Produk Handphone

Review OPPO A79 5G, Suguhkan Layar Besar dan Desain yang Makin Elegan

0
Penulis: Romadhoni Alfitranto
Editor: Andra Kusuma
OPPO A79 5G hadir dalam dua opsi warna yakni Glowing Purple dan Mystery Black

TRIBUNSHOPPING.COM - OPPO A79 5G resmi diperkenalkan di pasar Indonesia pada Jumat (2/2/2024) pekan kemarin.

Sesuai penyebutannya, produk handphone (HP) ini menambah panjang daftar OPPO A Series yang dijual di tanah air.

Sebagai suksesor dari OPPO A78 5G, kehadiran HP Rp 3 jutaan ini terlihat membawa beberapa spesifikasi menarik.

Dapatkan OPPO A79 5G dengan harga terbaiknya di sini.

Utamanya pada sektor layar yang kini nampak berukuran makin besar dengan resolusi lebih tajam.

Kehadiran HP OPPO ini juga mengadopsi desain yang tidak kalah stylish dan elegan dibanding pendahulunya.

Spesifikasi dan harga OPPO A79 5G di Indonesia, simak sajian review Tribunshopping.com berikut.

Spesifikasi OPPO A79 5G

Secara keseluruhan, OPPO A79 5G hadir dengan dimensi 165.6 x 76 x 8 mm serta bobot kisaran 193 gram.

HP OPPO A Series ini mengadopsi desain yang disebut-sebut sebagai Glowing Feather.

OPPO menyebut desain ini terinspirasi dari bulu yang elegan, namun bisa pula tampil menonjol dan bersinar seperti berlian.

Baca juga: 6 Rekomendasi HP OPPO A Series Rilisan Tahun 2023, Ada yang cuma Rp 1 Jutaan

Kesan seperti ini bisa dijumpai pada bodi belakang OPPO A79 5G dalam opsi warna Glowing Purple.

Tersedia pula pilihan warna lain yakni Mystery Black yang tidak kalah menarik untuk dipilih.

Perlu diketahui pula, bodi HP OPPO A Series ini juga sudah mengantongi sertifikasi ketahanan cipratan air IPX4.

Dapur Pacu

Ilustrasi System-on-Chip (SoC) atau Chipset MediaTek (mediatek.com)

Di sektor dapur pacu, OPPO A79 5G hadir mengadopsi performa chipset Dimensity 6020.

Ini merupakan chipset garapan MediaTek yang memiliki CPU Octa Core.

Melihat data teknisnya, chipset ini punya CPU atau prosesor yang mampu melaju hingga kecepatan 2.2 GHz.

Secara rinci, konfigurasi prosesor chipset ini yang meliputi 2x 2.2 GHz Cortex-A76 dan 6x 2.0 GHz Cortex-A55.

Chipset fabrikasi 7 nm ini turut pula didukung kinerja GPU Mali-G57 MC2 yang akan berperan mengurusi kebutuhan olah grafis.

OPPO A79 5G juga hadir berbekal memori RAM 8 GB yang dipadu Storage atau penyimpanan berkapasitas 256 GB.

Bukan itu saja, kehadirannya juga didukung RAM Expansion 8 GB untuk perluasan memori secara virtual.

Bila kapasitas penyimpanan data masih terasa kurang, HP OPPO ini untungnya masih pula mendukung pemakaian microSD Card.

Layar

Layar OPPO A79 5G (oppo.com)

Seperti yang sudah disebutkan di atas, layar menjadi salah satu sektor menarik pada HP yang diperkenalkan OPPO kali ini.

Jelas saja, pasalnya OPPO A79 5G hadir mengadopsi panel IPS LCD dengan ukuran lebih besar dibanding pendahulunya.

Meningkat dari 6,56 inch, kini HP OPPO ini menyuguhkan bidang layar berukuran 6,72 inch.

Resolusi tampilan gambarnya juga meningkat menjadi Full HD Plus, dibanding OPPO A78 5G dengan layar yang hanya mentok HD Plus.

Menambah kenyamanan pakainya untuk scrolling dan gaming, layar OPPO A79 5G juga didukung refresh rate 90 Hz.

OPPO mengklaim layar HP yang diperkenalkannya kali ini didukung tingkat kecerahan layar puncak sampai 680 nits.

Terlihat sisi muka HP OPPO A Series ini menyuguhkan desain poni bergaya punch hole yang letaknya di tengah atas layar.

Desain seperti ini lebih kekinian dibanding OPPO A78 5G yang kala kehadirannya hanya mengadopsi poni waterdrop.

Kamera

Desain modul kamera OPPO A79 5G (oppo.com)

Menyoal fotografi, OPPO A79 5G hadir menyuguhkan dua lensa melalui bodi belakangnya.

Dikemas dalam modul kamera berbentuk persegi panjang, HP OPPO ini punya lensa utama 50 MP dan depth 2 MP.

Kedua lensa di bodi belakang ini juga dilengkapi LED Flash untuk bantu menerangi pemakaian kamera di kondisi gelap.

Dalam pemakaiannya, kamera belakang HP OPPO ini disebut mendukung perekaman video Full HD 1080 P 30 FPS.

Satu lensa lain juga disemat di sisi muka, yakni kamera selfie beresolusi 8 MP.

Sama seperti kamera belakang, lensa depan ini juga dapat dipakai merekam video Full HD 1080 P di kecepatan 30 FPS.

Baterai dan Fast Charging

OPPO A79 5G dibekali baterai 5000 mAh dengan dukungan fast charging 33 watt (oppo.com)

Layaknya HP keluaran terbaru lain, OPPO A79 5G juga hadir dengan baterai 5000 mAh.

Menurut klaimnya, baterai jumbo HP OPPO ini mampu tahan hingga 14 jam untuk pemutaran video dan panggilan 26 jam.

Baterai jumbo ini juga didukung 33W SUPERVOOC, fitur fast charging yang disebut mampu mengisi daya hingga 51 persen dalam waktu 30 menit.

OPPO A79 5G hadir dengan sistem operasi Android 13 berlapis tampilan ColorOS 13.1.

Spesifikasi lain yang dimiliki HP OPPO ini yakni dual speaker stereo, port jack audio 3.5 mm dan charging USB Type-C.

Kehadirannya juga menawarkan fitur NFC, sensor fingerprint di samping, WiFi 5 dan Bluetooth 5.3.

Berikut Tribunshopping.com rangkumkan pula tabel spesifikasi OPPO A79 5G agar lebih mudah dipahami.

Spesifikasi OPPO A79 5G
Chipset MediaTek Dimensity 6020 (7 nm)
RAM dan Storage 8 GB/ 256 GB
Layar 6,67 inch, IPS LCD, Full HD Plus (1080 x 2400 piksel), 90 Hz, peak 680 nits
Baterai 5000 mAh, Fast charging 33 watt
Kamera depan 8 MP
Kamera belakang 50 MP, wide
2 MP, depth
Dimensi 165.6 x 76 x 8 mm
Berat 193 gram
Sistem operasi Android 13, ColorOS 13.1

Harga OPPO A79 5G di Indonesia

Seperti yang sudah disebut di atas, HP OPPO A Series satu ini bisa dipilih dalam opsi warna Glowing Purple dan Mystery Black.

Menyoal banderolnya, harga OPPO A79 5G di Indonesia yakni Rp 3.799.000.

Ini merupakan harga untuk satu-satunya varian memori yang tersedia yakni 8 GB/ 256 GB.

Tertarik? HP dengan tampang stylish dan elegan ini bisa didapatkan melalui toko resmi OPPO Indonesia di sejumlah marketplace online. (*)

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Produk Handphone

Daftar Harga HP Samsung di Bulan November 2025: Galaxy S25 Edge Alami Penurunan, Z Fold7 Malah Naik

Aksesoris Fashion

5 Rekomendasi Flatshoes Brand Lokal Katakita, Kualitas Premium Harga Affordable

Alat Elektronik

Review Lengkap Vacuum Cleaner MiTO VC 100 Sephia yang Lagi Turun Harga: Kelebihan hingga Kekurangan

Produk Bayi dan Anak

Review Lengkap Loluna Cerapair Baby Rash Cream: Manfaat, Kelebihan, dan Kekurangannya

Tips Fashion

Mix and Match Fashion Bagi Pemilik Bentuk Tubuh Pear, Tetap Bisa Stylish