TRIBUNSHOPPING.COM - Tampilan bulu mata yang lentik dan indah, tentunya dapat membuat penampilan menjadi menarik dan percaya diri.
Untuk mendapatkan tampilan tersebut, sebenarnya kamu bisa menggunakan bantuan maskara.
Herborist Minyak Zaitun, dapat dijadikan sebagai pembersih maskara pada bagian mata.
Maskara adalah salah satu alat make up yang dapat membantu kamu memperlentik bulu mata, sehingga nampak lebat dan panjang.
Selain maskara, eyelash extension juga bantu kamu untuk mendapatkan bulu mata yang lentik secara instan.
Namun, terkadang penggunaan eyelash extension ternyata dapat mempengaruhi kesehatan bulu mata kamu, lho.
Hal tersebut karena biasanya penggunaan eyelash extension bisa membuat bulu mata rontok dan tidak terawat.
Baca juga: Tampil dengan Bulu Mata Indah, Tebal, dan Lentik Menggunakan 6 Rekomendasi Maskara Ini
Biasanya, setelah kamu menggunakan eyelash extension, maka harus melakukan perawatan eutin ke salon seperti retouch agar mengurangi kerontokan pada area tersebut.
Lalu, bagaimana cara yang paling efektif untuk merawat area tersebut?
Tenang saja, kali ini TribunShopping akan memberikan 5 rekomendasi cara ampuh untuk memperlentik area bulu mata.
Maka dari itu, simak ulasan berikut ini sampai habis, ya!
Baca juga: Review MAYBELLINE The Falsies Lash Lift yang Mampu Memberi Volume di Setiap Helai Bulu Mata.
1. Gunakan Pembersih yang Lembut
Jika kamu gemar menggunakan maskara pada nagian bulu mata, pastikan saat membersihkan menggunakan pembersih yang lembut.
Kamu bisa menggunakan pembersih khusus untuk area tersebut, agar memiliki formula yang aman digunakan.
Tentunya dengan hal tersebut, akan meminimalkan kerontokan pada area bulu mata.
Kamu juga bisa menggunakan bahan lain seperti minyak zaitun, pada saat membersihkan maskara yang diaplikasikan ke bagian mata.
Minyak zaitun memiliki tekstur yang oily, sehingga akan lebih mudah dalam mengangkat produk maskara di bagian mata.
Selain itu, minyak zaitu juga dapat memberikan kelembapan pada area tersebut, sehingga terlihat jauh lebih sehat.
2. Perawatan saat Memakai Eyelash Extension
Jika kamu ingin menggunakan eyelash extension sebenarnya bukan masalah, asal kamu harus rutin merawat bulu mata dengan baik.
Menggunakan eyelash extension memang disertai risiko, seperti infeksi kelopak mata, reaksi alergi terhadap lem, dan bulu mata yang rontok.
Nah, untuk itu kamu bisa menghindari menggosok atau menarik bulu mata saat masih memakai eyelash extension.
Selain itu, kamu juga harus rajin melakukan perawatan ke salon pada saat bulu mata sudah mulai rontok.
Atau, kamu juga bisa melakukan retouch agar tampilan nampak menarik lagi.
3. Menggunakan Serum Bulu Mata
Sebenarnya, kelenjar di kelopak mata secara alami akan melumasi bulu mata, sehingga serum tidak dibutuhkan.
Namun, apabilan kamu ingin membuat bulu mata nampak panjang dan lentik, maka tak ada salahnya menggunakan produk serum.
Cara menggunakan serum cukup mudah, kamu hanya perlu pastikan area bulu mata sudh bersih, lalu oleskan serum secara merata.
Ratakan dari bagian pangkal ke ujung bulu mata.
Kamu juga dapat mengganti serum menggunakan bahan alami, salah satunya adalah minyak zaitun.
Dapatkan rekomendasi produk minyak zaitun terbaik untuk lebatkan bulu mata, klik link di bawah ini sekarang juga, ya!
4. Konsumsi Suplemen
Selain perawatan dari luar, kamu juga harus memperhatikan pola makan yang sehat termasuk protein, buah-buahan, sayuran, dan zat besi yang cukup.
Tentunya hal tersebut untuk memelihara bulu mata tetap sehat.
Tak hanya itu saja, kamu juga dapat mengonsumsi suplemen biotin untuk merangsang pertumbuhan bulu mata.
Biotin ternyata memiliki manfaat yang dapat meningkatkan fondasi keratin, untuk menghentikan kerontokan rambut.
Tak hanya itu saja, biotin juga berpengaruh pada pertumbuhan bulu mata.
Kamu bisa konsumsi suplemen tersebut satu hingga dua kali da;am sehari.
5. Memerhatikan Kedaluwarsa Makeup
Siapa disini yang sering menggunakan maskara untuk mempercantik tampilan mata?
Jika kamu salah satunya, pastikan perhatikan tanggal kedaluwarsa dan lama produk yang digunakan.
Pasalnya, jika maskara sudah kedaluarsa, tentu akan mempengaruhi pada kesehatan bulu mata, sehingga menjadi salah satu faktor mudah rontok.
Selain itu, kamu juga sebaiknya ganti maskara setidaknya setiap tiga bulan lamanya.
Hal ini untuk mencegah bulu mata terasa kering karena maskara dan menurunkan risiko tertularnya bakteri ke atau di sekitar tersebut.
Dapatkan rekomendasi maskara dari TribunShopping, klik link di bawah ini sekarang juga, ya!
(*)
(NOVIA/TRIBUNSHOPPING.COM)