zoom-inlihat foto
5 Tips Merawat Kuku Agar Kuat dan Tidak Mudah Patah, Cukup Pakai Bahan Alami
halodoc.com
5 tips merawat kuku biar tidak mudah patah dan tetap kuat, cukup menggunakan bahan alami. 

TRIBUNSHOPPING.COM - Pernahkah kamu mengalami kuku patah?

Kuku patah seringkali dialami oleh pemilik kuku yang panjang.

Memang, memiliki kuku yang panjang membuat jari menjadi terlihat lebih lentik.

Namun, jika kuku panjangmu tidak kamu rawat dengan baik, maka akan mudah rapuh dan membuatnya menjadi rentan patah.

Dapatkan minyak zaitun untuk memperkuat kuku agar tidak mudah patah, cukup dengan klik di sini.

Oleh sebab itulah kamu perlu melakukan perawatan khusus untuk membuat kuku menjadi lebih kuat dan tidak mudah rapuh, salah satunya dengan menggunakan bahan-bahan alami.

Ada beberapa bahan alami yang jika kamu manfaatkan dengan rutin akan membuat kuku tidak gampang patah.

Tentunya bahan-bahan alami ini minim risiko dan bebas dari bahan kimia.

Untuk lebih lengkapnya inilah lima cara merawat kuku agar tidak mudah patah yang sudah Tribunshopping.com rangkum dari berbagai sumber.

1. Minyak Zaitun

Minyak zaitun bisa kamu manfaatkan untuk membuat kuku menjadi lebih kuat dan tidak mudah patah.
Minyak zaitun bisa kamu manfaatkan untuk membuat kuku menjadi lebih kuat dan tidak mudah patah. (kompas.com)
2 dari 4 halaman

Bahan alami pertama yang bisa kamu gunakan untuk merawat kuku agar lebih kuat adalah menggunakan minyak zaitun.

Pasalnya, minyak zaitun ini memiliki sifat mudah ditembus, sehingga dapat mencapai lapisan terdalam kuku.

Fungsinya untuk menenangkan dan menyembuhkan kuku dari kekeringan.

Bukan hanya itu, minyak zaitun juga bisa membantu sirkulasi darah dan pertumbuhan kuku.

Untuk menggunakannya kamu perlu, panaskan sedikit minyak zaitun murni dan pijat kuku dan kutikula dengan lembut selama sekitar lima menit.

Tutupi tangan dengan sarung tangan dan diamkan semalaman.

https://cdn-2.tstatic.net/shopping/foto/bank/images/syuga-minyak-zaitun-olive-oil-with-vitamin-e-150-ml-111.jpghttps://cdn-2.tstatic.net/shopping/foto/bank/images/syuga-minyak-zaitun-olive-oil-with-vitamin-e-150-ml.jpghttps://cdn-2.tstatic.net/shopping/foto/bank/images/syuga-minyak-zaitun-olive-oil-with-vitamin-e-150-ml-111.jpg
 
 

SYUGA Minyak Zaitun Olive Oil with Vitamin E 150 ml.

 
(5/5)

2. Minyak Kelapa

Tips merawat kuku agar tidak mudah patah selanjutnya adalah menggunakan minyak kelapa.

Sama seperti halnya minyak zaitu, memijat kuku dengan minyak kelapa hangat juga dapat meningkatkan pertumbuhan kuku.

Sebab, minyak kelapa kaya akan vitamin E dan merupakan sumber antioksidan yang hebat.

3 dari 4 halaman

Agar hasilnya maksimal, pijat kuku jari dengan minyak kelapa setiap malam sebelum tidur.

Perbedaannya akan terlihat jika kamu menggunakannya secara teratur.

Baca juga: 5 Langkah Merawat Kuku Tangan Agar Putih dan Bersih, Salah Satunya Rajin Menggunakan Pelembap

3. Madu

Manfaat madu bisa kamu gunakan untuk memperkuat kuku agar tidak mudah patah.
Manfaat madu bisa kamu gunakan untuk memperkuat kuku agar tidak mudah patah. (Pexels / Pixabay)

Tips merawat kuku agar tidak mudah patah berikutnya adalah menggunakan madu.

Madu nisa membantu melawan pertumbuhan bakteri dan jamur.

Slain itu, madu ini juga dapat menjaga kuku dan kutikula agar ternutrisi.

Untuk cara membuat masker kuku, kamu hanya perlu mencampurkan dua sendok teh madu dengan beberapa tetes jus lemon.

Setelah itu, kamu pijat masker ke kuku dan diamkan selama kurang lebih 15-20 menit lalu bilas.

4. Jus Jeruk

Tips merawat kuku agar tidak mudah patah pakai bahan alami selanjutnya ada jus jeruk.

4 dari 4 halaman

Buah satu ini membantu produksi kolagen, yang merupakan zat penting untuk membantu pertumbuhan dan menambah kekuatan pada kuku.

Selain itu sifat antioksidan dari jeruk juga dapat mencegah infeksi.

Untuk membuatnya, kamu hanya perlu masukkan jus jeruk dalam mangkuk dan rendam kuku selama sekitar 10 menit.

Setelah itu, bilas dengan air hangat dan lembapkan.

Cobalah untuk melakukan ini setiap hari, setidaknya selama satu kali per harinya.

Baca juga: 5 Tips Mudah untuk Mencegah Kuku Jari Menguning dan Kusam

5. Jus Lemon

Jus lemon bisa kamu gosokkan ke kuku untuk membuatnya menjadi lebih kuat dan tidak mudah patah.
Jus lemon bisa kamu gosokkan ke kuku untuk membuatnya menjadi lebih kuat dan tidak mudah patah. (kompas.com)

Bahan alami terakhir yang bisa kamu gunakan untuk memperkuat kuku adalah jus lemon.

Memiliki kandungan Vitamin C yang dapat membantu pertumbuhan kuku dan menjaganya dari bakteri.

Kamu hanya membutuhkan potongan lemon dan gosokkan pada kuku minimal satu kali dalam sehari selama lima menit dan bilas dengan air hangat.

Selain menggunakan bahan-bahan di atas, kamu juga perlu mengurangi penggunaan nail art agar kuku kamu tidak mudah patah.

Penggunaan nail art, gel, dan kuku akrilik memang membuat kuku menjadi terlihat lebih menarik.

Akan tetapi, kuku akrilik dan gel yang terdapat dalam nail art dapat mencegah penguatan dan pertumbuhan kuku.

Tidak masalah jika kamu memakai nail art sesekali, namun jika terlalu sering, nail art, akrilik dan gel dapat memperburuk kualitas dan pertumbuhan kuku kamu.

Bukan hanya meminimalisir penggunaan nail art saja, kamu juga perlu mengimbangi perawatan dari dalam dengan memperbanyak makan sayur.

Sebab, sayuran berdaun hijau, terutama bayam, kaya akan  asam folat atau vitamin B9 yang membantu melengkapi pertumbuhan kuku dan membuatnya menjadi lebih kuat.

Baca juga: 5 Cara Mengatasi Kuku Rapuh karena Terlalu Sering Pakai Kuteks

itulah lima cara untuk merawat kuku agar tidak mudah patah dan tetap kuat.

Selamat mencobanya dan semoga bermanfaat.

Selanjutnya

Artikel Terkait

6 Tips Memotong Kuku Agar Tidak Mudah Mengalami Cantengan, Bikin Rapi dan Bersih

6 Tips Memotong Kuku Agar Tidak Mudah Mengalami Cantengan, Bikin Rapi dan Bersih

Ikuti enam cara memotong kuku yang benar untuk mencegah terjadinya cantengan, membuat kuku menjadi lebih rapi dan bersih.

Artikel Populer

Cara Mudah Membersihkan Kipas Angin di Rumah, Penting untuk Dilakukan Secara Rutin

Cara Mudah Membersihkan Kipas Angin di Rumah, Penting untuk Dilakukan Secara Rutin

Dengan membersihkan kipas secara rutin, kamu mengambil langkah sederhana namun efektif untuk meningkatkan kualitas udara di rumah.

Cara Hilangkan Bau Apek pada Seprai Tanpa Dicuci, Solusi di Musim Hujan

Cara Hilangkan Bau Apek pada Seprai Tanpa Dicuci, Solusi di Musim Hujan

Dilengkapi katalog produk recommended yang berkaitan dengan cara menghilangkan bau apek pada seprai tanpa dicuci.

Review Lengkap Tumbler Stein Warna Matcha Suvenir Nikahan Amanda Manopo: Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap Tumbler Stein Warna Matcha Suvenir Nikahan Amanda Manopo: Kelebihan hingga Kekurangan

Berikut review lengkap Tumbler Stein suvenir pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin di Jakarta, Jumat (10/10/2025): Harga, Kelebihan dan Kekurangan

Review Lengkap Shampoo Selsun Kemasan Pink: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Review Lengkap Shampoo Selsun Kemasan Pink: Manfaat, Kelebihan, hingga Kekurangan

Selsun 7 Flowers Premium Dandruff Shampoo bisa menjadi salah satu produk untuk hilangkan ketombe ringan dengan aroma 7 bunga yang menyegarkan.

6 Rekomendasi Kloset Duduk AZKO yang Harganya Rp 1 Jutaan ke Bawah

6 Rekomendasi Kloset Duduk AZKO yang Harganya Rp 1 Jutaan ke Bawah

Berikut 6 WC duduk/toilet duduk/closet duduk dari AZKO dengan harga Rp 1 jutaan ke bawah yang recommended atau direkomendasikan.