zoom-inlihat foto
5 Tips Mengatasi Suara Speaker HP SAMSUNG Mengecil, Mudah Dilakukan Sendiri
wallpaperflare.com
Ilustrasi HP SAMSUNG dalam genggaman tangan pengguna 

TRIBUNSHOPPING.COM - Suara speaker handphone (HP) mengecil alias tidak terdengar sebagaimana mestinya merupakan masalah yang umum terjadi.

Masalah ini sebenarnya tidak hanya bisa terjadi pada HP SAMSUNG saja, namun dapat pula dialami oleh berbagai merek HP.

Penyebabnya pun bisa beragam, mulai dari penumpukan debu di lubang speaker, hingga pengaturan volume dan mode suara yang tidak tepat.

Selain itu, munculnya bug pada sistem dan gangguan perangkat keras ikut andil menyebabkan masalah ini.

Kabar baiknya, ada beberapa langkah sederhana yang bisa dicoba sebelum memutuskan membawa HP ke tempat servis.

Khusus bagi pengguna HP SAMSUNG, lima tips berikut ini bisa jadi solusi cepat dan praktis untuk mengembalikan kualitas suara speaker pada perangkat.

1. Bersihkan Lubang Speaker

Ilustrasi memeriksa lubang speaker HP SAMSUNG di bagian bawah perangkat
Ilustrasi memeriksa lubang speaker HP SAMSUNG di bagian bawah perangkat (YouTube/DroidLime)

Tidak perlu begitu panik ketika mendapati suara speaker HP SAMSUNG mengecil.

Sebab, debu dan kotoran yang menumpuk pada lubang speaker sering kali menjadi biang kerok masalah ini.

Seiring dengan lamanya pemakaian perangkat, partikel halus seperti debu bisa menumpuk.

2 dari 4 halaman

Apalagi jika perangkat sering diletakkan di kantong atau permukaan berdebu.

Jika dibiarkan menumpuk, debu dan kotoran dapat membuat gelombang suara tidak keluar dengan maksimal.

Baca juga: 6 Cara Mengatasi Speaker HP Tidak Bunyi, Cocok untuk Segala Merek

Untuk membersihkannya, gunakan kuas kecil yang bersih, sikat gigi halus, atau tiupan angin dari blower mini.

Hindari menusuk lubang speaker dengan benda tajam karena bisa merusak komponen di dalamnya.

Lakukan pembersihan ini secara rutin agar suara tetap jernih dan nyaring terdengar.

2. Cek Volume dan Mode Suara

Sensor fingerprint SAMSUNG Galaxy M54 5G dibenam bersama tombol power di sisi samping
Sensor fingerprint SAMSUNG Galaxy M54 5G dibenam bersama tombol power di sisi samping (YouTube/DroidLime)

Galau hingga panik bisa menjadi respon pengguna HP SAMSUNG yang mendapati suara speaker perangkatnya mengecil.

Perlu diperhatikan, masalah seperti ini tidak jarang bukan berasal dari hardware atau perangkat keras. 

Bunyi speaker HP yang mengecil bisa pula diakibatkan oleh pengaturan suara yang tidak sengaja berubah.

Oleh karenanya, pastikan volume media dalam posisi maksimal, bukan hanya volume panggilan atau notifikasi.

3 dari 4 halaman

Cek juga apakah mode suara dalam keadaan normal, bukan mode senyap atau getar.

Masuk ke menu "Pengaturan" lalu pilih "Suara dan Getar" untuk memastikan semua pengaturan sudah benar.

 

SAMSUNG Galaxy A06 5G
SAMSUNG Galaxy A06 5G

 

3. Matikan Koneksi Bluetooth

Ilustrasi fitur Bluetooth di HP Android dalam keadaan aktif untuk tersambung ke TWS
Ilustrasi fitur Bluetooth di HP Android dalam keadaan aktif untuk tersambung ke TWS (androidauthority.com)

Fitur Bluetooth yang aktif bisa membuat suara otomatis dialihkan ke perangkat lain, seperti headset atau speaker wireless.

Tanpa disadari, pengguna bisa saja lupa bahwa perangkat sedang terhubung ke aksesori audio Bluetooth.

Akibatnya, suara tidak keluar dari speaker internal, atau terdengar sangat kecil.

Coba matikan koneksi Bluetooth lewat panel cepat atau melalui menu pengaturan.

Setelahnya, putar ulang audio dan pastikan speaker internal sudah berfungsi kembali.

4 dari 4 halaman

 

SAMSUNG Galaxy M15 5G
SAMSUNG Galaxy M15 5G

 

4. Update Sistem dan Aplikasi Musik

Ilustrasi memeriksa sistem yang terpasang di HP SAMSUNG
Ilustrasi memeriksa sistem yang terpasang di HP SAMSUNG (gsmarena.com)

Munculnya bug sistem atau aplikasi yang belum diperbarui bisa menyebabkan timbulnya masalah suara.

Pembaruan atau update sering kali membawa perbaikan performa, termasuk untuk sektor audio.

Pastikan sistem operasi HP SAMSUNG sudah menggunakan versi terbaru lewat menu "Pembaruan Perangkat Lunak".

Begitu pula aplikasi musik atau video yang digunakan, pastikan juga sudah diperbarui lewat Galaxy Store atau Play Store.

Proses update ini bisa memperbaiki masalah suara yang timbul karena ketidakcocokan dengan perangkat lunak.

Jika memungkinkan, lakukan restart setelah update agar sistem berjalan lebih stabil.

 

SAMSUNG Galaxy A16 4G
SAMSUNG Galaxy A16 4G

 

5. Periksa Speaker Lewat SAMSUNG Members

Ilustrasi aplikasi SAMSUNG Members
Ilustrasi aplikasi SAMSUNG Members (samlover.com)

SAMSUNG sudah menyediakan aplikasi khusus bernama SAMSUNG Members untuk pengecekan mandiri.

Lewat aplikasi ini, pengguna bisa melakukan diagnosis perangkat termasuk speaker.

Untuk melakukannya, masuk ke menu “Perawatan Perangkat” lalu pilih “Diagnostik” untuk memulai pengecekan.

Ikuti instruksi di layar untuk mengetes suara speaker secara langsung.

Baca juga: 6 Aplikasi Bawaan HP SAMSUNG yang Bisa Dihapus, Solusi di Saat Penyimpanan Internal Penuh

Jika hasilnya menunjukkan ada masalah hardware, sebaiknya segera bawa ke pusat servis resmi.

Namun jika tidak ada kerusakan terdeteksi, berarti permasalahan bisa diatasi lewat langkah-langkah sederhana sebelumnya.

Demikian rangkuman lima tips mengatasi suara speaker HP SAMSUNG yang mengecil dengan mudah.(*)

 

 

SAMSUNG Galaxy A26 5G
SAMSUNG Galaxy A26 5G

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Selanjutnya

Artikel Rekomendasi

Artikel Terkait

6 Cara Mengatasi Speaker HP Tidak Bunyi, Cocok untuk Segala Merek

6 Cara Mengatasi Speaker HP Tidak Bunyi, Cocok untuk Segala Merek

Tidak pilih-pilih, speaker tidak bunyi bisa saja terjadi pada beragam merek HP, salah satu penyebabnya pengaturan yang tak sengaja berubah.

Artikel Populer

Bandingkan Spesifikasi HP POCO C85 Vs Infinix Hot 60i, Harga Cuma Beda Rp 50 Ribu, Lebih Bagus Mana?

Bandingkan Spesifikasi HP POCO C85 Vs Infinix Hot 60i, Harga Cuma Beda Rp 50 Ribu, Lebih Bagus Mana?

Agar bisa menentukan mana yang lebih baik, berikut TribunShopping berikan ulasan selengkapnya perbandingan spesifikasi HP POCO C85 Vs Infinix Hot 60i.

Daftar HP Flagship Harga Rp 10 Jutaan hingga 15 Jutaan, Punya Spek Gahar tapi Masih Ramah di Kantong

Daftar HP Flagship Harga Rp 10 Jutaan hingga 15 Jutaan, Punya Spek Gahar tapi Masih Ramah di Kantong

TribunShopping kini merangkum sederet HP flagship dengan harga Rp 10 juta hingga Rp 15 jutaan dalam sebuah daftar lengkap dengan harga aktualnya.

Asterlink: Solusi Cerdas untuk Bisnis Pembayaran Digital di Era Modern

Asterlink: Solusi Cerdas untuk Bisnis Pembayaran Digital di Era Modern

Asterlink merupakan mesin EDC multifungsi untuk transaksi setor dan tarik tunai, transfer antarbank, pembayaran tagihan, serta top-up e-wallet.

Beda Spesifikasi HP POCO C85 Vs vivo Y19s Pro, Harga Sama-sama Rp 1 Jutaan, Mana Lebih Unggul?

Beda Spesifikasi HP POCO C85 Vs vivo Y19s Pro, Harga Sama-sama Rp 1 Jutaan, Mana Lebih Unggul?

POCO C85 dan vivo Y19s Pro masih terbilang baru di pasar Indonesia, membawa sejumlah fitur andal tapi harga terjangkau mulai Rp 1 jutaan.

Daftar HP Harga Rp 7 Jutaan hingga 10 Jutaan, Ponsel Mid-range dan Flagship dengan Spesifikasi Gahar

Daftar HP Harga Rp 7 Jutaan hingga 10 Jutaan, Ponsel Mid-range dan Flagship dengan Spesifikasi Gahar

Setidaknya ada 18 smartphone dalam daftar yang terdiri dari brand Xiaomi, POCO, Samsung, OPPO, iQOO, vivo, realme, serta iPhone.

Cara Mudah Hapus Akun Google di Android dan iPhone dari HP Sebelum Dijual

Cara Mudah Hapus Akun Google di Android dan iPhone dari HP Sebelum Dijual

Mengingat akun Google sangat penting, menghapus akun Google dari perangkat yang akan dijual atau berpindah tangan ke orang lain adalah hal wajib.

Adu Spesifikasi HP Rp 1 Jutaan Xiaomi Redmi 15C Vs vivo Y19s Pro: Beda Harga Cuma Rp 50 Ribu

Adu Spesifikasi HP Rp 1 Jutaan Xiaomi Redmi 15C Vs vivo Y19s Pro: Beda Harga Cuma Rp 50 Ribu

HP Xiaomi Redmi 15C dan vivo Y19s Pro merupakan smartphone yang terbilang masih rilisan baru dan memiliki harga yang hampir sama, mulai Rp 1,5 jutaan.

7 Cara Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP realme Semua Tipe dengan Mudah

7 Cara Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP realme Semua Tipe dengan Mudah

Selama HP sudah terhubung atau pernah terhubung ke jaringan tersebut, kamu bisa melihat kata sandi melalui opsi QR Code tanpa perlu aplikasi tambahan.