TRIBUNSHOPPING.COM - Teras rumah yang bersih dan nyaman merupakan impian banyak orang.
Lantaran letaknya di luar rumah, tak ayal jika teras merupakan bagian dari hunian yang mudah sekali kotor.
Selain tidak sedap dipandang, teras rumah yang kotor tentu akan kurang nyaman dipakai bersantai.
Dapatkan COOGER Broom Set Sapu 3in1 dengan harga terbaik di sini.
Beruntungnya, ada beberapa tips yang dipercaya ampuh untuk membuat area hunian satu ini tetap bersih dan nyaman.
Termasuk dengan memasang tirai bambu, aksesoris yang akan bantu menghadang air hujan yang tampias dan membasahi teras.
Lebih lengkapnya, simak sajian yang sudah Tribunshopping.com rangkum rapi berikut ini:
1. Taburkan Koral di Sekitar Teras
Kebersihan teras rumah dapat memengaruhi kenyamanan bersantai di area hunian satu ini.
Oleh karena itu, penting rasanya mengetahui beragam tips ampuh untuk senantiasa menjaga kebersihan teras.
Termasuk dengan menaburkan koral bila sekitar teras rumah masih berdekatan dengan permukaan tanah.
Baca juga: 5 Manfaat Memelihara Rumput di Halaman Rumah, Bebas Polusi Suara dan Udara
Bukan tanpa sebab, pasalnya cipratan air hujan yang mengenai tanah dapat mengotori permukaan teras.
Alhasil lantai teras rumahmu akan lebih kotor sehingga diperlukan usaha lebih dalam membersihkannya.
Opsi lain adalah dengan pemasangan paving, namun cara satu ini akan lebih memerlukan biaya lebih besar.
2. Tanam dan Rawat Tumbuhan
Tidak jarang banyak orang yang memang sengaja memelihara tanaman untuk mendukung tampilan rumahnya.
Bukan hanya membuat rumah tampak asri, tanaman dipercaya pula mampu membuat udara hunian lebih segar.
Hal itu karena tanaman akan menyerap karbon dioksida dan mengeluarkan oksigen melalui proses fotosintesis.
Oleh karena itu, rasanya tidak ada salahnya bila kamu menanam beberapa tumbuhan di sekitar teras rumahmu.
Tidak cukup di situ saja, rajin pula rawat tumbuhan yang ditanam agar tidak mengotori halaman dan teras rumah.
Dengan adanya tumbuhan, kenyamanan bersantai di teras rumah dapat lebih baik karena udaranya dapat lebih segar.
3. Rajin Sapu dan Bersihkan Lantai Teras
Jika teras rumah nampak kotor, tentu hal utama yang harus dilakukan adalah segera menyapu dan membersihkannya.
Bukan tanpa alasan, teras rumah yang kotor bisa tidak enak dipandang dan kurang nyaman untuk bersantai.
Apalagi jika teras dijadikan sebagai tempat utama menerima tamu, tentu kebersihannya harus mulai dijaga.
Rajin membersihkan teras dan lantainya harus selalu diupayakan.
Paling tidak, pembersihan teras dilakukan minimal satu hari sekali pada pagi atau sore.
Baca juga: 5 Cara Mudah Menata Teras Rumah agar Tampak Lebih Asri dan Makin Nyaman
Tidak hanya itu saja, bila perlu pel lantai teras agar terhindari dari noda dan kotoran lain.
Umumnya hal itu akan terjadi ketika musim hujan tiba, lumpur bisa saja mengotori lantai teras.
Untuk menanggulanginya, coba letakkan kain atau keset demi menjaga kebersihan permukaan lantainya.
COOGER Broom Set Sapu 3in1
4. Perhatikan Kebersihan Selokan
Selokan atau saluran air merupakan hal penting yang harus ada dalam kehidupan rumah tangga.
Seperti namanya, bagian rumah satu ini akan berfungsi untuk mengalirkan air sehingga tidak menggenang.
Tidak jarang pula, selokan kecil dibangun di sekitar teras rumah.
Bukan tanpa sebab, hal itu agar air tidak menggenangi area dapan rumah.
Oleh karenanya itu, perhatikan pula kebersihan selokan alih-alih permukaan lantai teras saja.
Selokan air yang kotor dapat menyumbat aliran hingga pada akhirnya mengotori area depan dan teras rumah.
5. Pasang Tirai Bambu
Pemasangan tirai bambu faktanya juga dapat membuat teras rumah tetap bersih dan nyaman.
Aksesoris ini akan menangkal debu dan kotoran yang beterbangan agar tidak masuk ke teras rumah.
Selain itu, tirai bambu juga akan memblokir sorotan matahari yang panas di pagi dan sore hari.
Ketika musim hujan tiba, aksesoris satu ini akan bantu pula menangkal air hujan yang tampias ke teras rumah.
Oleh karena itu, tirai bambu selalu dijadikan alternatif bila bagian teritisan rumah terlajur dibuat seminimalis mungkin.
Baca juga: Punya Furniture di Teras Rumah? Rawat Rutin dengan Cara Ini
Teras rumah yang bersih akan selalu didambakan oleh banyak orang.
Bukan tanpa sebab, pasalnya teras rumah yang bersih akan terasa nyaman dipakai untuk bersantai.
Itulah beberapa tips ampuh yang dapat kamu lakukan agar teras rumah tetap bersih dan selalu nyaman. (*)
(RamaFitra/Tribunshopping.com)