zoom-inlihat foto
5 Tips Merawat Flashdisk agar Awet dan Data di Dalamnya Tetap Aman, Jangan Asal Cabut
tokopedia.com
Ilustrasi flashdisk, media penyimpanan yang masih banyak digemari karena praktis digunakan 

TRIBUNSHOPPING.COM - Flashdisk masih menjadi salah satu media penyimpanan yang digemari sebagian besar pengguna.

Hal ini tidak lepas dari ukuran flashdisk yang umumnya ringkas, sehingga bisa terasa lebih praktis ketika digunakan dan dibawa bepergian.

Namun, masih banyak pengguna yang kurang memperhatikan cara merawat flashdisk.

Tidak kaget bila muncul keluhan berupa flashdisk rusak, atau parahnya beberapa data yang disimpan mendadak hilang.

Untungnya, ada beberapa tindakan kecil dan sederhana, namun bisa membuat pemakaian flashdisk jadi lebih awet.

Selengkapnya, berikut Tribunshopping.com merangkum lima cara merawat flashdisk agar lebih awet dan data di dalamnya tetap aman.

1. Sisakan Ruang untuk "Bernapas"

Ilustrasi pemakaian flashdisk yang dipasang di laptop
Ilustrasi pemakaian flashdisk yang dipasang di laptop (lifewire.com)

Sebaiknya diperhatikan, menyimpan data hingga kapasitas penuh dapat mempengaruhi performa flashdisk.

Disebut demikian karena flashdisk yang terlalu penuh akan bekerja lebih keras untuk membaca dan menulis data, dikhawatirkan mempercepat kerusakan.

Idealnya, sisakan ruang kosong sekitar 10 hingga 15 persen dari total kapasitas penyimpanan.

2 dari 4 halaman

Selain menjaga performa, hal ini juga membantu mencegah risiko kehilangan data akibat kegagalan sistem.

Dengan ruang kosong yang cukup, flashdisk dapat membaca data lebih cepat tanpa membebani komponennya.

Baca juga: 5 Rekomendasi Flashdisk 64 GB Ramah di Kantong, SanDisk dan TEAMGROUP Harga Rp 100 Ribuan

Kebiasaan ini juga penting untuk menghindari fragmentasi file yang bisa mempengaruhi daya tahan perangkat. 

Oleh karenanya, pastikan untuk selalu mengecek sisa kapasitas sebelum menambahkan file baru. 

Langkah kecil dan sederhana ini banyak dinilai dapat memperpanjang umur pemakaian flashdisk secara signifikan.

2. Lakukan Eject Sebelum Mencabut

Ilustrasi melepas flashdisk dari port USB di laptop
Ilustrasi melepas flashdisk dari port USB di laptop (grid.com)

Bagaimana cara melepas atau mencabut flashdisk yang selama ini dilakukan?

Jika masih sembarangan atau asal mencabut, sebaiknya hentikan kebiasaan buruk ini.

Mencabut atau melepas tanpa proses eject dapat berakibat fatal pada flashdisk.

 

SanDisk Ultra Flair CZ73
SanDisk Ultra Flair CZ73
3 dari 4 halaman

 

Opsi Eject membantu memastikan bahwa tidak ada data yang sedang diproses saat flashdisk dicabut. 

Jika dilewati, file bisa rusak, atau bahkan seluruh data tidak terbaca lagi.

Di Windows atau Mac, fitur eject biasanya mudah ditemukan di file explorer atau menu taskbar.

Luangkan beberapa detik untuk melakukan proses ini agar data tetap aman.

Kebiasaan ini juga mencegah kerusakan pada sistem file flashdisk yang sulit diperbaiki.

Selain itu, proses eject juga membantu mengurangi risiko lonjakan listrik yang bisa merusak port USB. 

3. Hindari Pemakaian di Lingkungan Ekstrem

Ilustrasi pemakaian flashdisk untuk menyimpan data secara eksternal
Ilustrasi pemakaian flashdisk untuk menyimpan data secara eksternal (kingston.com)

Kebanyakan produk flashdisk dirancang untuk digunakan di lingkungan yang bersih dan kering.

Paparan suhu ekstrem, baik panas maupun dingin, bisa merusak komponen internal flashdisk.

4 dari 4 halaman

Hindari juga kelembapan berlebih yang dapat memicu korosi pada port USB.

Selain itu, simpan flashdisk di tempat yang terlindung dari debu untuk menjaga konektor tetap bersih.

Jika sering dibawa bepergian, gunakan casing pelindung kecil untuk mengurangi risiko benturan.

Perawatan ini juga penting untuk menghindari kerusakan fisik yang dapat memengaruhi kinerja perangkat.

 

 

4. Hanya Gunakan di Perangkat yang Aman

Ilustrasi seorang pengguna ingin menancapkan flashdisk ke laptop
Ilustrasi seorang pengguna ingin menancapkan flashdisk ke laptop (westerndigital.com)

Sebagai pengingat, tidak semua perangkat komputer atau laptop aman untuk digunakan.

Flashdisk yang sering disambungkan ke perangkat tanpa antivirus rentan terkena virus atau malware.

Virus dapat merusak file, bahkan menghapus data secara permanen.

Untuk mencegahnya, pastikan komputer yang digunakan memiliki perlindungan antivirus yang aktif dan selalu diperbarui.

 

 

Hindari juga menghubungkan flashdisk ke perangkat publik seperti komputer warnet atau printer umum, karena risiko infeksi bisa lebih tinggi. 

Selain itu, pastikan port USB di perangkat tidak rusak atau longgar.

Port yang bermasalah bisa menyebabkan lonjakan arus listrik, ini dikhawatirkan dapat merusak flashdisk secara fisik.

Menggunakan perangkat yang aman menjadi bagian penting untuk melindungi flashdisk dan data di dalamnya.

5. Backup Data Secara Berkala

Ilustrasi melakukan backup data ke perangkat penyimpanan lain
Ilustrasi melakukan backup data ke perangkat penyimpanan lain (seagate.com)

Meski flashdisk dirawat dengan baik, risiko kehilangan data tetap ada.

Namun jangan patah arang, hal ini bisa ditanggulangi dengan membuat backup atau cadangan data.

Caranya, cukup salin data atau file ke perangkat penyimpanan lain, seperti hard drive eksternal atau layanan cloud storage.

Baca juga: Siap Tampung Banyak Data, 5 Rekomendasi Flashdisk 128 GB Ini Dibanderol Rp 200 Ribuan

Dengan melakukan pencadangan, pengguna tetap memiliki salinan data jika flashdisk mengalami kerusakan mendadak. 

Selain itu, backup juga penting untuk mencegah kehilangan data akibat serangan virus atau malware. 

Demikian rangkuman lima tips agar flashdisk bisa lebih awet digunakan, serta data yang disimpan di dalamnya dapat tetap aman. (*)

 

Kingston DataTraveler Kyson 128 GB
Kingston DataTraveler Kyson 128 GB

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Selanjutnya

Artikel Rekomendasi

Artikel Terkait

5 Rekomendasi Flashdisk 64 GB Ramah di Kantong, SanDisk dan TEAMGROUP Harga Rp 100 Ribuan

5 Rekomendasi Flashdisk 64 GB Ramah di Kantong, SanDisk dan TEAMGROUP Harga Rp 100 Ribuan

Flashdisk kapasitas 64 GB menjadi salah satu favorit karena relatif mampu menampung lebih banyak file, harganya relatif murah yakni Rp 100 ribuan

Artikel Populer

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

ADVAN Soulmate X, laptop entry-level stylish dengan performa andal untuk tugas sekolah, kelas online, hingga hiburan ringan.

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

Dengan mengetahui penyebabnya, langkah perbaikan bisa dilakukan lebih cepat tanpa harus langsung membeli mouse baru.

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

Masalah seperti ini bisa saja terjadi pada banyak mouse, baik dengan konektivitas kabel maupun wireless.

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

SSD Sandisk terbaru ini menyasar pasar enterprise atau perusahaan yang membutuhkan solusi penyimpanan besar namun tetap hemat biaya. 

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

Ada banyak pilihan mouse wireless murah dengan harga di bawah Rp 100 ribu yang tetap bisa diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari, berikut di antaranya

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

Jika dibiarkan, masalah ini bisa mengganggu aktivitas kerja maupun hiburan, karena fungsi scroll pada mouse tergolong penting

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

Ruang penyimpanan laptop yang terbatas berisiko bikin aktivitas kerja terganggu, berikut cara untuk menjaganya agar tetap lega.

POLYTRON Resmi Rilis Luxia Series di Tanah Air, Laptop Perdana untuk Pelajar hingga Pekerja

POLYTRON Resmi Rilis Luxia Series di Tanah Air, Laptop Perdana untuk Pelajar hingga Pekerja

POLYTRON, brand elektronik kenamaan Tanah Air ini hadir lewat rangkaian laptop Luxia Series yang diperkenalkan pada Selasa (5/8/2025) kemarin.