zoom-inlihat foto
7 Rekomendasi HP RAM 6 GB Mulai Rp 1 Jutaan, Layar Mulus hingga 120 Hz untuk Streaming
trustedreviews.com
Ilustrasi HP RAM 6 GB dengan layar mulus hingga 120 Hz yang diletakkan di atas meja 

TRIBUNSHOPPING.COM - Handphone (HP) dengan kapasitas RAM besar makin dibutuhkan untuk menunjang aktivitas yang serba digital.

RAM 6 GB kini mulai bisa ditemukan pada HP yang dibanderol dengan harga Rp 1 jutaan di pasar Indonesia.

Selain menawarkan performa yang tergolong memadai untuk multitasking, beberapa perangkat dilengkapi pula layar dengan refresh rate hingga 120 Hz.

Fitur ini membuat HP makin nyaman dipakai untuk streaming maupun scrolling di media sosial dengan pengalaman yang responsif.

Sebagaimana catatan review Tribunshopping.com, berikut ini setidaknya tujuh rekomendasi HP RAM 6 GB yang bisa didapat dengan harga mulai Rp 1 jutaan.

1. Xiaomi Redmi 14C

Desain bodi belakang Xiaomi Redmi 14C
Desain bodi belakang Xiaomi Redmi 14C (YouTube/NYANTECH)

Berada di urutan pertama, Redmi 14C hadir sebagai salah satu pilihan menarik di kelas harga Rp 1 jutaan. 

HP Xiaomi ini tampil menyuguhkan beberapa keunggulan, termasuk layar IPS LCD berukuran 6,88 inch yang mendukung refresh rate 120 Hz. 

Didukung RAM 6 GB dan chipset MediaTek Helio G81-Ultra, performa perangkat tergolong andal untuk pemakaian harian. 

Bukan itu saja, HP Rp 1 jutaan ini juga dilengkapi kamera utama 50 MP dan baterai 5.160 mAh yang didukung fast charging 18 watt.

2 dari 4 halaman

Dalam varian memori 6 GB/ 128 GB, Xiaomi Redmi 14C bisa dibawa pulang dengan merogoh kocek senilai kisaran Rp 1.499.000.

2. POCO C75

Desain bodi belakang POCO C75\\\\\\\\\\\\\\\\
Desain bodi belakang POCO C75\ (YouTube/DroidLime)

POCO C75 bisa jadi alternatif yang juga layak dilirik untuk segmen harga terjangkau. 

Layarnya sudah mendukung refresh rate 120 Hz, cocok untuk pengguna yang suka menikmati konten visual dengan tampilan lebih mulus. 

Chipset MediaTek Helio G81-Ultra dan RAM 6 GB menawarkan performa cukup gesit untuk multitasking ringan. 

Di sektor kamera, POCO C75 dibekali sensor utama 50 MP dan kamera depan 13 MP. 

Baterai 5.160 mAh dengan pengisian cepat 18 watt membuat HP ini tahan lama untuk dipakai seharian.

Jika tertarik, POCO C75 bisa didapat dengan kisaran harga Rp 1.449.000 untuk varian memori 6 GB/ 128 GB.

Dapatkan POCO C75 dengan harga dan promo terbaiknya di sini.

3. realme C63

Desain elegan dan mewah realme C63
Desain elegan dan mewah realme C63 (dok.realmeIndonesia)
3 dari 4 halaman

realme C63 hadir membawa beberapa fitur unik ke kelas harga Rp 1 jutaan.

Sebut seperti layar dengan fitur Rain Water Smart Touch dan dukungan Mini Capsule 2.0. 

Layar 6,74 inch dengan refresh rate 90 Hz di HP realme ini terbilang nyaman untuk streaming maupun bermain media sosial. 

Meski tidak 120 Hz, tampilannya tetap halus dibandingkan layar standar. 

Chipset UNISOC T612 dan RAM 6 GB membuat aktivitas multitasking jadi lebih lancar. 

Didukung kamera utama 50 MP, serta baterai 5.000 mAh dengan fitur fast charging 45 watt, realme C63 varian 6 GB/ 128 GB dibanderol kisaran Rp 1.999.000.

4. vivo Y19s

Desain bodi belakang dan modul kamera vivo Y19s
Desain bodi belakang dan modul kamera vivo Y19s (YouTube/Maedo Gadget)

vivo Y19s bisa jadi pilihan bagi pengguna yang mencari HP RAM 6 GB dengan layar cerah dan responsif. 

Panel IPS LCD 6,68 inch-nya sudah mendukung refresh rate 90 Hz dan kecerahan hingga 1000 nits, cocok untuk penggunaan luar ruangan. 

Di sektor performa, chipset UNISOC T612 berpadu dengan RAM 6 GB sudah cukup untuk keperluan ringan sehari-hari.

4 dari 4 halaman

Kamera belakang 50 MP juga mampu menghasilkan foto yang detail di siang hari. 

Daya tahan baterai 5.500 mAh menjadi nilai plus, ditambah teknologi pengisian cepat 15W FlashCharge.

Melesat ke Tanah Air, vivo Y19s tersedia dengan kisaran harga Rp 1.999.000 untuk varian memori 6 GB/ 128 GB.

5. SAMSUNG Galaxy A05s

Desain menawan bodi belakang SAMSUNG Galaxy A05s yang
Desain menawan bodi belakang SAMSUNG Galaxy A05s yang "berlaga" di kelas Rp 2 jutaan (YouTube/GadgetIn)

Berikutnya, SAMSUNG Galaxy A05s yang hadir menawarkan pengalaman layar lebih tajam dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 90 Hz. 

Performanya didukung chipset Snapdragon 680 dan RAM 6 GB, kombinasi ini membuat perangkat terbilang gesit untuk pemakaian harian. 

Kamera belakang 50 MP, lengkap dengan lensa macro dan depth, memberi fleksibilitas saat memotret. 

Kapasitas baterai 5.000 mAh dan fast charging 25 watt juga jadi kombinasi ideal untuk menunjang aktivitas seharian. 

SAMSUNG Galaxy A05s tersedia dalam varian memori 6 GB/128 GB, dibanderol kisaran Rp 2.299.000 di pasar Indonesia.

Dapatkan SAMSUNG Galaxy A05s dengan harga terbaiknya di sini.

6. Infinix HOT 50 4G

Desain Infinix HOT 50 4G yang dibanderol Rp 1 jutaan di pasar Indonesia
Desain Infinix HOT 50 4G yang dibanderol Rp 1 jutaan di pasar Indonesia (id.infinixmobility.com)

Infinix HOT 50 4G tidak kalah unggul dari sisi layar berkat panel IPS LCD berukuran 6,78 inch dengan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz. 

Tampilan visual yang jernih dan mulus jadi nilai jual utamanya, apalagi untuk streaming video dan scrolling media sosial.

Chipset Helio G100 dan RAM hingga 8 GB di varian dasar membuat performanya terasa gegas di kelas harga Rp 1 jutaan. 

Kamera utama 50 MP sudah memadai untuk pemotretan sehari-hari, didukung baterai 5.000 mAh dan fast charging 18 watt.

Dalam varian memori 6 GB/ 256 GB, Infinix HOT 50 4G dibanderol dengan kisaran harga Rp 1.799.000.

7. OPPO A3x

OPPO A3x hadir dengan bodi tangguh, cocok dipakai di luar ruangan
OPPO A3x hadir dengan bodi tangguh, cocok dipakai di luar ruangan (YouTube/BangJoe Review)

OPPO A3x jadi salah satu rekomendasi menarik dengan desain stylish dan fitur unggulan di segmen terjangkau. 

Layarnya berukuran 6,67 inch dengan refresh rate 90 Hz dan kecerahan hingga 1000 nits, nyaman digunakan untuk streaming video bahkan di bawah sinar matahari. 

RAM 6 GB dan performa chipset Snapdragon 6s Gen 1 menawarkan keandalan dan kinerja stabil untuk pemakaian harian.

Daya tahan baterai 5.100 mAh didukung teknologi fast charging SUPERVOOC 45 watt, yang mempercepat proses pengisian, turut hadir di sektor daya.

Bila tertarik, OPPO A3x tersedia dalam varian tertinggi 6 GB/128 GB dibanderol kisaran Rp 2.299.000 di pasar Indonesia.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Selanjutnya

Artikel Rekomendasi

Artikel Terkait

5 Rekomendasi HP RAM 12 GB dengan Layar Mulus 120 Hz, Sat-set untuk Gaming Mulai Rp 2 Jutaan

5 Rekomendasi HP RAM 12 GB dengan Layar Mulus 120 Hz, Sat-set untuk Gaming Mulai Rp 2 Jutaan

Sejumlah model HP RAM 12 GB terbaru dihadirkan dengan spesifikasi yang cukup menggoda, berikut di antaranya.

Artikel Populer

Daftar HP Harga 4 Jutaan di Bulan Oktober 2025: POCO X7 Pro 5G, vivo V60 Lite 5G, OPPO A5 Pro 5G

Daftar HP Harga 4 Jutaan di Bulan Oktober 2025: POCO X7 Pro 5G, vivo V60 Lite 5G, OPPO A5 Pro 5G

Berikut adalah daftar HP dengan harga Rp 4 jutaan yang bisa kamu dapatkan di Bulan Oktober 2025 sebelum kamu memutuskan membeli smartphone baru.

Adu Spesifikasi HP POCO C85 Vs Samsung Galaxy A07: Harga Murah Rp 1 Jutaan, Lebih Bagus Mana?

Adu Spesifikasi HP POCO C85 Vs Samsung Galaxy A07: Harga Murah Rp 1 Jutaan, Lebih Bagus Mana?

Simak beda spesifikasi dua HP yang baru-baru ini rilis di harga Rp 1 jutaan, POCO C85 Vs Samsung Galaxy A07.

35 Daftar HP Harga Rp 3 Jutaan di Bulan Oktober 2025: Infinix GT 30 5G, OPPO A5 Pro, vivo Y400

35 Daftar HP Harga Rp 3 Jutaan di Bulan Oktober 2025: Infinix GT 30 5G, OPPO A5 Pro, vivo Y400

Ketahui daftar HP dengan harga Rp 3 jutaan yang bisa kamu dapatkan di Bulan Oktober 2025 sebelum kamu memutuskan membeli smartphone baru.

Bandingkan Spesifikasi HP POCO C85 Vs realme C71, Harga Cuma Rp 1 Jutaan, Bagus Pilih Mana?

Bandingkan Spesifikasi HP POCO C85 Vs realme C71, Harga Cuma Rp 1 Jutaan, Bagus Pilih Mana?

Simak beda spesifikasi dua HP yang baru-baru ini rilis di harga Rp 1 jutaan, POCO C85 Vs realme C71.

Daftar HP Harga Rp 2 Jutaan Bulan Oktober 2025: TECNO POVA 7 5G , Redmi 15, Infinix Hot 60 Pro Plus

Daftar HP Harga Rp 2 Jutaan Bulan Oktober 2025: TECNO POVA 7 5G , Redmi 15, Infinix Hot 60 Pro Plus

Dengan mengetahui harga ponsel, kamu bisa menyesuaikan antara budget yang kamu miliki dengan smartphone mana yang kamu ingini.

6 Cara Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP OPPO, Lengkap dengan Panduannya

6 Cara Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP OPPO, Lengkap dengan Panduannya

Melihat password WiFi di HP OPPO sangat mudah: cukup buka menu WiFi dan pilih jaringan yang terhubung, sandi tersimpan sudah bisa dilihat.

Daftar HP Harga Rp 1 Jutaan Terlengkap Oktober 2025: POCO C85, Samsung A07, Infinix Hot 60 Pro

Daftar HP Harga Rp 1 Jutaan Terlengkap Oktober 2025: POCO C85, Samsung A07, Infinix Hot 60 Pro

Daftar HP berikut menampilkan smartphone Rp 1 jutaan secara lengkap dengan harga jual pastinya di e-commerce resmi masing-masing brand.

Termasuk Perkiraannya untuk iPhone 17, Ini Daftar Harga iPhone yang Dijual di Bulan Oktober 2025

Termasuk Perkiraannya untuk iPhone 17, Ini Daftar Harga iPhone yang Dijual di Bulan Oktober 2025

Berikut ini dapat kamu lihat daftar harga HP iPhone yang dijual di bulan Oktober 2025 oleh distributor resmi Apple di Indonesia.