TRIBUNSHOPPING.COM - Ketika membawa bayi bepergian menggunakan mobil, banyak orang tua cenderung memangku si kecil atau hanya membaringkannya di kursi belakang.
Meskipun terlihat praktis dan dianggap cukup aman, kenyataannya hal tersebut justru sangat berisiko.
Di sinilah peran penting penggunaan car seat bayi mulai perlu dipahami dan diaplikasikan oleh setiap orang tua.
Car seat bukan sekadar perlengkapan tambahan, melainkan alat keselamatan utama yang berperan besar dalam melindungi bayi dari risiko kecelakaan atau benturan selama perjalanan.
Baca juga: 20 Daftar Stroller Duduk Bayi, Cocok untuk Travelling Bayi 1 Tahun ke Atas yang Aktif
Bayi dan anak-anak memiliki struktur tubuh yang jauh lebih rapuh dibandingkan orang dewasa.
Tanpa perlindungan yang tepat, seperti car seat yang sesuai standar keselamatan, bayi rentan mengalami cedera serius bahkan dalam kecelakaan kecil sekalipun.
Selain memberikan perlindungan maksimal, car seat juga membantu menjaga posisi tubuh bayi tetap stabil, nyaman, dan ergonomis selama perjalanan, yang penting untuk kesehatan tulang belakang dan kenyamanan mereka.
Lebih dari sekadar aspek keamanan, penggunaan car seat juga mengajarkan kedisiplinan dan kebiasaan berkendara yang aman sejak dini.
Dengan menyadari pentingnya car seat, orang tua bukan hanya melindungi anak secara fisik, tapi juga memberi contoh nyata tentang pentingnya keselamatan dalam berkendara.
Di banyak negara, pemakaian car seat bahkan diwajibkan secara hukum karena terbukti mengurangi angka fatalitas kecelakaan anak di jalan.
Salah satu car seat yang laris di pasaran terutama dalam penjualan di e-commerce adalah dari Babydoes tipe CH 8749.
Berikut ini adalah review dari Babydoes CH 8749 yang telah dirangkum oleh Tribunshopping.com.

Babydoes menciptakan kenyamanan perjalanan yang aman untuk si kecil.
Hadir dengan fitur yang lengkap dan inovatif, car seat bayi ini menjadi solusi terbaik untuk orang tua modern yang mengutamakan keselamatan dan kenyamanan anak selama di dalam mobil dan juga fleksibel.
Dengan desain ergonomis dan teknologi keamanan terkini, produk ini dirancang untuk menemani perjalanan keluarga dari bayi baru lahir hingga anak berusia sekitar 12 tahun (dengan berat maksimal 36 kg).
FITUR UNGGULAN
Ada berbagai fitur unggulan pada Car Seat Babydoes CH 8749.
Pertama, Car Seat Babydoes CH 8749 dilengkapi dengan dukungan untuk semua tahapan usia baik mulai dari Group 0+, I, II, III.
Artinya, car seat ini dapat digunakan sejak bayi baru lahir hingga anak berbobot 36 kg.

Sehingga dalam satu car seat ini bisa menjadi investasi jangka panjang karena mendampingi anak tumbuh dari usia newborn hingga remaja awal, tanpa perlu berganti car seat berulang kali.
Car seat ini juga dilengkapi dengan fitur rotasi 360° membuat car seat ini sangat fleksibel saat digunakan.
Baca juga: 5 Cara Tepat untuk Memilih Stroller Bayi yang Aman dan Nyaman untuk si Kecil
Orang tua dapat dengan mudah memutar kursi untuk menghadap pintu saat menempatkan atau mengangkat anak, lalu memutar kembali ke posisi aman berkendara (baik menghadap belakang untuk bayi ataupun menghadap depan untuk anak yang lebih besar).
Fitur ini juga mempermudah pemberian makan atau interaksi singkat saat kendaraan sedang berhenti.
Car Seat Babydoes CH 8749 juga dilengkapi sabuk pengaman yang paling nyaman dan aman.
Ketinggian sabuk pengaman pada car seat ini dapat disesuaikan dengan pertumbuhan anak, memastikan car seat tetap nyaman dan aman seiring bertambahnya tinggi badan.
Sabuk pengamannya juga dilengkapi dengan 5 titik dan juga terdapat alarm safety buckle.
Sistem penguncian sabuk pengaman 5 titik memberikan keamanan tambahan, menjaga tubuh anak tetap stabil di tempatnya.
Dan alarm buckle yang akan berbunyi jika sabuk tidak terpasang dengan benar—fitur ini memberikan ketenangan ekstra bagi orang tua.
Car Seat Babydoes CH 8749 ini juga dilengkapi dengan sistem ISOFIX dan Top Tether yang menjamin pemasangan car seat lebih kokoh, stabil, dan sesuai standar keselamatan internasional.
Dengan demikian, maka proses instalasi pun jauh lebih mudah dan cepat dan bisa dilakukan instalasi sendiri dengan mudah dan praktis.
Sandaran Car Seat Babydoes CH 8749 ini bisa diatur ke beberapa posisi baik posisi rebah atau tegak.
Sandaran tersebut dapat menyesuaikan kebutuhan anak saat tidur atau duduk aktif. Ini sangat penting untuk kenyamanan di perjalanan jarak jauh.
Selain itu, sandaran kepala dapat diatur naik-turun sesuai dengan tinggi anak.
Headrest yang tepat sangat penting untuk menopang kepala dan leher anak, terutama saat mereka tidur dalam perjalanan.

Car Seat Babydoes CH 8749 juga memiliki kelengkapan yaitu dengan sistem perlindungan samping yang menyerap energi benturan dari sisi kendaraan.
SPS ini membantu melindungi kepala, leher, dan tubuh anak saat terjadi tabrakan samping, mengurangi risiko cedera serius.
Car Seat Babydoes CH 8749 mementingkan kebersihan.
Karena pentingnya kebersihan, terutama bagi bayi dan anak kecil.
Alas duduk yang dapat dilepas dan dicuci memudahkan orang tua menjaga kebersihan car seat setiap saat.
Car Seat Babydoes CH 8749 ini juga memiliki kanopi yang bermanfaat untuk bayi.
Kanopinya menjadi pelindung matahari yang dapat disesuaikan untuk melindungi si kecil dari sinar matahari langsung selama perjalanan.
DESAIN CAR SEAT

Desain Car Seat Babydoes CH 8749 dirancang ergonomis dan nyaman untuk si kecil.
Car seat ini dirancang mengikuti kontur tubuh bayi dan anak, sehingga memberikan kenyamanan maksimal, terutama saat perjalanan panjang.
Dengan bahan yang lembut dan bernapas mencegah kegerahan, serta memberikan posisi duduk dan rebah yang tepat.
Baca juga: 5 Rekomendasi Stroller Bayi yang Cocok untuk Menemani Beraktivitas, Dijamin Si Kecil Anti Rewel
Itulah review dari Car Seat Babydoes CH 8749 yang bisa jadi bahan pertimbangan orang tua untuk memilih kelengkapan kenyamanan untuk si kecil.
Jika tertarik, bisa klik link di artikel ini untuk pembeliannya.
*Harga sewaktu-waktu bisa berubah. Harga yang tertera adalah harga pada 28 Mei 2025.
Cek Artikel dan Berita lainnya di
(Cynthiap/Tribunshopping.com)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!