuk re-apply ke wajah.

Pada bagian belakang kemasannya sudah tertera secara lengkap keunggulan dan ingredients dari sunscreen.

SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA 50 ml.

Selanjutnya dari segi keunggulan SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA dibandingkan dengan sunscreen lainnya.

Produk satu ini mengklaim dapat melindungi kulit dari efek buruk radiasi blue light.

Melindungi kulit terhadap efek butuk sinar matahari, sekaligus menjaga kelembapan kulit.

Sunscreen ini juga dapat melindungi kulit dari penuaan dini yang disebabkan oleh efek buruk sinar matahai dan juga membantu mencerahkna kulit wajah.

Baca juga: Review azarine Hydramax-C Sunscreen, Lindungi Kulit sekaligus Membuatnya Tampak Glowing dan Kenyal

Berikutnya kita mengulik tentang isi produk berupa komposisi atau ingredients list yang ada dalam SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA.

Tabir surya ini mengandung hero ingredients diantaranya Bisabolol, Allantoin, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Vitamin E, Phyto Whitening, Pro Vitamin B5, dan Glycine Soja Oil. 

SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA 50 ml.

Selanjutnya beralih ke tekstur dari SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA.

Sunscreen ini memiliki tekstur yang ringan dan lembut, krimnya berwarna putih dan dan tidak menimbulkan whitecast.

Tekstur yang lembut dan ringan ini tentu saja nyaman digunakan untuk setiap hari, serta tidak memberikan rasa lengket dan terasa berat pada wajah.

Baca juga: Review THE ORIGINOTE Ceramella Sunscreen, Punya SPF dan PA Tinggi dan Cocok untuk Semua Kulit

Bagian selanjutnya adalah cara penggunaan dari sunscreen.

Oleskan SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA, pada wajah dan leher secukupnya sebelum melakukan aktivitas di pagi dan siang hari.

Perlu diperhatikan, hindari penggunaan pada area sekitar mata.

Aplikasikan kembali sunscreen setiap tiga jam sekali untuk mendapatkan perlindungan maksimal.

SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA 50 ml.

Terakhir adalah ketahan dari sunscreen setelah dipakai seharian.

Seperti klaim yang ditwarkan, SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA memberikan proteksti pada kulit sehingga wajah tidak terasa menyengat walau berada di bawah sinar matahari.

Sunscreen ini juga dapat melindungimud dari radiasi blue light yang dihasilkan oleh gadget.

Kulit wajah menjadi lebih lembap, dan juga membantu menjaga kulit dari tanda penuaan dini, seperti keriput dan garis halus.

Setelah pemakaian pertama, kulit menjadi lebih cerah satu tingkat dibandingkan sebelum menggunakan produk.

Namun, susncreen ini kurang dapat mencegah minyak berlebih, jadi buat kamu yang memiliki jenis kulit berminyak kurang disarankan.

Baca juga: Bedak Sekaligus Sunscreen, Intip Review SOMETHINC No Sebum Mineral Blur Translucent Loose Powder

Itulah ulasan dari produk lokal  SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA.

Kalau kamu tertarik ingin mencobanya, kamu bisa mendapatkannya dengan harga Rp 75.000 di Official store SCARLETT atau kamu bisa langsung klik link harga yang ada di atas.

Selamat berbelanja dan mencobanya!

Rangkuman

Kelebihan

Melindungi kulit dari sinar UVA UVB

Menjaga kelembapan kulit

Melindungi kulit dari efek radiasi blue light

Melindungi kulit dari penuaan dini

Membantu mencerahkan kulit

Kekurangan

Hanya tersedia satu ukuran

Kurang cocok untuk kulit berminyak

Nilai Akhir: 4

Harga5

 

Kemasan4

 

Ingredients3

 

Tekstur5

 

Kualitas4

 

Kesimpulan

SCARLETT Whitening Sunscreen Sun Bright Daily SPF 50 PA cocok untuk menjadi daily sunscreen karena dapat melindungi kulit dari efek buruk radiasi blue light. Melindungi kulit terhadap efek butuk sinar matahari, sekaligus menjaga kelembapan kulit. Sunscreen ini juga dapat melindungi kulit dari penuaan dini yang disebabkan oleh efek buruk sinar matahai dan juga membantu mencerahkna kulit wajah. Produk ini direkomendasikan untuk kamu yang mempunyai kulit normal dan kering.

(AZIZAH/TRIBUNSHOPPING.COM)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Alat Elektronik

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Bekasi

Skincare

Review Lengkap Hanasui Serum Kemasan Oren: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Tips Home Care

6 Tips Ampuh Membersihkan Lantai agar Mengkilap Tanpa Pel

Tips Home Care

Tips Membersihkan AC yang Mudah agar Awet dan Tetap Dingin

Alat Elektronik

Review Lengkap Philips Magicom Digital HD4812/31: Harga, Kelebihan hingga Kekurangan