TRIBUNSHOPPING.COM- Perawatan kompor gas yang tepat sangat penting untuk menjaga daya tahan dan kinerja optimal alat masak.
Dengan perawatan yang baik, kompor gas tidak hanya lebih awet, tetapi juga mampu memberikan performa yang tetap handal saat digunakan.
Klik di sini untuk mendapatkan kompor gas 2 tungku yang sesuai kebutuhan.
Salah satu masalah yang sering terjadi dengan kompor gas adalah api yang tiba-tiba mengecil, hal ini tentu sangat mengganggu.
Bahkan dapat memperlambat waktu memasak.
Masalah ini perlu segera ditangani agar proses memasak tetap lancar.
Ada beberapa penyebab mengapa nyala api kompor kecil, seperti contoh kondisi katup gas yang rusak, adanya sumbatan, tungku berkerak, dan lain sebagainya.
Untuk mengatasinya, TribunShopping telah merangkum 6 cara yang bisa dilakukan dilansir dari berbagai sumber.
Baca juga: 7 Cara Membersihkan Kerak dan Karat pada Bodi Kompor, Bisa Pakai Jeruk Nipis
Namun, pastikan bahwa proses perbaikan dilakukan secara hat-hati dan regulator sudah dilepas, alias kompor sudah tidak terhubung dengan sumber gas.
Bila dirasa sulit, mintalah jasa profesional untuk membantu.
1.Periksa Kondisi Regulator Gas
Regulator gas yang kotor atau rusak dapat menghalangi aliran gas ke kompor.
Pastikan regulator dalam kondisi baik dan bebas dari penyumbatan.
Jika ditemukan kerusakan, segera ganti dengan yang baru.
2. Periksa Selang Gas
Pastikan selang gas tidak tertekuk atau bocor.
Kerusakan pada selang bisa menyebabkan tekanan gas berkurang, yang mengakibatkan api kecil.
Jika ada kebocoran, ganti selang dengan yang baru.
3. Cek Tabung Gas
Cek apakah tabung gas hampir habis.
Tabung yang kosong atau hampir habis dapat menyebabkan tekanan gas rendah, yang mengakibatkan api kecil.
Gantilah tabung gas jika diperlukan.
4. Bersihkan Lubang Pembakar
Lubang pembakar pada kompor bisa tersumbat oleh kotoran atau sisa makanan, terlebih jika jarang dibersihkan.
Gunakan jarum atau sikat halus untuk membersihkan pembakar agar aliran gas lancar kembali.
5. Pastikan Katup Kompor Terbuka Penuh
Pastikan katup gas di kompor terbuka sepenuhnya.
Katup yang hanya sedikit terbuka akan menghambat aliran gas dan menyebabkan api kompor menjadi kecil.
6. Cek Valve atau Kunci Kompor
Kadang masalah dapat muncul dari valve atau kunci kompor yang tidak berfungsi dengan baik.
Pastikan valve berfungsi dengan baik dan dapat mengatur aliran gas dengan lancar.
Tips tambahan, jika kamu menggunakan kompor dengan tekanan gas rendah, mungkin perlu menggunakan pengatur tekanan gas (pressure regulator) yang sesuai dengan kompor untuk memastikan kinerja optimal.
*Harga yang tertera sewaktu-waktu bisa berubah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(RIFA/TRIBUNSHOPPING.COM)