TRIBUNSHOPPING.COM - Ketika kamu mencari mouse gaming, pastinya harus memerhatikan beberapa aspek.
Mulai bentuk dan ukuran mouse, sensitivitas (DPI), jenis sensor, hingga fitur.
Klik link ini untuk mendapatkan mouse gaming murah spek terbaik.
Namun selain itu, kamu juga perlu melihat mouse gaming dari sisi estetika.
Bicara soal estetika, sering muncul mouse-mouse gaming dengan fitur RGB.
Bagi kamu yang seorang gamer pastinya sudah tidak asing dengan fitur satu ini.
Dengan menggunakan mouse tersebut, warna-warna seperti merah, jingga, kuning, biru, hijau, nila, dan ungu pastinya akan menambah kesan gaming.
Apalagi bila digunakan di malam hari atau di ruang yang gelap, pasti kesan estetik makin kerasa.
Ditambah bila RGB di mouse tersebut memiliki banyak mode dan bisa diatur sesuai keinginan.
Sayangnya, mouse gaming dengan kelebihan ini biasanya dijual di kisaran Rp 500 ribu ke atas.
Namun, berbeda dengan mouse gaming satu ini yang punya fitur RGB dan bisa diatur, namun harganya hanya Rp 100 ribuan yaitu FANTECH X17 Blake.

Sebagai mouse gaming, FANTECH membekali X17 Blake ini dengan lampu pencahayaan berupa RGB.
Lampu RGB pada mouse ini sendiri dirancang dengan 7 mode dan 16.8 juta warna.
Kamu bisa mengubahnya ke warna RGB yang disukai, untuk meningkatkan pengalaman bermainmu.
Untuk letak warna RGB-nya ada di samping kiri tombol forward dan backward, sisi bawah mouse, logo FANTECH di bagian depan, dan scroll wheel.
Nah untuk melakukan pengaturan mode RGB-nya, kamu bisa memanfaatkan software yang bisa diunduh dari website resminya.
Atau bila kamu sedang malas membuka software untuk melakukan pengaturan, bisa langsung klik tombol sakelar RGB yang ada di belakang mouse.
Cukup dengan sekali klik, lampu RGB pada FANTECH X17 Blake bisa langsung berganti mode.
Tentunya dengan mengubah lampu RGB mouse, pengalaman bermain game kamu pastinya akan meningkat dan menyenangkan.
Baca juga: RAZER Viper V2 Pro, Mouse Gaming Super Enteng dan Akurat hingga 99.8 persen
Selain dibekali dengan RGB, FANTECH X17 Blake juga dilengkapi banyak fitur yang menarik.
Salah satunya adalah fitur Macro yang memungkinkan kamu untuk mengatur aksi tertentu pada tombol mouse.
Selain itu, fitur tersebut juga bisa digunakan untuk mengganti fungsi tombol sesuai dengan kebutuhan.
Untuk caranya, kamu bisa menggunakan software FANTECH X17 Blake dan simpan di memory on board.
Nah, karena FANTECH X17 Blake dilengkapi dengan memory on board, maka penyimpanan pengaturan akan dilakukan di dalam mouse.
Hebatnya mouse gaming yang mendukung memory on board, kamu bisa langsung menggunakannya.
Kamu pun tidak perlu mengatur ulang pengaturan yang sudah pernah dibuat, ketika mematikan laptop.
Bahkan, jika kamu berpindah laptop maupun PC, mouse juga bisa langsung disinkronisasikan tanpa perlu mengatur settingan macro.
Nah lalu bicara soal tombol, FANTECH X17 Blake dibekali dengan 7 button.
Ada tombol klik kiri dan kanan, scroll wheel, DPI + serta DPI - untuk bagian atas mouse.
Nah untuk tombol klik kiri dan kanannya, FANTECH menyematkan switch Huano di dalamnya.
Switch ini diklaim memiliki ketahanan hingga 20 juta kali klik dan punya kecepatan respon dalam gaming yang intens.
Sementara di samping kiri mouse, ada dua tombol forward dan backward.
Sedangkan di bagian belakang mouse, kamu akan menemukan tombol sakelar RGB.

Kemudian soal sensor, FANTECH memberikan mouse ini dengan PIXART 3325.
Sensor ini memang sering digunakan oleh merek gaming populer seperti HyperX, RAZER, bahkan REXUS.
Selain itu, sensor buatan PIXART ini memang sudah terbukti kualitasnya, baik dalam kancah turnamen dan penggunaan kasual.
Dengan menggunakan sensor PIXART 3325, tentunya FANTECH X17 Blake bisa diandalkan untuk menunjang aktivitas gaming FPS kamu.

Di samping itu, sensor inijuga yang menjadikan FANTECH X17 Blake bisa memiliki hingga 10000 DPI.
Dengan tingkat DPI setinggi ini, tentunya akan membuat pergerakan kursor menjadi sangat sensitif dan cepat bergerak.
Selain itu, menggunakan mouse dengan DPI tinggi, pemetaan objek pada layar laptop jauh lebih akurat.
Sebagai contoh, pada game FPS seperti Point Blank atau Call of Duty, kamu pasti harus dapat membidik objek secara cepat dan tepat.
Nah, dengan mouse ber-DPI tinggi, kamu akan mudah melakukannya.
Bukan itu saja, mouse gaming lokal ini juga memiliki tracking speed hingga di atas 100 IPS (Inch Per Seconds).
Kemudian soal desainnya, FANTECH X17 Blake memiliki tampilan yang simpel dan dikemas dengan nuansa hitam polos.
Selain itu, mouse gaming ini juga memiliki tipe Palm grip dengan area thumb rest di sisi kanan dan kiri.
Jadi, bagi kamu gamer yang left handed atau kidal, masih bisa nyaman menggunakan FANTECH X17 Blake.

Dan karena mouse ini menggunakan Palm grip, bodinya agak menggemuk di bagian tengah.
Ini karena Palm grip adalah tipe penggunaan mouse dengan cara menggenggam semua bagian mouse dengan telapak tangan.
Kemudian untuk material yang digunakan, mouse glossy ini memakai bahan plastik yang soft.
Sehingga, tangan terasa nyaman saat menggenggamnya dan tidak terasa licin.
Selain itu, FANTECH X17 Blake juga dikemas dengan finishing matte, jadi tidak akan meninggalkan bekas sidik jari.
Sayangnya, mouse gaming ini sedikit berat walau bobotnya sekitar 110 gram.
Namun, karena FANTECH X17 Blake dibekali kabel 1.8 meter yang tebal dengan berat 40 gram dan dilapisi nylon.
Meski begitu, setidaknya kabel mouse FANTECH X17 Blake memiliki durabilitas yang sangat baik.
Baca juga: Review FANTECH Helious UX3, Mouse Gaming dengan Sensor Pixart 3389 dan Polling Rate 1000 Hz
Agar memudahkanmu untuk mengetahui spesifikasi lengkap FANTECH X17 Blake, bisa liat tabel di bawah ini:
Spesifikasi | FANTECH X17 Blake |
Sensor | PIXART 3325 |
Jumlah Tombol | 7 buah dengan fitur makro |
Fitur | 7 Mode Lampu RGB yang bisa diatur, OnBoard Memory |
DPI | 200 - 10.000 |
Polling Rate | 1.000 Hz |
Nah, setelah melihat ulasannya, tentunya ada harga dari kualitas yang baik.
Untuk harganya, FANTECH X17 Blake dibanderol dengan kisaran Rp 199.000.
Harga yang sangat terjangkau dengan spesifikasi dan fitur canggih yang biasa ditemukan di mouse gaming di atas Rp 500 ribuan.
Nah, bagi kamu memiliki budget tipis dan menginginkan mouse gaming dengan spek mumpuni, tidak ada salahnya membeli FANTECH X17 Blake.
Tunggu apa lagi? Segera dapatkan FANTECH X17 Blake di e-commerce kesayanganmu.
(*)
Rangkuman
Kelebihan
Harga murah
Punya banyak fitur lengkap
Fitur RGB bisa diatur
Punya 7 tombol makro
Punya 16.8 juta warna
Kekurangan
Memiliki kabel yang sedikit berat
Nilai Akhir: 5
Kesimpulan
Meski harganya hanya Rp 199.000, fitur yang dimiliki sangat lengkap seperti mouse gaming premium yang hanya ada di kisaran Rp 500 ribu hingga Rp 1 juta. Seperti fitur on board memory untuk menyimpan profile settingan, 16.8 juta warna RGB, semua tombol yang bisa dikustomisasi, sensor yang akurat dari PIXART, hingga micro setting. Jadi bagi kamu yang memiliki budget Rp 200 ribuan, bisa mencoba FANTECH X17 Blake.
(ATIKA / TRIBUNSHOPPING.COM)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!