Tips Bodycare

6 Bahan Alami Ampuh Mengatasi Kulit Ujung Jari yang Kering dan Mengelupas

0
Penulis: Ririn Sulistiyarningsih
Editor: Archieva Prisyta
Ilustrasi kulit jari yang bisa kering dan mengelupas.

TRIBUNSHOPPING.COM - Kulit di ujung jarimu mengelupas dan bikin nggak nyaman?

Bisa jadi hal ini terjadi karena penggunaaan deterjen atau sabun lainnya yang kandungan bahannya terlalu keras untukmu.

Bukan tanpa alasan, kandungan sabun tertentu bisa membuat kulit jadi kering.

Beli hand cream terbaik untuk mengatasi kulit jari yang mengelupas dengan klik di sini.

Jika sudah sangat kering, makan kulit pun bisa jadi mengelupas.

Lalu, apakah ada cara alami yang bisa dilakukan untuk mengatasinya?

Tentu saja ada, Girls!

Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini TribunShopping telah merangkum informasinya untukmu:

1. Tepung Gandum

Ilustrasi tepung gandum yang bisa jadi salah satu bahan alami mengatasi kulit jari yang mengelupas. (kompas.com)

Bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi kulit jari mengelupas yang pertama adalah tepung gandum.

Tepung gandum secara efektif mampu menghilangkan sel kulit mati pada jari, membuatnya lebih halus dan lembut.

Cara memanfaatkan bahan yang satu ini cukup mudah.

Kamu hanya perlu menyampurkan segenggam tepung gandum ke dalam semangkuk besar air hangat.

Setelah itu rendam jari selama 10 sampai 15 menit, cuci tangan dengan air bersih dan tepuk lembut dengan menggunakan kain handuk katun.

2. Susu Sapi

susu dapat jadi salah satu bahan alami mengatasi kulit jari yang mengelupas. (tribunnews.com)

Bahan alami yang juga bisa membantu mengatasi kulit jari mengelupas adalah susu.

Yup, susu Sapi dapat mengatasi kulit kering dengan dua cara.

Cara yang pertama adalah dengan meminumnya secara langsung.

Kemudian untuk cara berikutnya adalah dengan mengoleskan susu pada kulit yang terkelupas, pilih susu yang memiliki kadar lemak lebih tinggi.

Kamu perlu menyampurkan 2 sendok susu dan satu sendok makan madu.

Oleskan campuran ini ke kulit dan pijat lembut.

Selain itu, kamu juga bisa merendamkan jari-jari ke dalam susu hangat selama 10 menit, lalu cuci bersih.

Agar mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa melakukan cara ini setiap hari.

Baca juga: 7 Cara Mengatasi Kulit Kering dan Mengelupas, Aman Dilakukan Sendiri di Rumah

3. Minyak Zaitun

Ilustrasi minyak zaitun yang bisa jadi bahan alami mengatasi jari tangan mengelupas. (Alodokter.com)

Bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi jari mengelupas yang berikutnya adalah minyak zaitun.

Merendam ujung jari dengan minyak zaitun hangat selama 10 menit akan menjadikan kulit kita menjadi lembap dan ternutrisi.

Yup, semua itu karena minyak zaitun punya kandungan vitamin E  yang mampu meningkatkan penyembuhan kulit.

Setelah itu bilas tangan dengan air suam-suam kuku.

Agar hasilnya maksimal, kamu juga bisa mengoleskan pelembap atau hand cream.

 
 

St Ives Pampering Cocoa Butter & Vanilla Bean Hand Cream

 
(5/5)

4. Mentimun

Ilustrasi mentimun dengan segudang manfaat untuk kulit, salah satunya mengatasi kulit jari mengelupas. (depositphotos/ designsstock)

Ternyata bahan alami yang bisa kamu manfaatkan untuk mengatasi kulit jari mengelupas berikutnya adalah mentimun.

Yup, mentimun punya manfaat menjaga kulit tetap segar, lembap, dan halus.

Untuk emndapatkan manfaatnya juga mudah.

Kamu hanya perlu potong mentimun dengan ukuran tebal.

Setelah itu, gosok secara perlahan irisan ke kulit yang mengelupas sehingga menyerap dengan baik ke dalam kulit.

Selain itu kamu juga bisa mengoleskan mentimun parut ke kulit yang mengelupas selama sekitar 30 menit dan bersihkan dengan air suam-suam kuku.

Agar hasilnya maksimal, kamu bisa mengulangi cara ini setiap hari.

Baca juga: 5 Cara Alami untuk Sembuhkan Kulit Kering dan Mengelupas di Musim Kemarau, Semua Bahan Mudah Didapat

5. Gel Lidah Buaya

Ilustrasi gel lidah buaya murni. (thefaceshop)

Bahan alami yang bisa kamu pilih berikutnya adalah gel lidah buaya.

Agar hasilnya maksimal, kamu dianjurkan untuk menggunakan lidah buaya murni.

Lidah buaya memang sejak lama dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kecantikkan alami, salah satunya adalah mengatasi ujung jari yang mengelupas.

Bahan alami yang satu ini memiliki sifat pendingin dan menenangkan yang akan membantu mengobati ujung jari yang kering.

Lidah buaya juga menjaga kelembapan dan melindungi kulit dari berbagai jenis infeksi.

Kamu hanya perlu  mengoleskan gelnya pada bagian kulit yang terasa kering dan mengelupas.

6. Rendam dengan Air Hangat

Merendam tangan ke dalam air hangat untuk mengatasi kulit jari mengelupas (tribunnews.com)

Cara dengan bahan alami untuk mengatasi kulit jari mengelupas yang terakhir adalah dengan merendamnya menggunakan air hangat.

Kamu hanya perlu merendam tangan dalam air hangat sekitar 10 menit, kemudian lakukan cara ini setiap hari untuk mengatasi ujung jari yang mengelupas.

Cara sederhana ini dipercaya akan menjadikan kulit sekitar ujung jari menjadi kenyal dan lembut, selain itu juga efektif untuk menyingkirkan sel kulit mati.

Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu bisa menambahkan beberapa tetes madu dan lemon ke dalam rendaman air hangat.

Jangan lupa, gunakan pelembap atau minyak yang mengandung vitamin E, atau minyak zaitun untuk menjaga tangan tetap lembap setelah melakukan cara yang satu ini. (*)

(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Alat Elektronik

6 Rekomendasi Water Heater Listrik Harga Rp 1 Jutaan: Philips, Acroz Helio, Krisbow hingga Midea

Produk Makeup

7 Rekomendasi Blush On Harga di Bawah 50 Ribu BPOM untuk Kondangan

Produk Handphone

Beda Spesifikasi HP POCO C85 Vs vivo Y19s Pro, Harga Sama-sama Rp 1 Jutaan, Mana Lebih Unggul?

Peralatan Rumah Tangga

5 Rekomendasi Panci Susu di Bawah 100 Ribu yang Serbaguna Bisa untuk Masak Mie Hingga MPASI

Produk Handphone

Daftar HP Harga Rp 7 Jutaan hingga 10 Jutaan, Ponsel Mid-range dan Flagship dengan Spesifikasi Gahar