zoom-inlihat foto
5 Manfaat Jahe untuk Wajah, Bahan Alami Penunjang Kecantikan yang Low Budget
Kompas.com
Ilustrasi tanaman rimpang jahe yang dapat dimanfaatkan sebagai penunjang kecantikan, salah satunya mampu mengatasi masalah jerawat 

TRIBUNSHOPPING.COM - Memiliki paras yang cantik tentu menjadi dambaan setiap wanita.

Hal itu membuat wanita rela merogoh kocek dalam-dalam untuk modal perawatan kecantikan.

Namun tahukah kamu , selain harus merogoh kocek dalam-dalam demi membeli produk mahal untuk wajah, kamu bisa memanfaatkan bahan alami yang ada di rumahmu.

Salah satu bahan alami yang mampu menjadi penunjang kecantikanmu dengan modal yang sangat murah adalah jahe.

Jahe adalah tanaman rimpang yang tumbuh di daerah tropis dan sangat populer sebagai rempah-rempah serta bahan obat.

Baca juga: 5 Bahan Alami yang Ampuh Hilangkan Lemak Dagu dalam 6 Hari

Baca juga: Wajib Tahu, Ini Manfaat Buah Kelapa sebagai Penunjang Kecantikan

Ternyata selain baik untuk dijadikan bahan obat, ternyata jahe juga bermanfaat untuk kecantikan, lho.

Kandungan dalam tanaman rimpang ini bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi masalah jerawat sampai masalah minyak berlebih.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut tribunshopping akan merangkum 5 manfaat jahe untuk penunjang kecantikanmu.

1. Mengatasi Jerawat pada Wajah

Kandungan anti-inflamasi di dalam jahe ampuh dalam mengatasi jerawat.

2 dari 4 halaman

Selain itu, kandungan antiseptik dan antioksidan yang terdapat dalam jahe juga berfungsi untuk melawan bakteri penyebab jerawat.

Jika kamu memiliki masalah jerawat, kamu bisa mencoba untuk menggunakan bahan alami ini sebagai langkah perawatan wajah.

Hal itu karena jahe dapat membantu jerawat agar kering lebih cepat.

2. Melembapkan Kulit

Ternyata jahe juga bisa digunakan sebagai bahan untuk melembapkan kulit kering.

Baca juga: Manfaat Buah Alpukat untuk Kecantikan Salah Satunya Mengurangi Resiko Penuaan Dini

Baca juga: Simak Manfaat Buah Pisang untuk Kecantikan

Kamu bisa memanfaatkan jahe sebagai masker dan mengaplikasikannya ke wajahmu selama kurang lebih 10 sampai 15 menit.

Kandungan yang terdapat dalam jahe mampu memberikan kelembapan alami kulit, termasuk kulit wajah.

Hal ini bisa didapatkan secara maksimal jika kamu lakukan dengan rutin. 

3. Mempercepat Proses Penyembuhan Luka

Luka pada wajah tentu akan menurunkan rasa percaya dirimu.

3 dari 4 halaman

Nah, kamu dapat menggunakan jahe untuk mempercepat proses penyembuhan luka pada wajahmu, lho.

Kandungan anti-inflamasi pada jahe dapat digunakan untuk menyembuhkan luka di wajah dan di area sekitar wajah.

4. Mengontrol minyak di wajah

Selain mengatasi jerawat, jahe juga dapat digunakan sebagai pengontrol minyak wajah dengan baik.

Pada dasarnya, minyak yang berlebihan pada wajah dapat menjadi penyebab munculnya jerawat.

Apalagi jika minyak pada wajah tercampur dengan bakteri dan kotoran yang berasal dari polusi udara, bisa jadi jerawat yang muncul akan meradang.

Kamu bisa memanfaat jahe sebagai masker wajah untuk mengurangi minyak pada wajah agar tidak menimbulkan jerawat.

5. Mencerahkan Kulit

Jahe sudah terbukti mampu untuk mencerahkan kulit.

Hal itu karena bahan alami jahe dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk pada wajah.

4 dari 4 halaman

Adanya sel kulit mati pada wajah merupakan salah satu penyebab kulit terlihat lebih gelap dan kusam. 

Nah, memanfaatkan jahe sebagai scrub wajah tentunya ampuh untuk mengangkat sel mati dan membuat kulit wajahmu tampak cerah.(*)

(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

30 Daftar Eye Cream di Bawah Rp 100 Ribu untuk Menghilangkan Mata Gelap

30 Daftar Eye Cream di Bawah Rp 100 Ribu untuk Menghilangkan Mata Gelap

Untuk menjaga agar tampilan mata tetap cerah dan awet muda, kamu bisa gunakan eye cream dengan formula terbaik dengan harga di bawah Rp 100 ribu.

Review Glad2glow Volcanic Ash+BHA Deep Pore Clean Facial Cleanser, Bersihkan Hingga Pori-pori

Review Glad2glow Volcanic Ash+BHA Deep Pore Clean Facial Cleanser, Bersihkan Hingga Pori-pori

Glad2glow Volcanic Ash+BHA Deep Pore Clean Facial Cleanser bisa menjadi sabun wajah pilhan terbaik untuk membersihkan pori-pori di wajah.

18 Daftar Lip Liner Formula Baru untuk Mempercantik Bentuk Bibir Tanpa Filler

18 Daftar Lip Liner Formula Baru untuk Mempercantik Bentuk Bibir Tanpa Filler

Gunakan lip liner untuk mempercantik tampilan bibir dengan baik tanpa perlu filler, berikut ini 18 daftar produk terbaiknya.

5 Rekomendasi Sunscreen Spray Tinggi SPF Tanpa Merusak Makeup

5 Rekomendasi Sunscreen Spray Tinggi SPF Tanpa Merusak Makeup

Untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari tanpa merusak makeup, kamu bisa menggunakan beberapa pilihan sunscreen spray berikut ini.

7 Rekomendasi Serum Anti Aging yang Cocok untuk Pemula, Aman dan Sudah BPOM

7 Rekomendasi Serum Anti Aging yang Cocok untuk Pemula, Aman dan Sudah BPOM

Untuk menjaga kulit keremajaan kulit wajah dan mencegah keriput, kamu bisa mulai menggunakan serum dengan kandungan anti aging.