TRIBUNSHOPPING.COM - Sekarang ini, smartphone atau HP tak hanya digunakan untuk berkirim pesan dan melakukan panggilan telepon saja.
Smartphone masa kini juga dapat digunakan untuk melakukan fotografi dan videografi secara praktis dan portabel.
Hal lain yang dapat dilakukan oleh smartphone yaitu mengedit, termasuk mengedit watermark yang ada pada sebuah foto maupun video.
Daripada penasaran, lebih baik simak cara mudah untuk mengedit watermark di HP dan beberapa aplikasinya versi TribunShopping.com berikut ini:
Apa Itu Watermark?

Watermark merupakan sebuah tanda atau gambar yang biasanya ditempatkan pada gambar, video, maupun dokumen.
Baca juga: 5 Aplikasi Edit Foto Terbaik untuk iPhone, Punya Banyak Fitur Menarik
Watermark tersebut bertujuan untuk memberikan informasi, melindungi hak cipta, sebagai verifikasi keaslian sebuah dokumen, dan pencegah pemalsuan.
Watermak dapat dipasang dan dibubuhkan oleh pembuatnya agar karya ataupun dokumen yang dia buat menjadi lebih aman dari pemalsuan dan penjiplakan.
Kegunaan dari watermark ini sendiri dinilai sangat penting dan sudah umum dilakukan oleh kebanyakan orang pada karyanya.
Cara Mengedit Watermark di HP

Cara mengedit watermark di smartphone tentunya tergantung pada aplikasi atau perangkat yang digunakan.
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, pada umumnya watermark berbentuk teks atau logo yang muncul di foto maupun video.
Jika kamu ingin mengambil sebuah karya namun tidak ingin terlihat watermarknya, kamu dapat mengeditnya dan mencoba dua opsi berikut ini:
1. Gunakan Aplikasi Edit Foto atau Video
- Unduhlah aplikasi edit foto atau video di playstore maupun appstore.
- Kemudian kamu dapat membukanya dan mengimpor foto ataupun video yang memiliki watermark.
Baca juga: 5 Tips Memotret dengan Kamera HP, Salah Satunya Edit Pakai Aplikasi agar Estetik
- Pilihlah alat pengeditan yang pada umumnya bernama 'Penghapus Latar Belakang' atau 'Edit Teks' yang dapat digunakan untuk mengedit watermark dalam bentuk tulisan.
- Ikuti petunjuk dan langkah yang tersedia.
- Setelah selesai, kamu hanya perlu menyimpan dan mengekspornya kembali foto atau video yang sudah kamu edit watermarknya.
2. Lakukan Cropping
- Apabila watermark terdapat pada bagian tertentu dari sebuah foto dan video terutama pinggiran, maka kamu dapat memotongnya saja.
- Gunakanlah aplikasi bawaan edit foto dan video yang ada pada galeri smartphonemu.
- Pilihlah foto atau video yang akan kamu crop, kemudian pilihlah opsi potong.
- Lakukan pemotongan dan simpanlah foto atau video yang sudah kamu potong agar hilang watermarknya.
Aplikasi Edit Watermark di Android & iOS

Sekarang ini sudah banyak sekali tersedia aplikasi editing foto dan video terutama untuk menghapus watermark di smartphone.
Berikut beberapa aplikasi edit foto dan video yang terdapat pada playstore dan appstore serta dapat kamu gunakan dengan bijak:
1. Snapseed
Snapseed merupakan aplikasi untuk mengedit foto dan juga dapat digunakan untuk menghapus watermark yang ada.
Baca juga: 5 Aplikasi Edit Video TikTok, Punya Banyak Template Menarik
Kamu dapat menggunakan alat bernama 'pensil' untuk menghapus teks atau elemen lain seperti logo yang menjadi watermark pada sebuah foto.
Aplikasi Snapseed ini bisa kamu download di playstore dan appstore ya.
2. Adobe Photoshop Express
Adobe Phohoshop Express adalah aplikasi versi ringan yang dapat kamu gunakan di smartphone dari aplikasi utamanya yang ada pada komputer, yaitu Adobe Photoshop.
Aplikasi photoshop ini memang sudah terkenal memiliki kemampuan untuk melakukan editing atau memanipulasi gambar dengan sangat bagus sekali.
Kamu dapat menggunakan alat atau tools yang bernama 'Bor' atau 'Penyempurnaan' untuk menghapus watermark pada gambar yang kamu kehendaki.
Downloadlah aplikasinya pada playstore dan appstore ya.
3. InShot
InShot merupakan sebuah aplikasi pengedit khusus yang memang dirancang untuk menghapus watermark dari sebuah foto.
Kamu hanya perlu untuk memilih foto yang ingin diedit dan langsung saja ikuti petunjuk penghapusan watermarknya.
Aplikasi InShot ini dapat digunakan di android dan iOS.
Gunakanlah cara dan aplikasi ini dengan baik dan bijak ya!
Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.(*)
(FandycoPrima/TribunShopping.com)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!