zoom-inlihat foto
Sebelum Beli, Pahami 4 Kelebihan Handphone dengan Fitur NFC
HiTekno.com
Ilustrasi fitur NFC yang bisa mengecek dan mengisi saldo pada dompet digital. 

TRIBUNSHOPPING.COM - Fitur NFC kerap kali disebut sebagai fitur bawaan handphone kekinian yang berfungsi untuk memudahkan penggunanya mulai dari mengirim file.

Memiliki fungsi yang hampir mirip dengan bluetooth, sebenarnya apa sih definisi dari fitur NFC tersebut?

NFC adalah singkatan dari Near Field Communication yang merupakan sebuah inovasi yang berfungsi untuk menghubungkan 2 perangkat atau lebih.

Ini dia handphone Samsung Galaxy A53 5G dengan fitur NFC yang kamu cari.

Perangkat tersebut berupa transmitter dan penangkapan sinyal yang berdekatan satu sama lain dan dapat terkoneksi meskipun tidak ada internet yang melatar belakanginya.

Cara kerja fitur ini tergolong simple yakni dengan induksi elektromagnetik untuk mengirim dan menerima data melalui gelombang radio dengan kecepatan tinggi.

Perlu kamu ketahui, kemampuan dari NFC dilansir lebih cepat daripada jaringan lainnya dan hanya memerlukan daya yang sedikit.

Tidak hanya pada handphone, kamu dapat mengirim berbagai file ke sebuah laptop menggunakan fitur bawaan ini dengan bantuan aplikasi Android Beam.

Karena fungsinya yang relate dengan kehidupan serba digital seperti saat ini, Tribunshopping merangkum fungsi spesifik dari NFC untukmu di sini.

1. Permudah Transaksi Cashless

Ilustrasi fitur NFC untuk melakukan pembayaran
Ilustrasi fitur NFC untuk melakukan pembayaran (Gadgetren.com)
2 dari 4 halaman

Sesuai dengan judulnya, kamu dapat menggunakan fitur NFC yang ada pada perangkatmu untuk mempermudah proses transaksi cashless kapanpun dan dimanapun.

Kamu tidak perlu repot membawa kartu dan uang tunai karena kamu dapat menghubungkan kartu debit atau kartu kredit ke dalam handphone NFC.

Namun, kamu akan diminta untuk mengunduh aplikasi yang mendukung dan dirancang untuk proses pembayaran menggunakan NFC terlebih dahulu.

Baca juga: Hindari Penipuan, 5 Tips Membeli Handphone Bekas Namun Tetap Berkualitas

Mulanya, kamu hanya perlu menempelkan handphone NFC ke alat penerima pembayaran ketika ingin melakukan top-up kartu E-Money dan keperluan transaksi lainnya.

Tentu saja fitur ini sangat berguna untuk aktivitas harianmu seperti, pembayaran parkir, jalan tol, dan berbagai kepentingan transportasi umum.

Selain itu, kamu dapat meninjau dan mengisi ulang kartu E-money tersebut hanya dengan menempelkan kartu di bagian belakang belakang handphone NFC milikmu.

2. Isi Daya Handphone Secara Wireless

Ilustrasi pemakaian KiiP M3 Wireless Charger Pad
Ilustrasi pemakaian KiiP M3 Wireless Charger Pad (kiipkiip.com)

Fungsi selanjutnya yang tak kalah berguna adalah kemampuan fitur NFC untuk mendukung pengisian daya handphone ketika dihubungkan dengan wireless charger.

Untukmu yang memiliki mobilitas tinggi, fitur ini akan sangat memudahkanmu di berbagai kesempatan karena antena NFC berfungsi ganda sebagai kumparan pengisian daya.

Wireless Charging Specification yang telah divalidasi oleh NFC forum memungkinkan penggunaan antena tunggal pada perangkat yang memanfaatkan NFC untuk komunikasi dan pengisian ulang energi. 

Baca juga: Penuhi Standarmu, Ini 5 Rekomendasi Handphone Middle Range to High

3 dari 4 halaman

Dengan adanya memorandum yang ditandatangani antara Universal Stylus Initiative (USI) dan NFC Forum, kamu juga dapat melakukan pengisian daya ke stylus secara nirkabel melewati NFC.

Nah, bagi kamu yang memiliki produk dengan label sertifikasi USI, kamu dapat memanfaatkan pengisian daya berbasis NFC dengan kecepatan hingga 1W ke perangkatmu.

3. Permudah Konektivitas WiFi dan Speaker Wireless

Ilustrasi WiFi Porter
Ilustrasi WiFi Porter (elespanol.com)

Kelebihan fitur NFC selanjutnya adalah kemampuannya dalam menghubungkan WiFi ke perangkatmu tanpa harus memasukan kata sandi terlebih dahulu.

Kamu dapat dengan mudah mengakses beberapa tempat yang menyediakan WiFi porter hanya dengan cara menempelkan punggung belakang handphone NFC ke porter WiFi tersebut.

Tak hanya itu, kamu dapat menikmati koneksi perangkatmu dengan speaker wireless secara lebih cepat dibandingkan dengan penggunakan bluetooth.

Baca juga: 5 Tips Memilih Handphone Untuk Bisnis Online, Jangan Sampai Salah Pilih

Dengan meletakkan handphone NFC tepat di atas speaker yang mendukung fitur NFC, kamu akan terpuaskan dengan dentuman suara yang dikeluarkan speakermu.

Melalui fitur NFC yang tersemat di display perangkatmu, kamu sudah dapat menikmati konektivitas WiFi dan speaker wireless secara lebih cepat, bukan?

4. Transfer Dokumen dan Aplikasi

Ilustrasi fitur NFC untuk berbagi data
Ilustrasi fitur NFC untuk berbagi data (droidpoin.com)

Fungsi adanya fitur NFC yang terakhir adalah kemampuan dan kecepatannya dalam mengirim berbagai jenis dokumen ke perangkat lainnya.

4 dari 4 halaman

Kamu dapat mengirim berbagai dokumen baik berupa foto, video, kontak telepon, ataupun aplikasi hanya dengan mengaktifkan fitur NFC dari perangkatmu.

Dengan menempelkan kedua perangkat secara bersamaan, handphone yang dilengkapi fitur NFC dapat menjalankan aplikasi yang terinstall pada handphone lainnya.

Baca juga: Efektif Atur Jadwalmu, Ini 5 Aplikasi yang Wajib Kamu Unduh di Handphone

Dalam hal pengiriman aplikasi, kamu diminta untuk membuka aplikasi Play Store sehingga, kedua perangkat dapat mengunduh dan memasang aplikasi sendiri.

Tak hanya mampu transfer data ke sesama handphone, kamu juga dapat transfer data ke laptop dengan menggunakan perantara berupa aplikasi Android Beam.

Itu dia beberapa kelebihan dari adanya fitur NFC versi Tribunshopping yang perlu kamu tahu dan pahami.

Jangan lupa untuk mendekatkan perangkat ketika proses transfer berlangsung sebelum koneksinya dapat terputus secara tiba-tiba.

Meskipun menyandang kemampuan kerja yang cepat, faktanya fitur ini hanya terdapat pada handphone middle range dan flagship level saja.

(LutfinaArum/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Terkait

10+ Tips Menghilangkan Bau Pesing Kotoran Kucing di Rumah, Cat Lover Wajib Tahu

10+ Tips Menghilangkan Bau Pesing Kotoran Kucing di Rumah, Cat Lover Wajib Tahu

Berikut ini sejumlah tips yang bisa diikuti oleh kalian para cat lover agar rumah bebas dari bau pesing kotoran kucing peliharaanmu.

Daftar Harga Coffee Maker Under 300 Ribu: Ada dari MiTO, Sharp, AZKO hingga Informa

Daftar Harga Coffee Maker Under 300 Ribu: Ada dari MiTO, Sharp, AZKO hingga Informa

Berikut daftar mesin pembuat kopi atau coffee maker yang harganya di bawah Rp 300 ribu, ada dari merek Sharp, Advance, Informa, MiTO, hingga AZKO.

5 Rekomendasi Obat Jerawat Under 100 Ribu Sudah BPOM

5 Rekomendasi Obat Jerawat Under 100 Ribu Sudah BPOM

Pemakaian obat jerawat memang disarankan untuk jenis jerawat hormonal atau ringan, sehingga kandungan dari acne spot gel ini bisa membantu meringankan

Review Lengkap Teko Listrik MiTO K100 Wood Handle: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Teko Listrik MiTO K100 Wood Handle: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Berikut review MITO Electric Kettle Woody K100 1.7L Teko Listrik Pemanas Air Wood Handle: spesifikasi, harga, kelebihan hingga kekurangan.

Review Lengkap Colorbox: Kualitas, Desain, dan Kenyamanan dalam Satu Brand

Review Lengkap Colorbox: Kualitas, Desain, dan Kenyamanan dalam Satu Brand

Colorbox menawarkan variasi pakaian seperti kaos graphic, rok satin, blouse printed, dress midi, jaket denim

10 Tips Rahasia agar Lantai Tidak Bau Amis setelah Dipel, Wajib Dicoba

10 Tips Rahasia agar Lantai Tidak Bau Amis setelah Dipel, Wajib Dicoba

Berikut ini adalah cara-cara mudah agar lantai tidak bau amis setelah dipel yang wajib kamu coba buktikan di rumah nanti.

Daftar Harga Alat Pel Rp 50 Ribuan ke Bawah, Ada Fitur Peras Otomatis dan Semprotan Air

Daftar Harga Alat Pel Rp 50 Ribuan ke Bawah, Ada Fitur Peras Otomatis dan Semprotan Air

Berikut ini adalah daftar alat pel berkualitas bagus dan punya fitur-fitur menarik yang harganya Rp 50 ribuan ke bawah.

5 Rekomendasi Scarlett Eau de Parfum: Aroma Lokal dengan Kualitas Mewah

5 Rekomendasi Scarlett Eau de Parfum: Aroma Lokal dengan Kualitas Mewah

EDP Parfum dari Scarlett punya beberapa varian yang berbeda, mulai dari aroma manis playful hingga floral yang feminin

5 Rekomendasi Bedak yang Mengandung SPF Mulai 50 Ribuan

5 Rekomendasi Bedak yang Mengandung SPF Mulai 50 Ribuan

Sekarang ini kamu tidak perlu khawatir karena sudah banyak produk makeup termasuk bedak yang punya kandungan SPF.

Daftar Harga Raket Nyamuk Under 70 Ribu, Ada dari AZKO hingga IKEA

Daftar Harga Raket Nyamuk Under 70 Ribu, Ada dari AZKO hingga IKEA

Efektif lenyapkan serangga, berikut daftar raket nyamuk berkualitas bagus dan awet yang harganya di bawah Rp 70 ribu, ada dari AZKO hingga IKEA.

Artikel Populer

Daftar HP Harga 3 Jutaan dari TECNO, itel, dan Infinix Periode November 2025

Daftar HP Harga 3 Jutaan dari TECNO, itel, dan Infinix Periode November 2025

Berikut ini daftar HP TECNO, itel, dan Infinix yang dibanderol harga Rp 3 jutaan untuk kamu dapatkan di Bulan November 2025.

Daftar HP Harga 3 Jutaan dan 4 Jutaan dari OPPO dan realme November 2025: Oppo A6 Pro, realme 15 5G

Daftar HP Harga 3 Jutaan dan 4 Jutaan dari OPPO dan realme November 2025: Oppo A6 Pro, realme 15 5G

Kamu bisa mencoba mencari tahu daftar HP OPPO dan realme yang dibanderol harga Rp 3 jutaan di Bulan November 2025 sebagai rekomendasi yang tepat.

18 Kumpulan Twibbon Hari Guru Nasional 2025 dengan Desain Menarik, Siap Dibagikan

18 Kumpulan Twibbon Hari Guru Nasional 2025 dengan Desain Menarik, Siap Dibagikan

Hari Guru Nasional diperingati 25 November. Rayakan dengan Twibbon bertema “Guru Hebat, Indonesia Kuat” yang bisa dibagikan gratis.

Daftar HP Harga 2 Jutaan dari OPPO dan realme di Bulan November 2025: OPPO A5, OPPO A60, realme C75

Daftar HP Harga 2 Jutaan dari OPPO dan realme di Bulan November 2025: OPPO A5, OPPO A60, realme C75

Berikut adalah daftar HP OPPO dan realme yang dibanderol harga Rp 2 jutaan untuk kamu dapatkan di Bulan November 2025.

5 Rekomendasi Aplikasi Kontrol HP Anak agar Aman dari Konten Berbahaya

5 Rekomendasi Aplikasi Kontrol HP Anak agar Aman dari Konten Berbahaya

Penggunaan HP anak perlu diawasi karena berisiko menimbulkan kecanduan. Gunakan aplikasi kontrol HP agar lebih aman.