Tips perawatan rambut

Ingin Rambut Lebih Sehat? Yuk Coba Cek Sociolla, Tersedia 4 Rekomendasi Hair Mask Terbaik

0
Penulis: Novia Kusuma Wardhani
Editor: Andra Kusuma
Ilustrasi wanita yang sedang menggunakan perawatan hair mask.

TRIBUNSHOPPING.COM - Pilihan berbagai macam perawatan rambut saat ini sudah banyak, salah satunya dengan menggunakan masker rambut atau biasa disebut hair mask.

Tak hanya wajah saja yang membutuhkan perawatan masker namun, ternyata rambut juga sama halnya harus diberikan perawatan dalam bentuk masker juga loh.

Biasanya hair mask memang bekerja lebih maksimal dibanding perawatan rambut lainnya untuk itu, tak heran jika banyak sekali wanita menggunakan produk tersebut.

Umumnya penggunaan hair mask digunakan untuk rambut rusak, kering dan juga kusam maka tak heran baiknya kamu menggunakan produk tersebut seminggu minimal dua kali.

Baca juga: 4 Produk Skincare Merek Dear, Klairs untuk Kulit Sensitif, Kini Tersedia di Sociolla

Fungsi dari sampo adalah untuk membersihkan berbagai jenis kotoran yang ada di rambut namun jika masker untuk menutrisi rambut. (tribunnews.com)

Nah tak usah bingung untuk mencari produk hair mask karena Sociolla banyak menyediakan kebutuhan hair mask dengan berbagai macam merk.

Berikut adalah 4 rekomendasi hair mask yang biasanya laris terjual karena memiliki kualitas terbaik di Sociolla:

1. KUNDAL HONEY & MACADAMIA

Sedang mencari produk hair mask yang mengandung ekstrak bahan alami? 

KUNDAL HONEY & MACADAMIA adalah salah satu jawaban yang tepat untuk kamu gunakan karena mengandung 29 ekstrak bahan alami.

Selain itu, produk ini juga terdapat protein LPP dan mengandung 6 minyak nabai yang menyebapkan cepat diserap oleh rambut.

Baca juga: Rekomendasi 5 Produk MINERAL BOTANICA yang Tersedia di Sociolla

2. MAKARIZO PROFESSIONAL texture experience CREAMBATH TREATMENT

Produk ini mengandung ekstra mint sorbet yang mampu membantu membersihkan minyak berlebih, menenangkan kulit kepala, dan mencegah ketombe.

Aroma mint yang terkandung dalam produk akan membuat sensasi yang menenangkan serta mampu menyegarkan pikiran.

3. DANCOLY MARULA REPAIR HAIR MASK

Memiliki aroma yang terbilang mewah serta mengandung extract marula dapat membuat rambut menjadi halus secara maksimal.

Baca juga: 5 Skincare OLAY Terbaik yang Bisa Didapatkan di Sociolla

Tak hanya itu saja manfaat lain dari extract marula dapat memperkuat rambut hingga ke akar agar tak mudah rontok.

Pemakaian produk secara teratur dapat membuat rambut semakin lebih berkilau.

4. THE BATH BOX MIMOSA MASQUE NUTRISING HAIR TREATMENT

Masker perawatan rambut dari bahan organik ini juga dapat mengembalikan kekuatan rambut agar tak mudah patah dan kuat dari akar.

Kaya akan nutrisi yang berasal dari kombinasi vegetable protein, squalane, olive oil, jojoba oil, dan vitamin E sehingga mampu mengembalikan kerusakan dan menjaga rambut secara maksimal. (*)

(NOVIA/TRIBUNSHOPPING.COM)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Alat Elektronik

Review Lengkap Air Purifier MiTO PUR10: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Skincare

Review Wardah Heartleaf 8X NMF Amino Calm Soothe Gel Cleanser: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Sunscreen

5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Harga Bawah 50 Ribuan

Alat Elektronik

Review Lengkap Kulkas Mini Midea 50L: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Produk Elektronik

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Manado