zoom-inlihat foto
5 Cara Mudah Screenshot di Laptop yang Penting Diketahui, Bisa Tanpa Aplikasi Tambahan
lenovo.com
Ilustrasi pengguna laptop yang ingin melakukan screenshot, mengambil tampilan layar di perangkatnya 

TRIBUNSHOPPING.COM - Cara screenshot di laptop sejatinya tidak sulit untuk dilakukan.

Tidak berbeda pada pemakaian handphone (HP), screenshot biasanya dilakukan untuk mengambil tampilan layar.

Lantas, bagaimana cara screenshot di laptop yang disebut-sebut tidak memerlukan aplikasi tambahan?

Dapatkan Lenovo IdeaPad Slim 1 14AMN7 dengan harga dan promo terbaiknya di sini.

Mudah saja, kamu hanya perlu menekan tombol atau kombinasi tombol untuk melakukan screenshot di laptop.

Setelahnya, hasil screenshot layar laptop bisa kamu gunakan sesuai kebutuhan.

Untuk itu, simak rangkuman Tribunshopping.com mengenai lima cara mudah screenshot di laptop berikut.

1. Tekan Tombol Print Screen

Tombol Print Screen atau PrtScn di laptop untuk screenshot
Tombol Print Screen atau PrtScn di laptop untuk screenshot (lifewire.com)

Bisa tanpa pasang aplikasi tambahan, screenshot atau menangkap tampilan layar laptop mudah dilakukan.

Kamu hanya perlu menekan tombol Print Screen yang ada di kebanyakan laptop.

2 dari 4 halaman

Tombol ini tidak jarang diberi pula label PrtScn.

Penting untuk diingat, cara pertama ini tidak membuat hasil screenshot langsung tersimpan ke folder tertentu.

Baca juga: Spesifikasi Laptop yang Bisa dan Tidak di-Install Safe Exam Browser untuk Tes Rekrutmen BUMN 2024

Untuk itu setelah menekan tombol Print Screen atau PrtScn, segera buka aplikasi Paint.

Pada aplikasi Paint, klik kanan pada area kerja lalu pilih paste.

Opsi lain yakni dengan menekan kombinasi tombol Ctrl dan "V", baru setelahnya simpan dengan menekan Ctrl dan "S" atau klik ikon disket.

Catatan penting, beberapa laptop perlu menggunakan tombol Fn agar tombol Print Screen bisa digunakan.

2. Kombinasikan Tombol Print Screen dan Alt

Ilustrasi pengguna melakukan screenshot di laptop dengan kombinasi tombol
Ilustrasi pengguna melakukan screenshot di laptop dengan kombinasi tombol PrtScn dan Alt (YouTube/Jagat Review)

Screenshot layar laptop juga bisa dilakukan dengan mengombinasikan tombol Print Screen dan Alt.

Berbeda dari menekan tombol Print Screen saja, kombinasi tombol PrtScn dan Alt dipakai untuk menangkap tampilan jendela yang aktif saja.

Cara ke-dua ini cocok diaplikasikan ketika kamu ingin mengambil tampilan layar yang penting-penting saja.

Baca juga: 3 Cara Praktis Restart Laptop Pakai Tombol di Keyboard, Manfaatkan Shortcut

3 dari 4 halaman

Setelah menekan tombol PrtScn dan Alt, segera buka aplikasi Paint dan lakukan paste.

Kemudian tekan tombol Ctrl dan "S" untuk menyimpan hasil screenshot layar laptop ke folder tertentu.

Laptop axioo HYPE 5 AMD
Laptop axioo HYPE 5 AMD

3. Pakai Kombinasi Tombol Windows dan Print Screen

Ilustrasi pengguna yang akan melakukan screenshot, bisa dilakukan dengan kombinasi tombol
Ilustrasi pengguna yang akan melakukan screenshot, bisa dilakukan dengan kombinasi tombol Windows dan Print Screen (asus.com)

Ribet screenshot karena harus buka aplikasi Paint untuk menyimpan hasilnya?

Coba pakai kombinasi tombol Windows dan Print Screen.

Kombinasi tombol ini akan membuat hasil screenshot langsung tersimpan ke folder.

Secara default, hasil screenshot dengan cara ini bakal tersimpan ke folder Screenshot.

Lebih lengkapnya hasil screenshot disimpan di direktori "C:\Users\User\Pictures\Screenshots".

Hasil screenshot yang akan didapat biasanya dalam bentuk atau ekstensi ".png".

ASUS Vivobook 14 M1402IA
ASUS Vivobook 14 M1402IA

4. Tekan Bareng Tombol Windows, Shift dan Huruf "S"

Ilustrasi screenshot di laptop
Ilustrasi screenshot di laptop pada bagian tertentu dengan melakukan click and drag (techadvisor.com)
4 dari 4 halaman

Coba tekan bareng tombol Windows, Shfit dan huruf "S", lantas apa yang terjadi?

Kombinasi tombol ini bisa dipakai untuk screenshot atau mengambil tampilan layar di laptop.

Dengan cara ini, kamu bahkan bisa memilih bagian-bagian khusus yang ingin diambil.

Baca juga: 6 Cara Ampuh Atasi Kamera Laptop yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

Lakukan click and drag untuk menandai area atau tampilan yang ingin ditangkap.

Setelah menandai bagian yang akan di-screenshot, segerap buka aplikasi Paint.

Gunakan aplikasi Paint untuk menyalin dan menyimpan hasil screenshot seperti cara yang sudah disebutkan di atas.

Lenovo IdeaPad Slim 1 14AMN7
Lenovo IdeaPad Slim 1 14AMN7

5. Gunakan Snipping Tools

Snipping Tools di laptop Windows yang bisa dipakai untuk screenshot atau mengambil tampilan layar
Snipping Tools di laptop Windows yang bisa dipakai untuk screenshot atau mengambil tampilan layar (Tribunshopping.com/RamaFitra)

Screenshot di laptop juga bisa dilakukan dengan aplikasi Snipping Tools.

Ini merupakan aplikasi yang umumnya, by default ada di laptop atau komputer Windows.

Salah satu cara membuka aplikasi ini yakni tekan tombol Windows, lalu ketik "Snipping Tools".

Setelah muncul, buka dan jalankan aplikasi untuk melakukan screenshot tampilan layar laptop.

Dengan aplikasi ini, kamu bisa mengambil seluruh atau beberapa bagian dari tampilan layar laptop saja.

Baca juga: 7 Hal Penting yang Harus Dilakukan Setelah Install Ulang Laptop, Jangan Sampai Dilewatkan

Demikian setidaknya lima cara yang bisa dilakukan untuk screenshot di laptop, khususnya perangkat dengan sistem operasi Windows.

Beberapa cara di atas sudah dicoba dengan perangkat yang menggunakan sistem operasi Windows 10.

Kamu bisa melakukan screenshot atau mengambil tampilan layar laptop dengan mudah bahkan tanpa memasang aplikasi tambahan. (*)

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Selanjutnya

Artikel Rekomendasi

Artikel Terkait

Spesifikasi Laptop yang Bisa dan Tidak di-Install Safe Exam Browser untuk Tes Rekrutmen BUMN 2024

Spesifikasi Laptop yang Bisa dan Tidak di-Install Safe Exam Browser untuk Tes Rekrutmen BUMN 2024

Safe Exam Browser, aplikasi penting yang perlu segera dipasang oleh para peserta RBB 2024 yang akan mengikuti tes online 1.

Artikel Populer

ADVAN Torehkan Rekor MURI, Luncurkan Produk Baru Lewat Siaran Langsung di Jalanan Kota

ADVAN Torehkan Rekor MURI, Luncurkan Produk Baru Lewat Siaran Langsung di Jalanan Kota

Melalui studio bergerak pertama di Indonesia, ADVAN menghadirkan pengalaman live demo produk unggulannya.

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

ADVAN Soulmate X, laptop entry-level stylish dengan performa andal untuk tugas sekolah, kelas online, hingga hiburan ringan.

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

Dengan mengetahui penyebabnya, langkah perbaikan bisa dilakukan lebih cepat tanpa harus langsung membeli mouse baru.

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

Masalah seperti ini bisa saja terjadi pada banyak mouse, baik dengan konektivitas kabel maupun wireless.

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

SSD Sandisk terbaru ini menyasar pasar enterprise atau perusahaan yang membutuhkan solusi penyimpanan besar namun tetap hemat biaya. 

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

Ada banyak pilihan mouse wireless murah dengan harga di bawah Rp 100 ribu yang tetap bisa diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari, berikut di antaranya

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

Jika dibiarkan, masalah ini bisa mengganggu aktivitas kerja maupun hiburan, karena fungsi scroll pada mouse tergolong penting

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

Ruang penyimpanan laptop yang terbatas berisiko bikin aktivitas kerja terganggu, berikut cara untuk menjaganya agar tetap lega.