Produk Handphone

Daftar Harga iPhone Bulan November 2025: iPhone 16 Pro dan Pro Max Turun Harga, iPhone 17

0
Penulis: Ananda Putri
iPhone 17 series. Berikut ini dapat kamu lihat daftar harga HP iPhone yang dijual di bulan November 2025 oleh distributor resmi Apple di Indonesia.

TRIBUNSHOPPING.COM - Berikut ini dapat kamu lihat daftar harga HP iPhone yang dijual di bulan November 2025 oleh distributor resmi Apple di Indonesia.

Untuk periode November 2025 ini, HP iPhone sudah bisa kamu beli dengan harga mulai Rp 8 jutaan saja, yaitu untuk iPhone 13.

Sementara untuk ponsel spek tertingginya, iPhone 17 Series belum lama ini meluncur di Tanah Air, tepatnya pada 17 Oktober 2025 lalu.

Ponsel ini dibanderol dengan harga mulai Rp 17 jutaan di pasar smartphone Indonesia.

HP iPhone 17 series  ini terdiri dari iPhone 17 "reguler", iPhone Air, iPhone 17 Pro, dan iPhone 17 Pro Max.

Kamu bisa beli iPhone 17 Pro dengan Klik di Sini.

Sebagaimana diketahui, iPhone memiliki harga yang tak murah. Meski begitu, ponsel ini tetap banyak diminati di pasar Indonesia.

Hal ini karena beberapa faktor, di antaranya adalah iPhone memiliki performa yang stabil, fitur keamanan yang canggih, desain yang menarik, ekosistem Apple yang terintegrasi, dan nilai jual kembali yang tinggi.

Apple juga sukses menimbulkan kesan eksklusif di mata konsumen. Bahkan menurut laman Philstar Global sebagaimana dikutip TribunShopping dari LPM Gema Aplas, tingginya harga jual menjadikan iPhone bukan hanya sekedar smartphone melainkan sebagai simbol kekayaan.

Meski semua tergantung pada kebutuhan serta preferensi individu, iPhone dianggap lebih unggul dalam hal integrasi hardware dan software, pembaruan perangkat lunak jangka panjang, keamanan, dan ekosistem yang terpadu jika dibandingkan dengan ponsel Android.

Karena itu, walaupun harga iPhone cenderung lebih tinggi, banyak konsumen yang merasa bahwa nilai yang ditawarkan sepadan dengan harga tersebut.

Kamu yang tertarik membeli iPhone bisa mengecek daftar harga HP iPhone berikut terlebih dulu untuk menyesuaikan budget dengan ponsel yang kamu inginkan.

Baca juga: Daftar Harga HP Samsung di Bulan November 2025: Galaxy S25 Edge Alami Penurunan, Z Fold7 Malah Naik

Daftar Harga iPhone yang dijual di Bulan November 2025

Ilustrasi iPhone 17. Harga iPhone 17 di Indonesia. Harga iPhone 17 Pro Max. iPhone 17. (Apple)

1. iPhone 13 128 GB: Rp 8.249.000 

2. iPhone 14 128 GB: Rp 9.749.000

3. iPhone 14 256 GB: Rp 11.999.000

 

 

4. iPhone 15 128 GB: Rp 11.249.000

5. iPhone 15 256 GB: Rp 13.749.000

6. iPhone 15 Plus 128 GB: Rp 13.499.000

7. iPhone 15 Plus 256 GB: Rp 15.999.000

8. iPhone 16e 128 GB: Rp 11.749.000

9. iPhone 16e 256 GB: Rp 14.249.000

10. iPhone 16e 512 GB: Rp 18.249.000

 

 

11. iPhone 16 128 GB: Rp 14.999.000

12. iPhone 16 256 GB: Rp 16.499.000

13. iPhone 16 512 GB: Rp 20.999.000

14. iPhone 16 Plus 128 GB: Rp 17.249.000

15. iPhone 16 Plus 256 GB: Rp 19.749.000

16. iPhone 16 Plus 512 GB: Rp 22.999.000

17. iPhone 16 Pro 128 GB: Rp 17.999.000

18. iPhone 16 Pro 256 GB: Rp 20.499.000

19. iPhone 16 Pro 512 GB: Rp 24.499.000

20. iPhone 16 Pro 1 TB: Rp 28.999.000

 

 

21. iPhone 16 Pro Max 256 GB: Rp 21.999.000

22. iPhone 16 Pro Max 512 GB: Rp 26.499.000

23. iPhone 16 Pro Max 1 TB: Rp 31.499.000

24. iPhone Air 256 GB: Rp 21.249.000

25. iPhone Air 512 GB: Rp 25.999.000

26. iPhone Air 1 TB: Rp 30.249.000

 27. iPhone 17 256 GB: Rp 17.249.000

28. iPhone 17 512 GB: Rp 21.999.000

 

 

29. iPhone 17 Pro 256 GB: Rp 23.749.000

30. iPhone 17 Pro 512 GB: Rp 28.249.000

31. iPhone 17 Pro 1 TB:Rp 32.999.000

32. iPhone 17 Pro Max 256 GB: Rp 25.749.000

33. iPhone 17 Pro Max 512 GB: Rp 30.249.000

34. iPhone 17 Pro Max 1 TB: Rp 34.999.000

35. iPhone 17 Pro Max 2 TB: Rp 43.999.000

 

iPhone 17 Pro Max 256 GB

 

Catatan: Informasi harga iPhone ini dikutip TribunShopping dari laman distributor resmi Apple di Indonesia, iBox.co.id pada tanggal 7 November 2025. Karena itu, harga bisa berbeda sewaktu-waktu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(Ananda Putri Octaviani/Tribunshopping.com)

 

 

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Alat Elektronik

20 Daftar Harga Jam Dinding Estetik Under 100 Ribu, Murah tapi Terlihat Mewah

Rekomendasi Fashion

5 Rekomendasi Celana Running Wanita Merek FitYou: Nyaman, Stylish, dan Fungsional

Produk Makeup

5 Rekomendasi Eyeshadow yang Mirip Pinklash, Ada ESQA hingga Viva

Produk Elektronik

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Magelang

Produk Handphone

Daftar Harga iPhone Bulan November 2025: iPhone 16 Pro dan Pro Max Turun Harga, iPhone 17