TRIBUNSHOPPING.COM - Noda hitam bekas jerawat atau dark spot mengganggu penampilanmu?
Yup, memang bagi banyak orang masalah ini bisa sangat mengganggu dan membuat mereka menjadi kurang percaya diri.
Jika kamu adalah seseorang yang mengalami masalah ini, ada cara mudah yang bisa dilakukan agar noda hitam atau dark spot di wajah mampu tersamarkan dan teratasi dengan baik.
Salah satu caranya adalah dengan rutin mengaplikasikan produk serum yang diformulasikan khusus untuk mengatasi noda hitam dan mencerahkan kulit wajah.
Dapatkan serum untuk atasi dark spot dengan harga terbaik hanya di sini.
Nah, agar kamu tidak salah memilih produk serum yang tepat, kali ini TribunShopping akan membagikan rekomendasinya.
Dikutip dari berbagai sumber, berikut ini 5 Pilihan serum yang ampuh mengatasi masalah noda hitam atau dark spot di wajahmu:
1. LACOCO Dark Spot Essence
Rekomendasi serum terbaik untuk atasi dark spot di wajah adalah LACOCO Dark Spot Essence.
LACOCO Dark Spot Essence merupakan produk yang berfokus untuk mencegah flek serta memudarkan berbagai noda hitam di wajah.
Produk ini dibuat dengan formula untuk memperbaiki tekstur dan elastisitas kulit, memudarkan flek hitam, hiperpigmentasi, dan noda bekas jerawat.
LACOCO Dark Spot Essence ini mengandung Glycolic acid yang sudah terkenal ampuh menghaluskan tekstur kulit yang tidak merata.
Baca juga: Review TRUEVE Moisturizer Advanced Brightening Gel, Cerahkan Kulit dan Cegah Hiperpigmentasi
Selain itu, ada juga niacinamide, tranexamic acid untuk melawan hiperpigmentasi, dan salicylic acid yang ampuh atasi masalah jerawat.
Produknya pun telah diuji secara klinis dan memiliki sertifikat BPOM, jadi tentunya cukup aman digunakan sehari-hari.
Jika tertarik, kamu bisa mendapatkan LACOCO Dark Spot Essence ini dengan harga sekitar Rp 220.000.
2. TRUEVE Luminous Dark Spot Brightening Serum
Pilihan serum terbaik untuk mengatasi masalah dark spot di wajahmu adalah TRUEVE Luminous Dark Spot Brightening Serum.
TRUEVE Luminous Dark Spot Brightening Serum merupakan serum pertama di Indonesia yang diformulasikan dengan komponen utama Niacinamide dan diperkaya oleh 6 jenis Ceramide, Marine collagen, NMF, dan Hyalu -10.
Perpaduan kandungan tersebut lebih efektif untuk mencerahkan kulit, samarkan noda hitam, mempertahankan kelembapan kulit, serta memperbaiki sekaligus memperkuat skin barrier agar masalah kulit tidak datang lagi.
Perlu juga untuk kamu ketahui bahwa Trueve Luminous Dark Spot adalah Upgrade Formula dari Trueve Niacinamide 10 persen dan Ceramide Brightening Serum bekerja lebih cepat dan efektif dalam atasi masalah kulitmu.
Serum ini bisa digunakan 2x sehari secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal, bahkan klaimnya hasil dapat dilihat dalam waktu 3 sampai 4 minggu saja.
3. Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum
Sesuai namanya, klaim Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum berfokus pada masalah noda hitam dan warna kulit yang tidak merata pada kulit.
Selain itu, serum ini juga diklaim dapat mempertahankan kelembapan untuk membuat kulit tampak lebih glowing.
Axis- Y Dark Spot Correcting Glow Serum hadir dengan 6 bahan kandungan dasar dan 1 bahan aktif utama.
Ada kandungan squalane yang berfungsi melawan radikal bebas untuk menjaga keremajaan kulit.
Ada juga ekstrak buah pepaya yang menjadi kandungan bahan dengan bersifat mencerahkan dan memperbaiki warna kulit belang akibat paparan sinar UV dan mengurangi lingkaran hitam di bawah mata.
Selain itu, ada pula kandungan sea buckthorn yang terkenal terkenal dengan fungsinya yang efektif mencerahkan dan mengurangi noda hitam.
Axis- Y Dark Spot Correcting Glow Serum juga mengandung rice bran atau dedak beras sudah dikenal sebagai pencerah sekaligus dapat memperhalus tekstur kulit.
Baca juga: Review NPURE Cica Dark Spot, Ampuh Mengatasi Noda Hitam Bekas Jerawat
Ada juga kandungan Allantoin yang sudah cukup umum digunakan dalam skincare untuk merangsang proliferasi sel dan mendorong pertumbuhan jaringan baru kulit.
Terakhir produk ini juga diperkaya dengan calendula yang terkenal dan sering dijadikan bahan aktif utama dari skincare.
Calendula sendiri bermanfaat untuk mempercepat proses penyembuhan kulit yang berjerawat.
Selain 6 bahan kandungan dasar di atas, serum ini memiliki satu bahan aktif utama yaitu Niacinamide.
Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum mengandung 5 persen Niacinamide yang berfungsi untuk membantu memperbaiki warna kulit yang tidak merata, kusam, dan penghalang kulit yang melemah.
Kombinasi kandungan Niacinamide dan rice bran di dalam serum ini menjadi perpaduan yang powerful untuk mengatasi noda hitam dan kulit kusam.
Jika tertarik, kamu bisa mendapatkan Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum dengan harga Rp
4. SKINTIFIC Gentle A Retinol Renewal Serum
Rekomendasi serum untuk atasi masalah dark spot yang berikutnya adalah SKINTIFIC Gentle A Retinol Renewal Serum.
SKINTIFIC Gentle A Retinol Renewal Serum ini merupakan retinol serum dengan encapsulated retinol yang gentle dan aman untuk pemula.
Formulanya menggunakan Time-released Technology yang bekerja dengan cepat dan efektif tanpa menimbulkan iritasi pada kulit wajah.
Selain itu, kandungan 3 tipe encapsulated retinol menjaga elastisitas kulit dan mencegah munculnya tanda penuaan seperti flek, kerutan dan garis halus.
SKINTIFIC Gentle A Retinol Renewal Serum juga dilengkapi dengan Ceramide dan 3D Peptide yang mengunci kelembaban kulit, secara signifikan mengurangi kerutan dan garis halus.
Retinol serum dengan tekstur gel ini dibuat khusus dengan formulasi ringan, aman untuk pemula.
Soal harga, SKINTIFIC Gentle A Retinol Renewal Serum dibanderol Rp 169.000.
5. H&H Serum Dark Spot with Vitamin C
Pilihan serum terbaik yang juga bisa jadi andalamu untuk mengatasi masalah dark spot di wajah adalah H&H Serum Dark Spot with Vitamin C.
H&H Serum Dark Spot with Vitamin C ini mengandung Vitamin C 20 persen, Tranexamic Acid, Glutathione bahan alami yang dikenal sangat bagus untuk menghilangkan bekas jerawat, flek dan berbagai jenis noda pada kulit.
Serum ini juga berfungsi untuk mencerahkan kulit wajah, mengatasi bekas jerawat hitam dan merah, menyamarkan flek, membuat kulit menjadi lebih kenyal dan membuat wajah lebih ternutrisi.
Baca juga: Mengenal 6 Manfaat Cica atau Daun Pegagan Untuk Kecantikan
Tekstur serum yang ringan dan kaya akan antioksidan dari Vitamin C 20 persen yang membantu mencegah kerusakan kolagen dan elastin, sehingga kekuatan dan elastisitas kulit lebih terjaga dan mudah meresap ke lapisan kulit.
Untuk aksi cepat mencerahkan kulit wajah, ada Tranexamic Acid dan Glutathione mengatasi bekas jerawat hitam dan merah, menyamarkan flek berperan aktif, membuat warna kulit cerah merata dalam waktu 3 hari.
H&H Serum Dark Spot with Vitamin C dibanderol dengan harga Rp 169.999.
| Nama Produk | Hero Ingredients | Harga |
| LACOCO Dark Spot Essence | Glycolic acid, niacinamide, tranexamic acid dan salicylic acid | Rp 220.000 |
| TRUEVE Luminous Dark Spot Brightening Serum | Ceramide, Marine collagen, NMF, dan Hyalu -10 | Rp 174.200 |
| Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum | squalane, sea buckthorn, rice bran, Allantoin, niacinamide | Rp 200.000 |
| SKINTIFIC Gentle A Retinol Renewal Serum | 3 tipe encapsulated retinol, Ceramide, dan 3D Peptide | Rp 169.000 |
| H&H Serum Dark Spot with Vitamin C | Vitamin C 20 persen, Tranexamic Acid, Glutathione | Rp 169.999 |
(*)
(RirinSulistiyarningsih/TribunShopping.com)