TRIBUNSHOPPING.COM- Ada banyak variasi kuteks yang ada di pasaran dengan karakteristik serta kualitas yang berbeda.
Biasanya, semakin mahal harganya, maka kualitasnya pun semakin bagus.
Seperti contohnya, kuteks mahal hanya dengan satu olesan sudah bisa meng-cover seluruh permukaan kuku.
Namun berbeda dengan kuteks murah, yang membutuhkan beberapa olesan agar warna bisa meng-cover seluruh kuku.
Karena itu, TribunShopping akan merekomendasikan kuteks terbaik yang memiliki warna serta daya tahan yang bagus:
Baca juga: 3 Rekomendasi Kuteks Peel Off, Aman Digunakan untuk Beribadah
1. Revlon Nail Enamel
Lebih dari 40 warna cat kuku dari Revlon bisa Anda pilih dengan karakteristik opaque, shimmer, metallic, chrome, dan sheer.
Semua warna ini diklaim mampu bertahan hingga 10 hari, tentunya dengan pengaplikasian bersama base coat dan top coat dari Revlon.
Untuk penggunannya termasuk mudah, karena Revlon mendesain kuas sangat lembut dan tanpa meninggalkan bekas.
Tekstur catnya cukup berair, tetapi tak gampang menghasilkan gelembung.
Hanya saja, Anda mungkin butuh 2-3 lapisan untuk membuat cat kuku ini meng-cover kuku.
2. Miniso Water Based Nail Polish
Ada dua variasi tipe Miniso Water Based Nail Polish, yakni glitter dan matte dengan hasil keduanya yang cenderung sama.
Partikel glitter pada cat kuku ini tidak begitu mencolok, sedangkan tipe matte-nya sedikit mengilap.
Kendati demikian, Anda tak perlu merogoh kantong dalam-dalam untuk membeli cat kuku ini.
Baca juga: Rekomendasi Kuteks Halal untuk Muslimah, Salah Satunya Erto’s Peel Off Nail Polish
Ke-12 pilihan warnanya bisa Anda aplikasikan dengan sekali usap sebab water-based.
Selain itu, cat kuku ini juga dipastikan tidak menyengat dan cepat kering.
Jika Anda perhatikan tutup botolnya, tampak stiker bertuliskan peel off yang artinya bisa dibersihkan dengan sekali tarik.
3. Flormar Nail Enamel
Jenis cat kuku yang ditawarkan ini memiliki tingkat kerapatan rendah sehingga cocok untuk wanita muslim.
Setidaknya ada 20 warna yang bisa Anda coba dan bervariasi dari tipe classic, matte, nacreous, shimmer, shiny, silvery, dan special effect.
Selain berkualitas, cat kuku ini cepat kering dan pastinya tidak ada bau menyengat dari cairan catnya.
Anda hanya butuh satu layer untuk memunculkan warna dari cat ini, namun dua lapisan cat akan membuat teksturnya semakin kuat.
Biasanya, cat kuku Flormar akan bertahan 3-7 hari bergantung formula yang Anda pilih
4. Pixy Nail Enamel
Pixy Nail Enamel memiliki 13 jenis pigmen warna regular.
Namun, perlu diingat bahwa kandungan dari cat kuku ini lumayan menghasilkan bau yang cukup menyengat.
Biasanya warna maroon adalah pilihan yang sering dipakai konsumen.
Cara pemakaiannya juga mudah karena memiliki kuas kecil yang tidak terlalu panjang.
Adapun teksturnya sangat pas, tidak terlalu cair maupun kental. (*)
(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)