zoom-inlihat foto
Review axioo HYPE 10, Laptop 14 inch Punya RAM 8 GB dengan Banderol Rp 2 Jutaan
axiooworld.com
Diperkenalkan resmi di pasar Indonesia, axioo HYPE 1 dan 10 banyak disebut punya tampilan yang mirip 

TRIBUNSHOPPING.COM - axioo HYPE 10 hadir resmi di Indonesia sebagai laptop murah dengan banderol Rp 2 jutaan.

Bersamaan dengan HYPE 5 dan beberapa laptop axioo lain, perangkat ini diperkenalkan pada 31 Januari 2024 lalu.

Meski ada embel-embel angka sepuluh, axioo HYPE 10 sendiri merupakan laptop dengan layar 14 inch.

Kehadirannya juga dibekali beberapa spesifikasi lain, termasuk memori RAM yang terbilang besar yakni 8 GB

Spesifikasi lengkap dan harga axioo HYPE 10 di Indonesia, simak sajian review Tribunshopping.com berikut ini.

Spesifikasi axioo HYPE 10

Bila mencari rekomendasi laptop harga Rp 2 jutaan di pasar Indonesia, axioo HYPE 10 akan tampil sebagai salah satu pilihannya.

Laptop axioo ini dihadirkan dalam dua opsi pemakaian sistem operasi, yakni DOS dan Windows 10 Pro.

Walaupun demikian, keduanya tetap bisa didapatkan dalam rentang harga murah Rp 2 jutaan.

Dapur Pacu

Ilustrasi Intel Celeron
Ilustrasi prosesor keluarga Intel Celeron (intel.co.id)
2 dari 4 halaman

axioo HYPE 10 hadir ditenagai performa prosesor Intel Celeron N4020 pada sektor dapur pacunya.

Ini merupakan prosesor yang memiliki konfigurasi Dual Core dan 2 Threads.

Proseor dengan base TDP 6 watt ini punya kecepatan dasar di angka 1.10 GHz.

Namun dengan Frekuensi Burst yang dimilikinya, prosesor ini disebut mampu melaju hingga kecepatan 2.8 GHz.

Sementara untuk keperluan olah grafis, performa prosesor ini didukung oleh GPU Intel UHD Graphics 600.

Dapur pacu  axioo HYPE 10 juga didukung besaran memori RAM yang tergolong lega di kelas harganya.

Tidak salah, laptop axioo harga Rp 2 jutaan ini hadir dengan RAM 8 GB berjenis SODIMM DDR4 2400 MHz.

Sedangkan untuk kebutuhan penyimpanan data, axioo membekali laptop ini SSD M.2 2280 SATA kapasitas 256 GB.

Layar

axioo HYPE 10 hadir dengan layar TN berukuran 14,1 inch
axioo HYPE 10 hadir dengan layar TN berukuran 14,1 inch (Tokopedia Axioo Slimbook Official)

Beralih ke sektor layar, sayangnya axioo HYPE 10 memang masih hadir mengadopsi panel TN.

3 dari 4 halaman

Seperti yang sudah sempat disebut di atas, embel-embel angka sepuluh tidak membuat laptop axioo ini punya layar 10 inch.

axioo HYPE 10 tetaplah hadir sebagai produk laptop dengan layar berukuran 14,1 inch yang didukung resolusi HD alias 1366 x 768 piksel.

Bidang layar laptop axioo ini dihadirkan dengan aspek rasio 16:9, serta dihias oleh kehadiran lensa kamera 2 MP.

Kamera depan ini disemat di bezel atau bingkai atas layar axioo HYPE 10.

Sedangkan pada bezel bawah layar, bagian ini dipakai untuk meletakkan brand "axioo".

Keyboard dan Baterai

Hamparan keyboard axioo HYPE 10
Hamparan keyboard axioo HYPE 10 (YouTube/DK ID)

Setelah layar dibuka, terlihat axioo HYPE 10 hadir menyuguhkan hamparan keyboard dengan travel distance 1.5 mm.

Melengkapinya, turut dihadirkan pula bidang touchpad dengan ukuran yang relatif besar.

Touchpad ini terlihat melebar dari tombol Alt kanan hingga tombol Alt kiri.

Di sektor daya, axioo HYPE 10 hadir dibekali baterai berkapasitas 38 Wh.

4 dari 4 halaman

Sektor daya laptop axioo ini didukung pula piranti charger AC Adapter 12V/ 2A.

Melihat axioo HYPE 10 secara keseluruhan, laptop Rp 2 jutaan ini punya dimensi 323,4 x 219,9 x 20,7 mm dengan bobot berkisar 1,4 kg.

Tidak jauh berbeda dari laptop lain, terdapat beberapa port yang turut disemat di sisi kanan dan kiri perangkat ini.

Sebut di antaranya yakni 2x USB 3.0, 1x USB 2.0, 2x USB 3.0 Type-C (Data Only), 1x 3.5 mm Audio Combo Jack, 1x HDMI output dan 1x DC-in jack.

Bukan itu saja, kehadiran axioo HYPE 10 juga didukung dual speaker, serta konektivitas WiFi 5 dan Bluetooth 5.1.

Agar makin mudah dikenali, berikut Tribunshopping.com rangkumkan pula tabel spesifikasi axioo HYPE 10.

Spesifikasi axioo HYPE 10
Prosesor Intel Celeron N4020 (1.1 GHz Base, 2.8 GHz Burst, 2 Core 2 Threads, Base TDP 6W)
Memori RAM 8 GB DDR4 SODIMM
Storage 256 GB SSD M.2 2280 SATA
Layar 14,1 inch, TN, HD (1366 x 768 piksel), 16:9
Baterai 38 Wh
Port dan Konektivitas 2x USB 3.0, 1x USB 2.0, 2x USB 3.0 Type-C (Data Only), 1x 3.5 mm Audio Combo Jack, 1x HDMI output dan 1x DC-in jack
WiFi 5 dan Bluetooth 5.1
Dimensi 323,4 x 219,9 x 20,7 mm
Berat 1,4 kg
Sistem operasi DOS, Windows 10 Pro

Harga axioo HYPE 10 di Indonesia

Di tanah air, laptop axioo ini bisa dipilih dalam dua opsi warna yakni Black dan Brown.

Soal banderolnya, berikut harga axioo HYPE 10 di Indonesia berdasarkan pemakaian sistem operasinya.

axioo HYPE 10 versi DOS : Rp 2.599.000

axioo HYPE 10 versi Windows : Rp 2.899.000

Jika tertarik, laptop ini bisa didapatkan lewat toko resmi axioo Indonesia atau rekanan perusahaan di beberapa marketplace online macam Tokopedia dan Shopee. (*)

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Selanjutnya

Artikel Rekomendasi

Artikel Terkait

Review axioo HYPE 5 AMD, Laptop Rp 5 Jutaan dengan Prosesor Ryzen 5 dan Layar Full HD

Review axioo HYPE 5 AMD, Laptop Rp 5 Jutaan dengan Prosesor Ryzen 5 dan Layar Full HD

Selain layar, axioo HYPE 5 AMD juga hadir dengan performa dapur pacu yang tergolong memadai di kelasnya.

Artikel Populer

ADVAN Torehkan Rekor MURI, Luncurkan Produk Baru Lewat Siaran Langsung di Jalanan Kota

ADVAN Torehkan Rekor MURI, Luncurkan Produk Baru Lewat Siaran Langsung di Jalanan Kota

Melalui studio bergerak pertama di Indonesia, ADVAN menghadirkan pengalaman live demo produk unggulannya.

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

ADVAN Soulmate X, laptop entry-level stylish dengan performa andal untuk tugas sekolah, kelas online, hingga hiburan ringan.

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

Dengan mengetahui penyebabnya, langkah perbaikan bisa dilakukan lebih cepat tanpa harus langsung membeli mouse baru.

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

Masalah seperti ini bisa saja terjadi pada banyak mouse, baik dengan konektivitas kabel maupun wireless.

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

SSD Sandisk terbaru ini menyasar pasar enterprise atau perusahaan yang membutuhkan solusi penyimpanan besar namun tetap hemat biaya. 

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

Ada banyak pilihan mouse wireless murah dengan harga di bawah Rp 100 ribu yang tetap bisa diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari, berikut di antaranya

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

Jika dibiarkan, masalah ini bisa mengganggu aktivitas kerja maupun hiburan, karena fungsi scroll pada mouse tergolong penting

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

Ruang penyimpanan laptop yang terbatas berisiko bikin aktivitas kerja terganggu, berikut cara untuk menjaganya agar tetap lega.