zoom-inlihat foto
Review SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask, Masker Wajah untuk Kulit Kering
Kolase SCARLETT Whitening
Berikut ini ulasan singkat tentang SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask. Masker wajah untuk kulit kering dan sensitif. 

TRIBUNSHOPPING.COM - Masker wajah adalah salah satu produk kecantikan yang sering digunakan.

Pemilihan masker wajah biasanya didasarkan dengan jenis kulit kita; berminyak, kering, sensitif, kombinasi, atau normal.

Pemilik kulit berminyak disarankan menggunakan masker dengan tekstur clay, sementara kulit kering lebih disarankan menggunakan masker yang bertekstur gel atau sheet mask.

Nah, untuk kulit kering, tekstur masker yang berbentuk gel mampu membuat kulit lebih lembab dan terhidrasi.

Pemilik kulit kering tentu tidak mau kulitnya tambah kering dengan menggunakan masker yang salah.

Baca juga: Review Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Freshy, Punya Aroma Wangi Mirip Parfum Terkenal

SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask
SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask (Kolase Tokopedia SCARLETT Whitening)

Salah satu masker wajah untuk kulit kering yang bertekstur gel adalah SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask.

Lalu, seperti apa ulasan masker produk SCARLETT ini?

Berikut ini TribunShopping.com akan mengulas tentang SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask.

Mulai dari manfaat, tekstur, aroma, kandungan, kemasan, cara pakai, hingga harganya.

Seperti yang sudah dijelaskan tadi, masker ini ditujukan untuk pemilik kulit kering yang mampu menenangkan dan menghidrasi kulit.

Scarlett Whitening Soothing & Hydrating Gel Mask
Scarlett Whitening Soothing & Hydrating Gel Mask
2 dari 4 halaman

Selain itu, masker ini bisa digunakan untuk mengatasi masalah kulit, seperti iritasi, kusam, dan untuk kulit sensitif.

Produk SCARLETT yang satu ini memiliki sejumlah manfaat yang baik untuk kulit seperti mencerahkan, menyamarkan kerutan, hingga menjaga kelembapan kulit.

Tak hanya itu, masker ini juga mampu meningkatkan produksi kolagen serta mengurangi kemerahan dan bengkak pada kulit.

Setelah menggunakan masker ini, dijamin kulitmu terasa lebih lembut dan lembab.

Tekstur dari SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask ini adalah gel berwarna bening kecoklatan.

Jika dilihat dengan seksama, masker ini seperti mengandung residu dari bahan alami yang nanti akan TribunShopping.com jelaskan di bawah.

Gel ini tidak mencair ketika bersentuhan dengan kulit, namun terasa dingin ketika digunakan.

Setelah beberapa menit, gel mungkin akan terasa lengket di kulit, pertanda siap dibilas.

Aroma SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask ini agak menyengat saat digunakan.

Sehingga mungkin agak mengganggu saat diaplikasikan ke kulit.

3 dari 4 halaman

Namun lama kelamaan aromanya cenderung lembut dan tidak menyengat lagi.

Kandungan utama dari SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask adalah Niacinamide, vitamin C, grapefruit water, seven berry extract, ginseng extract, Centella Asiatica Extract, rose flower water, dan Allantoin.

Baca juga: Review SCARLETT Whitening Skin Smoothing Retinol Serum, Formulanya Ampuh Cegah Penuaan Dini

Scarlett Whitening Soothing & Hydrating Gel Mask
Scarlett Whitening Soothing & Hydrating Gel Mask

Kandungan lain dalam masker wajah ini meliputi:

Aqua, Butylene Glycol, Glyserine, Aloe Barbadensis Leaf Water, Centella Asiatica Extract, Rosa Damascena Flower Water, Niacinamide, Propanediol, Vitis Vinifera Fruit Water, Carbomer, 1,2 Hexanediol, Aminomethyl Propanol, DMDM Hydantoin, Allantoin, PVM/MA, Decadiene Crosspolymer, Disodium Edta, Rosa Gallica Flower Powder, Citrullus Lanatus Fruit Extract, Caprylhydroxamic Acid, Ascorbyl Glucoside, Phenoxyethanol, Biosaccharide Gum 4, Ethyl Hexanediol, Panax Gingseng Root Extract, Sea Cucumber Extract, 2-Aminobutanol, Euterpe Oleracea Fruit Extract, Fragaria Vesca Fruit Extract, Ribes Nigrum Fruit Extract, Rubus Fruticosus Fruit Extract, Rubus Ideaus Fruit Extract, Vaccinium Angustifolium Fruit Extract, Vaccinum Macrocarpon Fruit Extract, Ethylhexylglycerin, CL16255, CL42090, CL19140

Bisa dilihat bahwa produk SCARLETT ini tidak mengandung alkohol, paraben, dan pewangi tambahan sehingga cocok untuk kulit sensitif.

Masker ini juga bebas minyak dan non-comedogenic.

Kandungan seven berry extract dan Centella Asiatica-nya bertindak sebagai antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas.

Sementara itu, kandungan Niacinamide, Citrullus Lanatus Fruit Extract (ekstrak semangka), dan Vaccinium Angustifolium Fruit Extract (ekstrak blueberry) mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Cara menggunakan SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask ini pun mudah.

Sebelumnya, kamu disarankan melakukan skin test dulu selama 10-15 menit dengan mengaplikasikan masker ke kulit belakang telinga atau siku bagian dalam untuk melihat reaksi alergi.

4 dari 4 halaman

Hal ini karena kandungan beberapa bahan yang bersifat herbal, sehingga reaksi kulit orang bisa berbeda-beda.

Setelah melakukan skin test dan tidak ada reaksi apapun, kamu bisa mengambil masker dengan mini spatula.

Ratakan masker ke seluruh wajah lalu diamkan masker 15-20 menit dan bilas hingga bersih.

SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask hadir hanya dalam satu kemasan jar 100 gram.

Nah, SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask ini dibanderol dengan harga Rp 75 ribu.

Baca juga: Review SCARLETT Whitening Acne Day Cream, Ampuh Berantas Jerawat sekaligus Mencerahkan

Scarlett Whitening Soothing & Hydrating Gel Mask
Scarlett Whitening Soothing & Hydrating Gel Mask

Kamu bisa membelinya di toko kecantikan terdekat di kotamu.

Selain itu, kamu juga bisa membelinya secara online dengan klik tautan yang ada dalam artikel ini.

Nantinya, kamu akan diarahkan langsung ke toko resmi SCARLETT di Tokopedia, Shopee, dan Blibli.

Di Tokopedia dan Shopee, kamu bisa mendapatkan promo Buy 1 Get 1.

Jadi dengan harga Rp 75 ribu, kamu bisa mendapatkan dua jar masker.

Sementara itu, di Blibli kamu bisa mendapatkan potongan harga 25 persen untuk satu jar masker ini.

Nah, itu tadi ulasan singkat tentang SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask.

Jadi, apakah kamu tertarik untuk mencobanya?

Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat mencoba!

Rangkuman

Kelebihan

Menenangkan dan menghidrasi kulit

Mencerahkan kulit

Menyamarkan kerutan

Melembabkan kulit

Meningkatkan produksi kolagen

Kekurangan

Aroma agak menyengat

Nilai Akhir: 5

Harga5

 

Kemasan5

 

Ingredients5

 

Tekstur4

 

Kualitas5

 

Kesimpulan

SCARLETT Whitening Seriously Soothing & Hydrating Gel Mask ini adalah masker wajah kaya manfaat yang mampu menenangkan dan menghidrasi kulit, mencerahkan kulit, menyamarkan kerutan, melembabkan kulit, dan meningkatkan produksi kolagen. Teksturnya gel dan terasa dingin saat diaplikasikan ke kulit. Sayangnya, aromanya agak menyengat saat digunakan. Namun lama kelamaan aromanya berubah lembut.

(TribunShopping.com/Maria N)

Selanjutnya

Artikel Terkait

Review Lengkap CeraVe Moisturising Cream: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap CeraVe Moisturising Cream: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

CeraVe Moisturising Cream dikembangkan bersama dokter kulit dan cocok untuk kulit kering hingga sangat kering pada wajah dan tubuh.

Review Lengkap Emina Bright Stuff Ultra-Light Moisturizing: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap Emina Bright Stuff Ultra-Light Moisturizing: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Emina Bright Stuff Ultra-Light Moisturizing Cream memiliki tekstur yang ringan dapat memberikan hidrasi maksimal tanpa rasa lengket dan cepat meresap.

5 Rekomendasi Obat Jerawat Under 100 Ribu Sudah BPOM

5 Rekomendasi Obat Jerawat Under 100 Ribu Sudah BPOM

Pemakaian obat jerawat memang disarankan untuk jenis jerawat hormonal atau ringan, sehingga kandungan dari acne spot gel ini bisa membantu meringankan

5 Rekomendasi Sunscreen Anti White Cast Mulai 20 Ribuan, Cocok Buat ke Kampus

5 Rekomendasi Sunscreen Anti White Cast Mulai 20 Ribuan, Cocok Buat ke Kampus

Sekarang ini kamu tidak perlu khawatir karena sudah ada banyak sunscreen dengan harga murah namun punya kualitas yang bagus dan anti white cast

Review Lengkap Glad2Glow Peeling Gel Apricot Glycolic Acid: Manfaat, Kelebihan hingga kekurangan

Review Lengkap Glad2Glow Peeling Gel Apricot Glycolic Acid: Manfaat, Kelebihan hingga kekurangan

Glad2Glow Peeling Gel Apricot Glycolic Acid Exfo Smooth mengangkat sel kulit mati, efektif mengurangi minyak berlebih dan membuat wajah lebih halus.

Review Lengkap: SKINTIFIC Clear Acne Exfoliating Toner Pads, Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap: SKINTIFIC Clear Acne Exfoliating Toner Pads, Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

SKINTIFIC Clear Acne Blackheads Exfoliating Toner Pads pilihan praktis untuk merawat kulit karena tidak perlu menuang toner pada kapas.

Review Lengkap The Originote Hyaluberry Lip Serum SPF 50 PA++: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap The Originote Hyaluberry Lip Serum SPF 50 PA++: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

The Originote Hyaluberry Lip Serum SPF 50 PA+++ membantu memberikan kelembapan pada bibir dan sekaligus membantu mencerahkan bibir.

5 Rekomendasi Exfoliating Pads Mulai 40 Ribuan yang Aman untuk Kulit Sensitif

5 Rekomendasi Exfoliating Pads Mulai 40 Ribuan yang Aman untuk Kulit Sensitif

Fungsinya hampir sama dengan toner, exfoliating pads memberishkan kulit dengan lebih intens dan berkat kandungan essens dan kapas khusus.

Review Lengkap Viva Milk Cleanser Mawar: Manfaat, Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Viva Milk Cleanser Mawar: Manfaat, Kelebihan hingga Kekurangan

Viva Milk Cleanser Mawar bisa menjadi pilihan terbaik untuk membersihkan kulit wajah sensitif agar bebas dari masalah kulit lainnya.

Review Lengkap Azarine C White Ultralight Hydraglow Day Cream: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap Azarine C White Ultralight Hydraglow Day Cream: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Azarine C White Ultralight Hydraglow Day Cream DIformulasi dengan gabungan bahan bahan herbal alami untuk menutrisi kulit sekaligus melindungi.

Artikel Populer

Review Wardah Heartleaf 8X NMF Amino Calm Soothe Gel Cleanser: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Wardah Heartleaf 8X NMF Amino Calm Soothe Gel Cleanser: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Wardah Heartleaf 8X NMF Amino Calm Soothe Gel Cleanser membersihkan kulit sambil menjaga pH kulit, melembapkan kulit dan membantu meringankan iritasi.

5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Harga Bawah 50 Ribuan

5 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 Harga Bawah 50 Ribuan

Fungsi sunscreen melindungi kulit wajah dari sinar matahari dan mencegah polusi dan radikal bebas.

20 Daftar Body Scrub Mulai 20 Ribuan yang Bikin Kulit Cerah Instan

20 Daftar Body Scrub Mulai 20 Ribuan yang Bikin Kulit Cerah Instan

Butiran dan tekstur body scrub membantu menghaluskan permukaan kulit paling atas.

20 Daftar Eyeliner Lokal Kualitas Waterproof Mulai 100 Ribuan

20 Daftar Eyeliner Lokal Kualitas Waterproof Mulai 100 Ribuan

Fungsi eyeliner mempertegas garis mata dan bisa kamu kreasikan dengan menambah wing liner.

Review Lengkap Glad2Glow Perfect Cover Cushion: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap Glad2Glow Perfect Cover Cushion: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Glad2Glow Perfect Cover Cushion berfungsi meratakan warna kulit dan menutupi bekas jerawat maupun flek hitam.