TRIBUNSHOPPING.COM - Selain produk skincare, Sociolla juga menjual banyak pilihan produk kosmetik berkualitas.
Salah satu jenis kosmetik yang bisa ditemukan di sana adalah Bronzer.
Bronzer biasanya digunakan untuk memberikan kesan eksotis atau hangat alami pada kulit.
Bronzer juga bisa digunakan untuk menetralkan warna foundation atau bedak saat mengaplikasikan make up.
Selain itu, menggunakan bronzer juga dapat membuat warna kulit menjadi nampak sehat dan glowing.
Lalu, merek Bronzer apa saja yang telah tersedia di Sociolla?
Baca juga: Rekomendasi 4 Produk Sheet Mask YOU My Skin-Mate Face Mask, Tersedia di Sociolla
Berikut Tribunshopping telah merangkum 5 rekomendasi produk terbaiknya untukmu.
1. FOCALLURE Bronzer & Highlighter Duo
FOCALLURE Bronzer & Highlighter Duo, dua warna dalam satu palette, terdiri dari warna dengan shimmer yang cocok untuk highlighting, dan warna matte yang cocok untuk bronzing pada area pipi.
2. NOTE COSMETICS Bronzing Powder
NOTE COSMETICS Bronzing Powder merupakan bronzing powder dengan SPF 15 dan tekstur yang halus dan ringan di kulit dapat memberikan suntan yang sehat dan alami.
Kandungan Vitamin E membantu melindungi kulit dari radikal bebas.
Compact brozer yang memiliki cermin internal, sangat berguna saat perjalanan.
Gunakan produk di bagian yang mau dipertegas seperti hidung, tulang pipi, sudut mata dan dagu, atau terapkan sesuai daerah yang diinginkan.
Paling baik digunakan dalam waktu 18 bulan setelah pembukaan.
3. AUSTRALIS Bronzing Powder
Baca juga: Temukan 5 Eyeliner Waterproof yang Tahan Lama di Sociolla
Dapatkan cahaya musim panas alami sepanjang tahun dengan bubuk bronzing yang memantulkan cahaya ini yang memberikan luminositas dan nuansa lembut seperti sutra.
Memberikan pancaran airbrush instan, bubuk micronized khusus mencegah caking dan aplikasi yang tidak merata.
4. ESQA Bronze
Warna-warni Bronzer dari Esqa sangat menawan dengan daya tutup yang buildable.
Kamu dapat meingkatkan rona pipimu dengan bronzer ini.
Bronzer ini Vegan, Halal dan terbuat tanpa bahan kimia berbahaya.
Selain itu, ukurannya sangat cocok untuk travelling atau bepergian.
Pulaskan bronzer menggunakan kuas lembut ukuran medium pada tulang pipimu untuk hasil akhir yang lembut alami.(*)
(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)