Aplikasi HP

Terganggu dengan Panggilan Nomor Tak Dikenal? Blokir Saja dengan 5 Cara Ini

0
Penulis: Reni Dwi Pratiwi
Editor: Archieva Prisyta
Ilustrasi seseorang sedang menerima penggilan telepon dari nomor yang tak dikenal.

TRIBUNSHOPPING.COM - Pernah merasa tergangggu dengan panggilan dari nomor atau orang yang tidak dikenal?

Ingin mengabaikan saja, tapi kamu masih tetap merasa terganggu?

Temukan HP dengan fitur fingerprint di sini.

Alangkah baiknya kamu memblokir saja nomor yang tak dikenal tersebut.

Dengan memblokir nomor tersebut, otomatis orang yang memiliki nomor itu tidak bisa melakukan panggilan ke nomor kamu.

Bingung caranya memblokir nomor yang tak dikenal?

Baca juga: OneAset, Aplikasi Investasi Anti Ribet yang Mudah Diakses Segala Kalangan

Cara memblokir nomor bisa dengan cara manual yang mungkin lebih mudah, ada juga dengan beberapa aplikasi yang ada di smartphone.

Lalu, bagaimana caranya? Yuk simak sampai selesai!

1. Blokir Nomor Tak Dikenal secara Manual

Ilustrasi ada telepon dari nomor tak dikenal (tekno.kompas.com)

Hampir semua ponsel Android memiliki fitur untuk memblokir HP.

Nah, ini dia caranya:

- Langkah pertama, kamu hanya perlu masuk ke dalam kontak telepon atau "contacts."

- Kemudian, kamu bisa langsung mencari nomor yang ingin diblokir.

- Tap agak lama sampai muncul beberapa pilihan seperti edit, delete contact, dan lainnya.

- Nah, kamu bisa memilih opsi "Add to blacklist."

- Jika sudah, maka kamu tinggal klik "OK" menandakan bahwa kamu setuju untuk memblokir atau blacklist nomor HP tersebut.

2. Menggunakan Aplikasi Call Blocker

Aplikasi Call Blocker menyediakan jasa untuk blokir nomor HP sangat mudah dan cepat. (play.google.com)

Aplikasi yang diusung oleh NQ Mobile Security ini menyediakan jasa untuk blokir nomor HP sangat mudah dan cepat.

Cara menggunakan Call Blocker ini juga sangat mudah.

Namun, harus memastikan untuk memiliki aplikasinya terlebih dahulu.

Jika sudah memiliki aplikasinya, kamu bisa masuk ke dalam aplikasinya dan pilihlah simbol yang berada di bagian paling kanan.

Setelah itu akan muncul tiga opsi yakni blacklist, whitelist, dan blocking mode.

Untuk memblokir bisa klik blacklist dan akan muncul simbol (+) di bagian pojok kanan atas, klik simbol (+) tersebut.

Kemudian secara otomatis akan muncul beberapa pilihan lagi.

Jika kamu memilih "From call log" artinya kamu akan memblokir di daftar panggilan masuk.

Namun jika kamu memilih "From contact" artinya kamu akan memblokir nomor berdasarkan kontak yang dimiliki.

Sedangkan untuk "From message" dimaksudkan untuk mencari nomor melalui daftar SMS masuk.

Setelah kamu sudah memilih semua kontak yang ingin diblokir, langsung klik "Add." 

Baca juga: Tak Perlu Mencatat di Kertas, Ini 6 Aplikasi Note yang Bisa Dicoba

3. Aplikasi True Caller

Aplikasi True Caller sudah meraup lebih dari 6 juta pengunduh di PlayStore (play.google.com)

Aplikasi True Caller menawarkan kemudahan bagi kamu yang ingin memblokir nomor HP.

Aplikasi yang sudah meraup lebih dari 6 juta pengunduh di PlayStore ini membuktikan kemudahannya melalui penggunaan yang memang simpel dengan antar muka yang sederhana.

Sebelum menikmati segala fasilitas yang ada, kamu harus mengisi nomor telepon, kemudian True Caller akan menelpon untuk mengkonfirmasinya.

Kemudian kamu juga diminta untuk melakukan sign up, agar lebih mudah, kamu bisa sign up menggunakan Facebook atau akun Gmail.

Untuk caranya, kamu bisa masuk ke opsi SMS yang disimbolkan dengan gambar "pesan."

Kemudian, kamu bisa melakukan tap sampai muncul tanda checklist. 

Nah, lalu kamu bisa langsung klik simbol "blokir" yang ada di bagian atas dan langsung klik "block."

Kini kamu sudah berhasil memblokir nomor tersebut, sangat mudah dan simpel bukan?

4. Aplikasi Mr.Number

Aplikasi Mr.Number diklaim bisa melakukan pemblokiran telepon maupun SMS dengan mudah. (play.google.com)

Mr. Number memiliki interface serta petunjuk yang memudahkan penggunanya.

Jadi, kamu tidak perlu khawatir akan kesulitan untuk menggunakannya.

Aplikasi Mr. Number ini diklaim bisa melakukan pemblokiran telepon maupun SMS dengan mudah.

Nah beginilah cara blokir nomor HP dengan menggunakan Mr. Number.

- Pertama, kamu bisa mendownload aplikasinya terlebih dahulu di sini.

- Kemudian, kamu bisa langsung masuk ke dalam aplikasi dan langsung klik "GET STARTED."

- Lalu, Mr. Number secara otomatis menampilkan semua panggilan masuk dan panggilan keluar yang ada di HP.

- Kemudian kamu bisa pilih dan klik salah satu kontak yang ingin kamu blokir.

- Setelah itu kamu klik simbol titik tiga yang ada di bagian pojok kanan atas.

- Kamu akan menemukan beberapa pilihan seperti block, report spam, dan lainnya.

- Untuk memblokir, kamu silahkan pilih block.

Baca juga: 5 Aplikasi Edit Foto Populer di Play Store, Hasil Fotografi Makin Aesthetic

5. Aplikasi Calls Blacklist

Aplikasi Calls Blacklist bisa kamu manfaatkan untuk memblokir nomor yang mengganggu. (play.google.com)

Memanfaatkan aplikasi gratis dari PlayStore bisa menjadi pilihan terbaik untuk cara blokir nomor HP yang kerap kali mengganggu. 

Untuk cara memblokir nomor HP, kamu bisa masuk ke dalam aplikasinya.

Kemudian, kamu langsung klik simbol (+) untuk memilih kontak yang ingin kamu blokir.

Setelah itu, kamu bisa pilih nomor yang ingin diblokir berdasarkan daftar kontak, panggilan masuk, dan juga SMS.

Jika sudah mengklik, kamu bisa langsung klik nomor HP yang ingin diblokir.

Kemudian, kamu bisa langsung klik simbol "checklist" yang ada di pojok kanan bawah.

Nah, kini kamu berhasil memblokir nomornya, mudah bukan?

(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Skincare

Review Wardah Heartleaf 8X NMF Amino Calm Soothe Gel Cleanser: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Sunscreen

5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Harga Bawah 50 Ribuan

Alat Elektronik

Review Lengkap Kulkas Mini Midea 50L: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Produk Elektronik

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Manado

Produk Home Care

Review Tumbler TUKU 350 ml, Viral Gara-Gara Hilang di KRL hingga Petugas KAI Dipecat