TRIBUNSHOPPING.COM - Biang keringat pada bayi sering terjadi.
Apalagi jika cuaca sedang terik-teriknya di siang hari.
Biang keringat bisa langsung muncul di dahi maupun badan bayi.
Kalau sudah begini, biasanya bayi akan menggaruk bagian yang terkena biang keringat.
Lalu muncullah lecet akibat biang keringat digaruk.
Baca juga: Review GENTLY Skin Rescue Balm, Pertolongan Pertama Biang Keringat dan Ruam Kulit Bayi
Oleh karena itu, biang kering harus segera diobati agar tidak membuat gatal bayi.
Mudah saja mengobati biang keringat lho.
Oleskan krim atau lotion ke bagian yang terkena biang keringat.
Contohnya Lullaboo DermaCare Rescue Balm yang bisa digunakan untuk meredakan biang keringat.
Lullaboo DermaCare Rescue Balm ini mengandung kebaikan probiotik dan ekstrak gandum yang bisa mengurangi biang keringat.
Probiotik bisa membantu mengembalikan skin barrier yang rusak.
Sehingga biang keringat bisa segera sembuh.
Selain itu, Lullaboo DermaCare Rescue Balm juga bisa melembapkan, mengatasi iritasi, dan menyamarkan bekas luka.
Jadi bisa dibilang Lullaboo DermaCare Rescue Balm adalah multipurpose balm atau balsam yang multiguna.
Berikut ini kandungan utama Lullaboo DermaCare Rescue Balm:
Bisabolol: bahan alami yang terbukti ampun meredakan iritasi kulit dan peradangan. Dikenal dengan sifatnya yang menenangkan dan anti-inflamasi.
Petrolatum: membentuk lapisan pelindung diatas kulit untuk melindungi kulit bayi dari iritasi dan ruam popok, juga menjaga kulit agar tetap lembut dan halus.
Baca juga: Review Bigroot Calming Rub Cream untuk Menghangatkan Badan Bayi dengan Wangi Lavender
Probiotik: membantu menjaga keseimbangan flora bakteri kulit yang sehat, mengurangi risiko iritasi dan infeksi, serta meredakan peradangan. Ini dapat membantu menjaga kulit bayi tetap sehat dan lembut secara alami.
4 Essential Oil: memberikan ketenangan dan wangi alami dengan sejuta manfaat lainnya.
Ekstrak Gandum: Menenangkan kulit yang sensitif atau teriritasi, mengurangi peradangan, dan menjaga kelembapan alami kulit. Selain itu, oat extract juga dikenal memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang dapat membantu melindungi kulit bayi dari kerusakan lingkungan dan menjaga kulitnya tetap sehat. Cocok untuk kulit yang sensitif dan rentan terhadap iritasi.
Selain kandungan utama, masih ada beberapa bahan lainnya yang tentunya natural organic.
Produk ini juga tidak mengandung alkohol, paraben, dan parfum.
Sehingga aman untuk bayi, ibu hamil, dan menyusui.
Semua usia bisa menggunakan produk ini.
Lullaboo DermaCare Rescue Balm bisa untuk semua jenis kulit termasuk pemilik kulit sensitive.
KEMASAN DAN TEKSTUR

Kemasan Lullaboo DermaCare Rescue Balm tampak seperti dalam gambar di atas.
Produk ini didominasi warna putih.
Lullaboo DermaCare Rescue Balm merupakan krim transparan yang mudah dibaurkan.
CARA PENGGUNAAN
1. Aplikasikan tipis pada kulit baik badan maupun wajah yang mengalami iritasi atau bekas luka.
2. Gunakan secara rutin.
3. Dapat dikombinasikan dengan pemakaian Marshmallow Daily Lotion.
Baca juga: 5 Manfaat Pentingnya Lotion untuk Bayi, Bukan Sekedar Melembapkan
HARGA
Lullaboo DermaCare Rescue Balm dibanderol dengan harga Rp 99.500.
Produk ini bisa didapatkan di e-commerce.
Ada diskon yang menunggumu saat membeli produk ini.
Seperti pada Selasa (25/6/2024) harga Lullaboo DermaCare Rescue Balm Rp 60 ribuan.
(TribunShopping.com/cva)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!