TRIBUNSHOPPING.COM - Rutin konsumsi buah sirsak dengan porsi yang tepat ternyata punya banyak khasiat, loh!
Tidak hanya untuk kesehatan tubuh, ternyata khasiatnya juga bisa bikin kulit jadi cantik.
Yups! hal ini tentu berkat kandungan nutrisi di dalam buah sirsak.
Bagaimana tidak, buah sirsak kaya akan beberapa kandungan nutrisi, seperti karbohidrat, vitamin C, vitamin B1, vitamin B2, kalsium, kalium, serat, fosfor, zat besi, zink, dan tembaga.
Penasaran kira-kira apa saja manfaat buah sirsak untuk kecantikan dan kesehatan?
Dikutip dari berbagai sumber, berikut Tribunshopping telah merangkum informasinya untukmu:
1. Memperkuat Imunitas Tubuh

Khasiat rutin konsumsi buah sirsak yang pertama adalah memperkuat imunitas tubuh.
Buah sirsak mampu mencegah penyakit akibat serangan virus seperti flu, herpes dan lainnya.
Selain itu, kandungan vitamin C yang ada pada buah sirsak mampu meminimalkan flu.
Dengan mengonsumsi buah sirsak secara rutin dipercaya mampu memperbaiki sistem kekebalan tubuh sehingga kalian tidak mudah jatuh sakit.
2. Mengobati Sakit Maag

Khasiat konsumsi buah sirsak yang berikutnya adalah bisa mengobati sakit maag.
Yuos, daun sirsak terkenal menjadi obat yang sangat baik untuk maag.
Hal itu karena adanya zat dalam daun sirsak mampu mengurangi peradangan dan bertindak sebagai obat penghilang rasa sakit.
Bukan hanya itu, manfaatnya juga termasuk meningkatkan sistem imun tubuh.
Nah hal ini tentunya dapat membuat proses penyembuhan penyakit maag menjadi lebih singkat.
Bukan hanya daun sirsak, kamu juga dapat menggunakan daun bidara untuk mendukung sistem pencernaan yang lebih sehat sehingga terhindar dari risiko sakit maag.
Baca juga: Buah Sirsak Menyimpan Banyak Khasiat untuk Kecantikan dan Kesehatan, Patut Dikonsumsi Setiap Hari
3. Mengobati Asam Urat

Khasiat berikutnya, buah sirsak juga bisa mengobati asam urat.
Eits, tapi khasiatnya yang satu ini ternyata juga bisa didapatkan dari daunnya.
Kandungan pada daun sirsak yang antara lain adalah acetogenin, annocatalin, asam gentisic, annomuricin, caclourin, dan asam linoleat dimanfaatkan untuk mengobati asam urat.
Untuk merasakan manfaat daun sirsak untuk asam urat, caranya dengan meminum air rebusan daun sirsak.
Caranya dengan merebus 10 lembar daun sirsak, pilihlah yang agak tua, dengan 3 gelas air mineral.
Rebus hingga air hanya tersisa sedikit saja.
Kamu bisa meminumnya dalam keadaan hangat atau dingin.
Minum setiap pagi agar manfaat daun sirsak cepat dirasakan.
4. Mengontrol Kadar Gula Darah

Khasiat rutin makan buah sirsak yang berkutnya adalah mampu mengontrol kadar gula darah.
Jika disertai dengan pola makan sehat dan gaya hidup yang aktif seperti rutin berolahraga, mengonsumsi sirsak dapat membantu mengendalikan kadar gula darah dalam tubuh.
Namun, masih diperlukan penelitian lebih lanjut terkait manfaat buah sirsak terhadap kesehatan manusia.
Baca juga: 7 Manfaat Air Rebusan Daun Sirsak untuk Kesehatan, Sembuhkan Asam Urat dan Kolesterol dengan Cepat
5. Mendukung Kesehatan Ibu Hamil

Ternyata, beragam nutrisi dari buah sirsak memberi banyak khasiat untuk wanita hamil.
Bukan tanpa alasan, sirsak mengandung asam folat, zat besi, zink, dan mineral serta vitamin lainnya.
Selain sebagai perlindungan terhadap ibu hamil, zat besi dan asam folat bisa mendukung perkembangan janin di dalam kandungan.
6. Mencegah Penyakit Kanker

Khasiat buah sirsak untuk kesehatan yang berikutnya adalah bisa mencegah kanker.
Manfaat buah sirsak untuk kesehatan mampu membunuh kanker dengan cara memasuki metabolisme sel kanker.
Kemudian menghentikan perkembangan sel kanker tersebut secara total.
Jus sirsak dapat mengurangi pertumbuhan sel kanker pada kulit pasien yang menderita penyakit kanker payudara.
7. Mencerahkan Kulit

Beralih membahas ke khasiat buah sirsak untuk kecantikan, yang pertama Manfaat mampu mencerahkan kulit.
Hal ini lantaran buah sirsak memang kaya akan kandungan antioksidan.
Kandungan antioksidan sirsak yang tinggi, terutama vitamin C, mampu membantu produksi kolagen di dalam tubuh.
Nah, dengan begitu, sirsak mampu membantu menjaga elastisitas kulit, dan mencerahkan kulit.
8. Mengatasi Jerawat

Khasiat rutin makan buah sirsak yang berikutnya adalah mampu mengatasi jerawat.
Kandungan antibakteri di dalam buah ini dapat mendukung regenerasi sel.
Selain dikonsumi, kamu bisa mengolah buah sirsak sebagai masker wajah.
Caranya, siapkan 2 sendok daging buah sirsak, 2 sendok susu, 1 sendok gel aloe vera, dan setengah jumput kunyit.
Campurkan semua bahan dan aplikasikan di bagian yang berjerawat.
Setelah itu, biarkan mengering dan cuci wajah sampai bersih.
9. Mencegah Penuaan Dini

Khasiat rutin makan buah sirsak yang berikutnya cukup menarik, karena bisa mencegah penuaan dini.
Buah sirsak mengandung asam askorbat dan vitamin C yang tinggi.
Kedua kandungan ini berfungsi antioksidan dalam tubuh kita yang dapat membantu mengurangi tanda-tanda penuaan seperti keriput, garis-garis halus, dan pigmentasi pada kulit.
Bukan hanya buahnya saja, daun sirsak juga dapat mengatasi berbagai macam masalah dalam kulit.
Daun sirsak memiliki kualitas penyembuhan yang efektif, karena itu cocok digunakan untuk mengobati berbagai masalah kulit.
10. Menyehatkan Rambut

Khasiat buah sirsak untuk kecantikan yang terakhir adalah mampu menyehatkan rambut.
Kandungan Vitamin C pada buah sirsak juga bermanfaat dalam mencegah kerontokan serta ketombe pada rambut.
Tidak hanya itu, mengonsumsi sirsak juga dapat mengatasi minyak di rambut yang bisa menyebabkan ketombe.
Sebaiknya konsumsi jus sirsak secara rutin agar manfaat yang didapatkan lebih maksimal.
(*)
(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!