Tips Perawatan Gigi

Mengatasi Masalah Gigi? Coba Pakai 7 Rekomendasi Pasta Gigi Herbal Ini

0
Penulis: Reni Dwi Pratiwi
Editor: Andra Kusuma
Rekomendasi pasta gigi herbal untuk mengatasi masalah pada gigi

TRIBUNSHOPPING.COM- Bau mulut atau sakit gigi bisa disebabkan karena pemilihan pasta gigi yang salah.

Ada begitu banyak jenis pasta gigi yang dapat Anda pilih di pasaran.

Mulai dari pasta gigi khusus gigi berlubang, pasta gigi untuk memutihkan, pasta gigi untuk gigi sensitif, dan ada juga pasta gigi berbahan herbal.

Apabila Anda tipe orang yang menyukai pasta gigi dengan bahan herbal, coba simak ini dengan baik.

Beberapa rekomendasi pasta gigi berbahan herbal yang dapat mengatasi masalah pada gigi:

Baca juga: Selain untuk Merapikan Gigi yang Tidak Rata, Simak 5 Manfaat Lain Memakai Behel Gigi

Baca juga: Jangan Asal, Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Memilih Pasta Gigi untuk Anak

1. Mustika Ratu Pasta Gigi Herbal Daun Sirih

Tak hanya mengeluarkan produk kecantikan dan perawatan wajah, tetapi mustika ratu juga mengeluarkan perawatan gigi.

Untuk pasta gigi herbal ini, menggunakan essential oil dari daun sirih.

Dengan berbagai kandungan tersebut, bakteri di dalam mulut akan lebih mudah dibasmi. 

2. Ciptadent Herbal

Ada beberapa orang yang merasa bahwa bahan-bahan alami saja tidaklah cukup.

Jika Anda juga demikian, cobalah produk yang satu ini.

Ciptadent menggunakan teknologi terkini yaitu micro active foam, active xylitol, dan Anti Bacteria IPMP yang dikombinasikan dengan bahan-bahan herbal yang ampuh untuk menjaga kesehatan gigi dan gusi Anda. 

3. Formula Strong Herbal

Fomula strong herbal ini dirancang untuk mengatasi peradangan pada gusi.

Baca juga: Rekomendasi 4 Produk Pasta Gigi yang Aman untuk Anak dan Balita

Baca juga: Apakah Pasta Gigi Dapat Menghilangkan Karang Gigi? Simak Penjelasannya

Pasata gigi herbal ini mengandung garam untuk membantu mengurangi peradangan pada gusi Anda.

Selain itu, ada perpaduan siwak dan habbatussauda untuk melindungi Anda dari bakteri penyebab gigi berlubang dan bau mulut.

4. Pepsodent Action 123 Herbal

Ketika memiliki gejala panas di dalam mulut, dapat diatasi dengan Pepsodent Action 123 Herbal ini.

Popsedont action herbal ini mengandung jeruk nipis dan ekstrak jeruk nipis yang akan memberi kesegaran dan efek dingin dalam mulut. 

Dengan menggunakan pasta gigi ini, Anda akan merasakan kesegaran mulut dan gigi yang akan membuat nyaman.

5. Sensodyne Herbal

Sensodyne sudah dikenal sebagai merek pasta gigi untuk gigi sensitif.

Dan sekarang, Sensodyne juga memiliki varian pasta gigi herbal.

Pasta gigi ini mengandung ekstrak eucalyptus dan fennel untuk membersihkan gigi, serta meredakan peradangan yang terjadi pada gigi sensitif.

6. Sasha Pasta Gigi Herbal Siwak & Sirih

Pasta gigi ini diklaim bebas dari alkohol dan bahan yang berasal dari hewan.

Uniknya, pasta gigi ini mengandung serpihan siwak alami sehingga gigi terasa lebih bersih.

Sementara itu, perpaduan ekstrak siwak dan sirih akan menangkal bakteri penyebab gigi berlubang dan bau mulut.

7. Sparkling White Fresh Gel

Untuk mengembalikan kilau gigi, Anda dapat menggunakan pasta gigi dari Himalaya ini.

Produk ini mengandung enzim dari pepaya dan nanas yang ampuh mengurangi stain pada gigi hanya dalam dua minggu.

Tidak hanya itu, kandungan kayu manis, cengkih, serta menthol mampu melawan mikroba penyebab bau mulut.(*)

(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Produk Makeup

5 Rekomendasi Setting Spray Mulai 50 Ribuan untuk Ke Kondangan Biar Makeup Tahan Lama

Skincare

Rekomendasi Skincare BPOM dan Halal Glad2Glow, Ada Facial Wash hingga Masker

Perabotan Kamar Mandi

Daftar Harga Kloset Duduk Rp 1 Jutaan ke Bawah, Bikin Toilet Lebih Bersih dan Praktis

Skincare

Review Lengkap La Roche Posay Cicaplast Baume B5+ Soothing Balm: Manfaat Kelebihan hingga Kekurangan

Tips Handphone

5 Cara Memperbaiki Notifikasi WhatsApp yang Tidak Muncul di Layar HP