zoom-inlihat foto
6 Kelebihan SAMSUNG Galaxy A05 Kini Harganya Mulai Rp 1,3 Juta, Worth It Dibeli?
SAMSUNG Newsroom Indonesia
Ilustrasi SAMSUNG Galaxy A05 yang kini bisa didapat dengan kisaran harga mulai Rp 1,3 juta 

TRIBUNSHOPPING.COM - Harga SAMSUNG Galaxy A05 di pasar Indonesia kian terjangkau alias makin ramah dikantong.

Untuk diketahui, Galaxy A05 merupakan produk handphone (HP) SAMSUNG yang diperkenalkan hadir di Tanah Air pada Oktober 2023 lalu.

Ini merupakan HP SAMSUNG kelas entry level yang kini bisa didapatkan dengan banderol mulai Rp 1,3 juta.

Banderol tersebut tercatat turun sampai Rp 200 ribu dari awalnya mulai Rp 1,5 juta, sebagaimana catatan review Tribunshopping.com.

Sebagai HP entry level, SAMSUNG Galaxy A05 tetap hadir membawa beberapa kelebihan yang bisa membuatnya terlihat unggul di kelas Rp 1 jutaan.

Mari mengenal lebih dalam, berikut setidaknya enam kelebihan SAMSUNG Galaxy A05 yang sudah berhasil dirangkum.

1. Performa Helio G85

Ilustrasi chipset MediaTek Helio G85
Ilustrasi chipset MediaTek Helio G85 (tekno.kompas.com)

Performa yang andal menjadi salah satu keunggulan dari SAMSUNG Galaxy A05.

Sebagai penerus Galaxy A04, HP entry-level ini hadir dengan berbagai peningkatan signifikan.

Di sektor dapur pacu, perangkat ini menawarkan performa yang lebih cepat.

2 dari 4 halaman

SAMSUNG melengkapinya dengan chipset MediaTek Helio G85.

Chipset ini menggunakan teknologi 12 nm, dilengkapi prosesor Octa-Core hingga 2.0 GHz, dan GPU Mali-G52 MC2.

Kinerja optimalnya juga didukung oleh RAM hingga 6 GB dan penyimpanan internal mencapai 128 GB.

Baca juga: 6 Kelebihan SAMSUNG Galaxy A15 yang Makin Worth It Dibeli, Harganya Kini Mulai Rp 2,69 Juta

2. Layar Luas

Ilustrasi layar luas SAMSUNG Galaxy A05
Ilustrasi layar luas SAMSUNG Galaxy A05 (samsung.com)

Kelebihan lain dari SAMSUNG Galaxy A05 terletak pada bagian layarnya.

HP entry-level ini hadir dengan layar 6,7 inci, lebih luas dari pendahulunya, Galaxy A04, yang memiliki ukuran 6,5 inci.

Layar yang lebih luas ini diharapkan mampu menyajikan informasi dengan tampilan yang lebih jelas.

Meski begitu, spesifikasi lainnya di sektor layar antara Galaxy A05 dan A04 tidak jauh berbeda.

Keduanya menggunakan panel PLS LCD, refresh rate standar 60 Hz, dan resolusi 720 x 1600 piksel.

 

3 dari 4 halaman

 

3. Perekaman Video 60 FPS

Kamera di bodi belakang SAMSUNG Galaxy A05
Kamera di bodi belakang SAMSUNG Galaxy A05 (samsung.com)

Di sektor kamera, SAMSUNG Galaxy A05 menawarkan keunggulan dengan susunan dua lensa yang dilengkapi LED flash.

Kamera utamanya beresolusi 50 MP, didampingi depth sensor 2 MP.

SAMSUNG juga menyertakan fitur baru di perangkat A Series yang satu ini, yakni kemampuan merekam video Full HD dengan kecepatan 30 atau 60 FPS.

Hal tersebut membuat aktivitas perekaman video lebih mulus.

Sebagai perbandingan, Galaxy A04 hanya mendukung perekaman Full HD 1080 P pada 30 FPS. 

Selain itu, terdapat perbedaan pada kamera depan, di mana Galaxy A05 memiliki resolusi 8 MP, sedangkan Galaxy A04 hanya 5 MP.

 

 

4 dari 4 halaman

4. Fast Charging 25 Watt

SAMSUNG Galaxy A05 punya baterai 5000 mAh dengan fast charging 25 watt
SAMSUNG Galaxy A05 punya baterai 5000 mAh dengan fast charging 25 watt (samsung.com)

Kelebihan berikutnya dari SAMSUNG Galaxy A05 terletak pada sektor daya.

Selain memiliki baterai besar 5000 mAh seperti pendahulunya, Galaxy A05 hadir dengan fitur fast charging yang lebih cepat, yakni 25 watt.

Sebagai perbandingan, Galaxy A04 hanya mendukung fast charging 15 watt saat pertama kali dirilis.

5. Desain Elegan dan Minimalis

Pada tahun 2023, SAMSUNG mulai menerapkan tema desain seragam untuk semua seri Galaxy, termasuk Galaxy A05.

Hal tersebut membuat desain bodi belakang Galaxy A05 terlihat mirip dengan seri-seri di atasnya.

Sebut macam Galaxy A14, Galaxy A24, hingga Galaxy S23 yang berada di kelas flagship.

 

 

Namun, Galaxy A05 hanya memiliki dua kamera belakang. 

Meskipun begitu, cara penempatan kameranya tetap sama, langsung di bodi belakang tanpa modul yang menonjol seperti beberapa pesaingnya.

Bodi belakang Galaxy A05 memiliki pola garis diagonal memanjang, tanpa aksen visual mencolok, memberikan kesan minimalis namun tetap ikonik.

6. Kebagian Android 15

Ilustrasi HP dengan sistem operasi Android 15
Ilustrasi HP dengan sistem operasi Android 15 (digitaltrends.com)

Kelebihan lain yang bisa membuat SAMSUNG Galaxy A05 tetap dipertimbangkan untuk dibeli di bulan September 2024 ini ada di sektor software.

Jika belum tahu, Galaxy A05 melesat ke pasaran dengan sistem operasi Android 13 berlapis One UI Core 5.1.

Namun SAMSUNG turut membekalinya dengan jaminan 2 kali pembaruan atau update Android, serta keamanan selama 4 tahun.

Baca juga: 6 Rekomendasi HP SAMSUNG Layar Super AMOLED Terbaru, Cocok Dibeli di Bulan September 2024

Dengan begitu, artinya SAMSUNG Galaxy A05 masih bisa kebagian pembaruan Android 15 yang sesuai rencana akan dirilis di tahun 2024 ini.

Menyoal banderolnya, SAMSUNG Galaxy A05 kini bisa didapatkan mulai Rp 1.299.000 untuk opsi memori paling bawah, yakni 4 GB/ 64 GB.

Dalam beberapa sajian lalu, Tribunshopping.com telah merangkum daftar harga HP SAMSUNG terbaru bulan September 2024 untuk lebih lengkapnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Selanjutnya

Artikel Rekomendasi

Artikel Terkait

6 Keunggulan dan Kelemahan SAMSUNG Galaxy A06, HP Rp 1 Jutaan punya Fingeprint dan Knox Vault

6 Keunggulan dan Kelemahan SAMSUNG Galaxy A06, HP Rp 1 Jutaan punya Fingeprint dan Knox Vault

SAMSUNG Galaxy A06 menawarkan beberapa peningkatan, termasuk fitur keamanan Knox Vault dan kini sudah dilengkapi sensor fingerprint

Artikel Populer

Bandingkan Spesifikasi HP POCO C85 Vs Infinix Hot 60i, Harga Cuma Beda Rp 50 Ribu, Lebih Bagus Mana?

Bandingkan Spesifikasi HP POCO C85 Vs Infinix Hot 60i, Harga Cuma Beda Rp 50 Ribu, Lebih Bagus Mana?

Agar bisa menentukan mana yang lebih baik, berikut TribunShopping berikan ulasan selengkapnya perbandingan spesifikasi HP POCO C85 Vs Infinix Hot 60i.

Daftar HP Flagship Harga Rp 10 Jutaan hingga 15 Jutaan, Punya Spek Gahar tapi Masih Ramah di Kantong

Daftar HP Flagship Harga Rp 10 Jutaan hingga 15 Jutaan, Punya Spek Gahar tapi Masih Ramah di Kantong

TribunShopping kini merangkum sederet HP flagship dengan harga Rp 10 juta hingga Rp 15 jutaan dalam sebuah daftar lengkap dengan harga aktualnya.

Asterlink: Solusi Cerdas untuk Bisnis Pembayaran Digital di Era Modern

Asterlink: Solusi Cerdas untuk Bisnis Pembayaran Digital di Era Modern

Asterlink merupakan mesin EDC multifungsi untuk transaksi setor dan tarik tunai, transfer antarbank, pembayaran tagihan, serta top-up e-wallet.

Beda Spesifikasi HP POCO C85 Vs vivo Y19s Pro, Harga Sama-sama Rp 1 Jutaan, Mana Lebih Unggul?

Beda Spesifikasi HP POCO C85 Vs vivo Y19s Pro, Harga Sama-sama Rp 1 Jutaan, Mana Lebih Unggul?

POCO C85 dan vivo Y19s Pro masih terbilang baru di pasar Indonesia, membawa sejumlah fitur andal tapi harga terjangkau mulai Rp 1 jutaan.

Daftar HP Harga Rp 7 Jutaan hingga 10 Jutaan, Ponsel Mid-range dan Flagship dengan Spesifikasi Gahar

Daftar HP Harga Rp 7 Jutaan hingga 10 Jutaan, Ponsel Mid-range dan Flagship dengan Spesifikasi Gahar

Setidaknya ada 18 smartphone dalam daftar yang terdiri dari brand Xiaomi, POCO, Samsung, OPPO, iQOO, vivo, realme, serta iPhone.

Cara Mudah Hapus Akun Google di Android dan iPhone dari HP Sebelum Dijual

Cara Mudah Hapus Akun Google di Android dan iPhone dari HP Sebelum Dijual

Mengingat akun Google sangat penting, menghapus akun Google dari perangkat yang akan dijual atau berpindah tangan ke orang lain adalah hal wajib.

Adu Spesifikasi HP Rp 1 Jutaan Xiaomi Redmi 15C Vs vivo Y19s Pro: Beda Harga Cuma Rp 50 Ribu

Adu Spesifikasi HP Rp 1 Jutaan Xiaomi Redmi 15C Vs vivo Y19s Pro: Beda Harga Cuma Rp 50 Ribu

HP Xiaomi Redmi 15C dan vivo Y19s Pro merupakan smartphone yang terbilang masih rilisan baru dan memiliki harga yang hampir sama, mulai Rp 1,5 jutaan.

7 Cara Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP realme Semua Tipe dengan Mudah

7 Cara Melihat Password WiFi yang Tersimpan di HP realme Semua Tipe dengan Mudah

Selama HP sudah terhubung atau pernah terhubung ke jaringan tersebut, kamu bisa melihat kata sandi melalui opsi QR Code tanpa perlu aplikasi tambahan.