Tips Memakai Lipstik

Agar Tampil Cantik Maksimal, Begini Cara Benar Memakai Lipstik Sesuai Bentuk Bibir

0
Penulis: Andra Kusuma
Agar Cantik Maksimal, Ini Cara Benar Mengaplikasikan Lipstik Sesuai Bentuk Bibir

TRIBUNSHOPPING.COM - Lipstik menjadi salah satu item wajib bagi perempuan.

Beberapa perempuan berpedoman, lipstik menjadi kunci dari penampilannya.

Ibarat kata, tak mandi tak jadi masalah asalkan lipstik tetap on.

Namun banyak perempuan yang tak tahu bagaimana cara benar mengaplikasi lipstik sesuai dengan bentuk bibirnya.

Berikut cara benar memakai lipstik berdasarkan bentuk bibir yang diulas dari seorang beauty bloger.

Baca juga: Rekomendasi 5 Lipstik Matte yang Tahan Lama

Baca juga: Kenali Cara Mudah untuk Membuat Gaya Lipstik Ombre

Bibir kecil

Karena bibir kecil, ada baiknya untuk menggunakan lip liner nude di garis bibir.

Aplikasikan warna yang terang dan glossy.

Setelah itu, berikan sentuhan highlighter di bagian tengah bibir dan cupid's bow untuk memberikan ilusi bibir yang lebih penuh.

Bibir bagian bawah tebal

Punya bibir bagian bawah yang tebal, artinya butuh mengaplikasikan lip liner ke bagian atas bibir dan membuatnya sedikit 'tebal'.

Setelah itu, aplikasikan warna lipstik yang bold atau soft, sesuai keinginan karena setiap warna cocok buat pemilik bentuk bibir ini.

Bibir bagian atas tebal

Karena kelebihan kita ada pada bagian bibir atas yang tebal, coba sesuaikan bagian bibir bawah kita dengan memberikan warna yang berbeda.

Jadi, biarkan warna bibir bagian atas lebih gelap daripada bagian bawah bibir dengan warna yang masih sama.

Cara ini akan memberikan kesan bibir yang lebih penuh.

Bibir penuh

Bersyukurlah kalau punya bibir tebal, girls, karena enggak semua cewek dapet anugerah ini.

Kalau kita pede dengan bibir kita, coba aplikasikan lipstik glossy yang akan semakin menonjolkan bibir.

Cuma, kalau enggak pede dengan bibir yang terlalu besar, kita bisa mengaplikasikan lipstik nude yang matte, lho.

Bibir flat

Bibir yang flat berarti bibir kita enggak punya cupid's bow yang terlihat.

Keuntungannya, kita bisa menggunakan warna lipstik apapun untuk memberikan kesan yang menarik di bibir kita.

Untuk memberikan efek bibir yang lebih berbentuk, kita bisa menggunakan lip liner dan menggambar sedikit cupid's bow.

(Tribunshopping.com/Andra)

Komentar
Tulis komentar Anda...(max 1500 karakter)

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.


Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Artikel Terkini

Skincare

Review Wardah Heartleaf 8X NMF Amino Calm Soothe Gel Cleanser: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Sunscreen

5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Harga Bawah 50 Ribuan

Alat Elektronik

Review Lengkap Kulkas Mini Midea 50L: Harga Terbaru, Kelebihan hingga Kekurangan

Produk Elektronik

5 Rekomendasi Toko Elektronik Terlengkap dan Termurah di Kota Manado

Produk Home Care

Review Tumbler TUKU 350 ml, Viral Gara-Gara Hilang di KRL hingga Petugas KAI Dipecat