TRIBUNSHOPPING.COM - Salah satu yang menjadikan HP SAMSUNG terbilang lebih unggul dari produk handphone dari china adalah chipset yang tersemat di dalamnya.
Seperti halnya HP flagship dari SAMSUNG yang dibekali dengan chipset dari Snapdragon 8 Gen 2.
Dapatkan handphone dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 di sini.
Chipset Snapdragon 8 Gen 2 sangat spesial lantaran memiliki embel-embel "for Galaxy" di semua seri produk handphone flagship ini.
Chipset hasil kolaborasi antara SAMSUNG dan Qualcomm tersebut diklaim hadir dengan sejumlah keunggulan mulai dari performanya yang kencang hingga konektivitas yang stabil.
Baca juga: 5 Rekomendasi HP dengan Chipset Snapdragon 680 Mulai Rp 2 Jutaan, Pesaing Berat vivo Y36
Peningkatan tersebut diharapkan mampu menyuguhkan pengalaman pakai perangkat mobile yang lebih baik untuk pengguna.
Nah, berikut ini 5 keunggulan chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy yang perlu kamu tahu:
1. Peningkatan Pengalaman Gaming

Dengan meningkatnya aspek CPU dan GPU, secara tidak langsung chipset besutan Qualcomm yang bekerja sama dengan SAMSUNG tersebut mampu memberikan pengalaman gaming yang lebih baik.
Terutama pada aspek GPU atau komponen pengolah grafis di mana Qualcomm Adreno 740 yang dipercepat.
Percepatan GPU tersebut diklaim mampu memungkinkan fitur Ray Tracing menghadirkan cahaya, pantulan, dan iluminasi yang nyata dalam game mobile.
Selain itu, dengan hadirnya API Vulkan terbaru versi 1.3 pada SAMSUNG Galaxy S23 Series pun dikatakan mampu memberikan peningkatan kinerja grafis yang lebih baik.
Hal tersebut juga berarti membantu sejumlah developer atau pengembang mempercepat transisi game desktop ke versi mobile.
Baca juga: Review vivo X80, HP Flagship dengan Kamera Berbasis Gimbal dan Fast Charging 80W
Satu hal yang tak kalah menarik adalah teknologi Snapdragon Game Post Processing Accelerator yang disematkan pada lini produk SAMSUNG Galaxy S23 Series.
Teknologi tersebut dikatakan mampu menambahkan efek-efek seperti bloom, depth of field, motion blur, dan sebagainya.
Peningkatan performa dasar pada Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy juga berimbas pada pengalaman gaming yang dapat dirasakan pengguna menjadi lebih baik.
2. Teknologi Sensor Qualcomm 3D Sonic

Salah satu keunggulan lain yang ditawarkan oleh SoC Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy pada S23 Series adalah teknologi Qualcomm 3D Sonic.
Teknologi tersebut dikatakan mampu memberikan sistem keamanan biometrik yang lebih andal.
Pasalnya SAMSUNG menyematkan pula Qualcomm 3D Sonic Sensor Gen 2 pada handphone flagship besutannya kali ini.
Dengan menggunakan teknologi yang tertanam di bawah layar tersebut perangkat pengguna dapat lebih kuat aspek keamanannya.
Hal itu lantaran Qualcomm 3D Sonic Sensor Gen 2 menggunakan teknologi berbasis akustik yang merefleksikan fitur unik sidik jari pengguna.
Senada dengan handphone flagship yang biasanya dipakai untuk keperluan bisnis, tentu aspek keamanan tidak boleh dilewatkan.
SAMSUNG Galaxy S23 Plus
3. Suguhkan Performa Lebih Kencang

Salah satu keunggulan yang dimiliki oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy adalah aspek performa yang lebih kencang.
Hal tersebut lantaran SoC spesial untuk Galaxy S23 Series itu diperkuat oleh prosesor Qualcomm Kryo yang memiliki kecepatan hingga 3.36 GHz.
Performa tersebut dipercepat dari angka 3.2 GHz seperti yang dimiliki oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 versi biasa.
Dengan keunggulan tersebut, chipset yang diusung oleh Galaxy S23 Series diklaim menjadi SoC Snapdragon tercepat yang pernah ada.
Untuk mengolah aspek grafis handphone flagship besutan SAMSUNG, terdapat pula komponen GPU Qualcomm Adreno yang telah ditingkatkan terutama dalam hal kinerja dan performa daya.
Baca juga: 5 Rekomendasi Handphone dengan Chipset Snapdragon 695 5G, Harga Mulai Rp 3 Jutaan
Perlu diketahui, GPU Adreno 740 yang ada pada SoC Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy memiliki kecepatan 719 MHz.
Kecepatan tersebut lebih tinggi dari model standarnya yang hanya berjalan di kecepatan 680 MHz.
Peningkatan pada prosesor (CPU) dan GPU tersebut membuat SoC Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy memiliki performa yang lebih kencang alias bertenaga.
4. Aspek Konektivitas yang Stabil

Selain aspek keamanan, konektivitas juga menjadi sektor yang wajib diperhatikan pula.
Oleh karenanya, SoC Snapdragon 8 Gen 2 di Galaxy S23 Series dikatakan sudah memiliki konektivitas yang stabil.
Teknologi Snapdragon Connect juga tersemat pada jajaran handphone flagship besutan SAMSUNG kali ini.
Fitur konektivitas tersebut hadir memperkuat koneksi 5G, Wi-Fi, dan Bluetooth untuk pemakaian harian pengguna.
Tiga model dalam lini produk SAMSUNG Galaxy S23 Series juga disebut hadir dengan Qualcomm FastConnect 6900 dan 7800.
Dengan teknologi tersebut, perangkat hanpdhone dapat memiliki koneksi Wi-Fi kilat, berlatensi rendah, dan pengalaman Bluetooth Audio yang immersive.
Demikian sejumlah keunggulan yang dibawakan oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy yang dipercaya oleh SAMSUNG mempersenjatai produk handphone flagship besutannya kali ini.
SAMSUNG Galaxy S23
5. Hadirkan Teknologi AI Terbaru

Hadirnya SoC Snapdragon 8 Gen 2 juga dilengkapi dengan fitur Qualcomm AI Engine dan Qualcomm Hexagon
Processor yang mengalami peningkatan.
Didukung oleh Qualcomm Sensing Hub terbaru, Galaxy S23 Series memampukan micro tile inteferencing yang akan meningkatkan kinerja dan performa AI.
Hal tersebut juga akan menjamin komunikasi jernih dengan pembatalan gema dan peredam bising saat handphone flagship besutan SAMSUNG digunakan untuk berkomuniaksi.
Singkatnya, chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy memiliki Qualcomm AI Engine tercepat dan termutakhir saat ini.
Hal tersebut diharap mampu memberikan pengalaman pakai perangkat mobile terbaik dengan dukungan AI yang andal.
(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!