Peralatan Dapur

7 Rekomendasi Rak Piring untuk Dapur Minimalis, Kokoh dan Punya Banyak Kompartemen

0
Penulis: Rifa Andina
Editor: Archieva Prisyta
Ilustrasi penggunaan rak piring untuk organisir alat makan.

TRIBUNSHOPPING.COM - Penting untuk menata peralatan makan di dapur supaya lebih bersih dan terorganisir.

Pasalnya, peralatan makan yang dibiarkan berantakan bukan tidak mungkin akan membuatnya berdebu dan kotor.

Dapatkan rak piring tertutup untuk menyimpan peralatan makan secara terjaga, klik di sini ya.

Menggunakan rak piring khusus bisa menjadi solusinya, multifungsi bisa untuk menaruh mangkuk, gelas, sendok, dan lain sebagainya.

Model, warna dan ukuran tentu beragam, bisa kamu pilih saja sesuai kebutuhan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Rak Piring Berkualitas untuk Dapur yang Lebih Minimalis

Nah jika membutuhkannya, berikut 7 rekomendasinya dari TribunShopping:

1. Angola Rak Piring Plastik C29

Angola Rak Piring Plastik C29 hadir dengan beragam pilihan warna cerah. (shopee.co.id)

Ringkas dengan beragam pilihan warna, Angola Rak Piring Plastik C29 ini mampu membuat tampilan dapur lebih ceria.

Produk ini dirancang dengan dimensi 35 x 26 x 29 cm, dibekali penutup 90 derajat sehingga tidak memakan tempat dan pengambilan lebih mudah.

Dilengkapi pula dengan penutup transparan internal sehingga wadah dapat di letak tempat sempit

Desainnya mungil namun kapasitasnya besar sehingga dapat menyimpan lebih banyak alat makan.

Angola Rak Piring Plastik C29.

Dilengkapi dengan nampan tirisan air sehingga wadah tidak banjir air, menjaga dapurmu selalu bersih.

Dapat dibongkar dan tahan air panas sehingga mudah dibersihkan, menyimpan alat makan lebih teratur dan rapih juga loh.

Pada bagian belakang terdapat lubang ventilasi guna mencegah udara menjadi lembap.

Jika tertarik memilikinya, harga asli produk ini kisaran Rp 150 ribu dan diskon Rp 48.899 saja.

2. OLYMPLAST Kitchen Storage 

Ilustrasi OLYMPLAST Kitchen Storage satu alat beragam fungsi untuk membuat dapur lebih tertata. (olymplast.co.id)

Mungil tapi banyak space untuk mengorganisir peralatan makan hingga bumbu dapur, OLYMPLAST Kitchen Storage ini siap menjadi pilihan terbaik.

Produk ini memiliki dimensi 48 x 38 x 64 cm dengan bobot 4.46 kg, mudah dipindah ke mana saja.

Dirancang dengan 2 tingkat yang memudahkan, pada space bawah cocok untuk menata piring dan mangkuk hingga dibekali wadah sendok serta garpu khusus.

Kemudian di sisi samping bisa digunakan untuk menggantungkan cangkir atau mug.

Kemudian untuk berbagai bumbu-bumbuan kamu bisa simpan di tingkat atas, dibekali penutup supaya setiap isi di dalamnya tetap bersih loh.

Memasak juga makin nyaman loh, apalagi produk ini dilengkapi gantungan HP, bisa memasak sambil menikmati tayangan favorit, lengkap banget kan?

Produk ini memiliki dimensi sekitar 48 x 38 x 64 cm dan dibekali wadah peniris supaya piring dan alat makan cepat kering.

OLYMPLAST Kitchen Storage.

Mencegah munculnya bakteri di permukaan alat makan.

Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki, produk ini dibanderol kisaran Rp 680 ribuan dan diskon Rp 360 ribuan saja.

3. MATOUGUI Rak Piring Pengering Dapur 2 Susun 

MATOUGUI Rak Piring Dapur 2 Susun terbuat dari material berkualitas dan muat banyak. (shopee.co.id)

MATOUGUI Rak Piring Pengering Dapur 2 Susun hadir dengan 31 x 33 x 24 cm sehingga penempatan tidak menyita banyak tempat.

Produk ini terbuat dari bahan PP berkualitas dengan baja tahan karat C.

Cocok untuk mengintegrasikan tempat cangkir, tempat sumpit, tempat piring serta tempat piring, bahkan dapat menampung hampir semua peralatan dapur dan memiliki fungsi pengeringan.

Produk ini memanfaatkan ruang vertikal dapur, yang juga membuat peralatan dapur lebih teratur, lebih multifungsi bukan?

Pengeringan lebih mudah berkat fungsi drainase otomatis, dapat menjaga mejamu tetap bersih dan kering tanpa menumpuk air.

Jika tertarik memilikinya, harga asli produk ini kisaran Rp 42 ribu dan diskon Rp 26 ribuan saja.

4. Rovega Rak Piring Pladys Premium Dish Cabinet DCB2568 

Rovega Rak Piring Pladys Premium Dish Cabinet DCB2568 dengan material food grade (shopee.co.id)

Hadir dengan 3 tingkat menyerupai kabinet mungil, produk dari Rovega ini tepat dipilih.

Rovega Dish Cabinet Pladys DCB-2568 merupakan rak piring yang terbuat dari material plastik berkualitas tinggi bahkan berkualitas food grade sehingga lebih aman digunakan.

Rak piring ini dirancang kokoh untuk penggunaan dalam jangka waktu yang lama loh.

Dilengkapi pula dengan wadah atau laci di bagian atas dan bawah, sehingga memberikan banyak kemudahan untuk menyimpan makanan dengan praktis.

Dilengkapi dengan penutup kaca yang bening sehingga debu tidak mudah masuk ke dalam rak.

Baca juga: Bebas dari Debu dan Kotoran, Ini 10 Tips Merawat Rak Piring

Untuk dimensinya juga ringkas sekitar 48.5 x 33.5 x 76.0 cm dengan bobot ringan, mudah diletakkan di mana saja.

Hadir dalam balutan warna putih dan transparan, harga asli produk ini kisaran Rp 559.999 dan diskon Rp 355.200 saja.

5. Rovega Rak Piring Premium Dish Cabinet Modys DRM-879 LCR 

Rovega Rak Piring Premium Dish Cabinet Modys DRM-879 LCR. (shopee.co.id)

Rovega Dish Cabinet Modys merupakan rak piring berbahan plastik yang didesain sederhana dan praktis, sehingga dapat diletakkan di dapur atau pada meja makan.

Rak ini dirancang mudah dibersihkan, serta dilengkapi dengan tempat sendok & garpu, penampungan air, dan laci serbaguna.

Setiap bagiannya tertutup rapat untuk menjaga kebersihan peralatan makan yang disimpan di dalamnya.

Rovega Rak Piring Premium Dish Cabinet Modys DRM-879 LCR.

Dimensi produk sekitar 45.5 x 37 x 65 cm saja nih.

Aman dan praktis dari debu, harga asli produk ini kisaran Rp 514.900 dan diskon Rp 354.999 saja.

6. SUNXIN Rak Piring Bulat 

SUNXIN Rak Piring Bulat dirancang dengan 2 tingkat dan banyak kompartemen di dalamnya. (shopee.co.id)

Hadir dengan model terbaru, SUNXIN menghadirkan 2 pilihan warna piring yakni biru dan cokelat.

Produk ini tepat lengkapi dapur minimalis karena menghadirkan desain ringkas berdimensi 48.5 x 26.5 x 37.5 cm namun punya banyak kompartemen.

Yap, dirancang dengan 2 tingkat, pada space bawah cocok untuk menyimpan mangkuk dan gelas, lalu pada space atas tepat untuk tata piring, sumpit, sendok dan lain sebagainya.

Setiap tingkat dibekali dengan penutup untuk menghindari debu dan kotoran yang menempel.

Produk ini juga dibekali dengan wadah peniris supaya piring dan peralatan makan kering lebih sempurna.

Mudah dilepas pasang untuk dibersihkan, harga asli produk ini kisaran Rp 430 ribuan namun diskon Rp 216.810 ribuan saja.

7. DejaVu Rak Piring Dapur Wastafel Serbaguna

DejaVu Rak Piring Dapur Wastafel Serbaguna berdaya tampung kuat serta kapasitas besar. (shopee.co.id)

Rekomendasi yang ke tujuh ini praktis diletakkan di atas wastafel, jadi usai mencuci alat masak dan alat makan langsung taruh saja supaya kering.

Produk ini lebih kokoh karena proses stainless steel baking, dengan perlindungan ganda, anti lembab dan anti karat.

Cocok digunakan sebagai tempat meletakkan mangkuk, sumpit pisau, talenan, dan meniriskan cangkir.

Produk ini dibekali dengan perekat pada bagian bawah, dan sisi kanan yang lebih stabil.

Untuk ukuran juga bisa kamu sesuaikan karena memiliki 5 variasi.

DejaVu Rak Piring Dapur Wastafel Serbaguna

Produk ini memiliki daya tampung yang kuat, tempat mangkuk dapat menampung hingga 8 sampai 10 mangkuk.

Untuk tempat piring dapat menampung hingga 6 sampai 9 piring serta keranjang talenan dapat menampung satu buah talenan,

Selain itu, keranjang sumpit dapat menampung sekitar 10 pasang sumpit.

Memiliki desain modern, produk ini dibanderol mulai dari kisaran Rp 799 ribu dan diskon Rp 269.900 saja.

Merk Keunggulan Kisaran Harga
Angola Rak Piring Plastik C29  Dibekali lubang ventilasi, mudah dibersihkan, tahan air panas, nampan tirisan. Rp 150.000
OLYMPLAST Kitchen Storage  Banyak kompartemen, ada tatakan hp, bisa untuk menyimpan bumbu, dibekali peniris, dibekali penutup. Rp 680.000
MATOUGUI Rak Piring Pengering Dapur  Disusun vertikal, material berkualitas, fungsi drainase, meningkatkan penyimpanan dapur, banyak pilihan warna. Rp 42.000
Rovega Rak Piring Pladys Premium Dish Cabinet DCB2568  Desain ringkas 3 tingkat, banyak kompartemen, material plastik food grade, penutup kaca bening. Rp 559.990
Rovega Rak Piring Premium Dish Cabinet Modys DRM-879 LCR  Ringkas, serbaguna, tertutup rapat, dibekali penampungan air. Rp 514.900
SUNXIN Rak Piring Bulat  Desain ringkas dengan 2 tingkat, dibekali penutup transparan, material berkualitas, banyak kompartemen, mudah dibersihkan. Rp 430.000
DejaVu Rak Piring Dapur Wastafel Serbaguna  Daya tampung kuat, banyak space penyimpanan, dibekali perekat, mudah dibersihkan, proses stainless steel baking. Rp 799.000

(RIFA/TRIBUNSHOPPING.COM)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Produk Makeup

5 Rekomendasi Setting Spray Mulai 50 Ribuan untuk Ke Kondangan Biar Makeup Tahan Lama

Skincare

Rekomendasi Skincare BPOM dan Halal Glad2Glow, Ada Facial Wash hingga Masker

Perabotan Kamar Mandi

Daftar Harga Kloset Duduk Rp 1 Jutaan ke Bawah, Bikin Toilet Lebih Bersih dan Praktis

Skincare

Review Lengkap La Roche Posay Cicaplast Baume B5+ Soothing Balm: Manfaat Kelebihan hingga Kekurangan

Tips Handphone

5 Cara Memperbaiki Notifikasi WhatsApp yang Tidak Muncul di Layar HP