5 Rekomendasi Brand Sabun Mandi Cair Khusus untuk Bayi

0
Penulis: Ririn Sulistiyarningsih
Editor: Andra Kusuma
Ilustrasi memandikan bayi dengan sabun yang diformulasikan khusus untuk bayi.

TRIBUNSHOPPING.COM - Merawat bayi yang masih kecil harus ekstra hati-hati.

Karena, kulit bayi sangat sensitif dan mudah terluka.

Sehingga diperlukan perlakuan serta perhatian khusus dalam merawat si kecil.

Untuk itu, saat seorang ibu akan memandikan bayinya, harus menggunakan produk sabun mandi khusus untuk bayi.

Dikutip dari berbagai sumber, kali ini Tribunshopping akan memberikan beberapa rekomendasi sabun mandi cair khusus untuk bayi.

Baca juga: 6 Rekomendasi Produk Sampo Terbaik Khusus untuk Bayi

Baca juga: Berikan Kehangatan untuk Bayi, Ini 4 Rekomendasi Minyak Telon yang Aman

1. Sebamed Baby Bubble Bath

Produk Sebamed Baby Bubble Bath ini tak hanya membersihkan, tetapi juga menjadikan kulit bayi tetap sehat terawat dan tidak kering.

Kandungannya diformulasikan khusus untuk bayi serta melindunginya dari iritasi dan inflamasi.

Keunggulan lain dari sabun ini adalahtidak perih di mata bayi sehingga sangat aman digunakan.

2. Buds Super Soothing Hydrating Cleanser

Buds Super Soothing Hydrating Cleanser mengandung prebiotik.

Prebiotik mampu membantu meningkatkan daya tahan kulit pada tubuh bayi untuk melawan kuman atau bakteri penyebab penyakit kulit.

Selain itu, kandungan Aloe Vera berfungsi melembutkan kulit sehingga kulit bayi tidak kering sehabis mandi serta vitamin E memberikan nutrisi pada kulit bayi.

Sabun yang terbuat dari bahan organik ini juga mengandung hydrating fructan, mild sugar, dan asam amino yang berfungsi mengurangi rasa gatal akibat eksim.

Buds Super Soothing Hydrating Cleanser juga tidak mengandung pewangi buatan dan bahan kimia yang berbahaya sehingga aman juga bagi bayi yang baru lahir.

3. Johnson's Baby Bath Milk + Rice

Baca juga: Ciptakan Lingkungan Rumah Aman dan Nyaman untuk Bayi

Baca juga: 5 Rekomendasi Sabun Pencuci Khusus Botol Bayi yang Aman dan Higienis

Johnson's Baby Milk + Rice merupakan sabun bayi dengan formula yang sangat lembut.

Kandungan susu dan nutrien berasnya dipercaya mampu memberikan nutrisi pada kulit, menjaga kelembutan serta kelembapan kulit bayi.

Seperti sabun bayi lainnya, Johnson's Baby Milk + Rice juga tidak pedih di mata.

Jadi, para ibu yang baru belajar memandikan pun tidak perlu khawatir jika secara tidak sengaja mengenai mata si kecil.

4. Zwitsal Bath Hair and Body Aloe Vera Baby Shark Edition

Sabun Zwitsal Baby Bath Hair and Body Aloe Vera, adalah sabun mandi sekaligus sampo untuk bayi dengan kulit sensitif.

Sabun cair dan sampo ini dikemas menjadi satu produk yang praktis untuk digunakan.

Sesuai namanya, sabun bayi ini mengandung aloe vera dan Pro-Vitamin B5 yang memberikan nutrisi untuk kulit lembut dan rambut berkilau.

5. Cussons Baby Milk Bath Soft & Smooth

 Cussons Baby Milk Bath Soft & Smooth merupakan sabun mandi cair yang diformulasi tidak pedih dimata sehingga aman digunakan pada bayi.

Sabun mengandung susu dan rose oil yang dapat menjaga kehalusan kulit bayi.

Selain itu, Cussons Baby Milk Bath Soft & Smooth memiliki kadar pH seimbang dan teruji secara dermatologi lembut dan nyaman di kulit bayi.

Sabun ini memberikan kesegaran dan kelembutan yang menenangkan bayi.

Tidak hanya membersihkan tubuh, Cussons Baby Milk Bath Soft & Smooth juga memberi nutrisi bagi kulit bayi serta menjaganya kelembapannya.(*)

(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM) 

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Produk Bayi dan Anak

Review Lengkap Purela Baby Physical Sunscreen SPF 50: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Skincare

5 Rekomendasi Micellar Water untuk Kulit Berjerawat Mulai 20 Ribuan

Aksesoris Fashion

4 Rekomendasi Tote Bag Brand Verite: Elegan, Minimalis, dan Fungsional

Produk Handphone

Daftar HP Gaming Harga Rp 3 Jutaan di Bulan November 2025: POCO, TECNO, Infinix, dan iQOO

Produk Elektronik

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Jambi