zoom-inlihat foto
Review Lenovo Yoga 9i 14IRP8, Tampil Mewah serta Usung Performa Andal Intel Gen13
lenovo.com
Ilustrasi Lenovo Yoga 9i 14IRP8 yang sedang dipakai dalam mode tent 

TRIBUNSHOPPING.COM - Laptop dengan bentukan konvertibel nampak kian menarik untuk dimiliki karena punya sejumlah kelebihan.

Salah satunya yakni dengan form factor tersebut, perangkat tidak hanya bisa difungsikan sebagai laptop, namun juga tablet dan lain sebagainya.

Pasar penjualan laptop Indonesia kembali disambangi oleh pemain baru, perkenalkan ini adalah Lenovo Yoga 9i 14IRP8.

Perangkat tersebut merupakan laptop dengan form factor 2 in 1 konvertibel yang sudah turut mengusung performa prosesor Intel Generasi ke-13 atau Raptor Lake.

Lantaran ditopang oleh prosesor baru, performa dan keandalan laptop ini nampak tidak main-main.

Lenovo bahkan menghadirkan produk laptop ini menyandang sertifikat Intel Evo Platform sehingga kehadirannya tidak bisa disepelekan.

Sebagai suksesor dari generasi sebelumnya, laptop ini tidak hanya bertenaga, namun juga punya tampilan premium dan tampang mewah, cocok untuk mendukung kebutuhan gaya.

Cocok pula untuk menunjang kebutuhan bisnis, berikut Tribunshopping.com sajikan review spesifikasi dari Lenovo Yoga 9i 14IRP8.

Ilustrasi chip prosesor Intel Generasi ke-13
Ilustrasi chip prosesor Intel Generasi ke-13 (intel.co.id)

Sebagai generasi penerus yang dikeluarkan di tahun 2023, Lenovo Yoga 9i 14IRP8 Gen8 hadir menawarkan performa andal prosesor Intel 13th Gen.

Lebih tepatnya laptop konvertibel ini ditenagai oleh prosesor Intel Core i7-1360P yang memiliki TDP di angka 28 watt.

2 dari 4 halaman

Prosesor tersebut hadir menawarkan konfigurasi 12 Core, empat inti performanya mampu menjangkau kecepatan hingga 5.0 GHz.

Sementara delapan lainnya berperan sebagai inti hemat daya, mampu memberikan clock speed di angka 3.7 GHz.

Prosesor atau CPU itu juga memiliki 16 thread dengan Intel Smart Cache 18 MB.

Baca juga: Review Lenovo Yoga Slim 7i Carbon 13IAP7, Laptop Tipis dan Ringan Praktis di Bawa Kemana Saja

Melengkapinya, prosesor dari generasi Raptor Lake ini juga menawarkan performa olah grafis GPU Intel Iris Xe Graphics.

Integrated GPU itu diketahui memiliki 96 Execution Units (EUs) dengan frekuensi olah grafis 1.5 GHz.

Walaupun tanpa dukungan diskrit GPU, performa proses dan grafis laptop konvertibel besutan Lenovo ini rasanya sudah terbilang mumpuni untuk kebutuhan pemakaian harian.

Lenovo Yoga 9i 14IRP8 hadir mengadopsi bentukan konvertibel
Lenovo Yoga 9i 14IRP8 hadir mengadopsi bentukan konvertibel (lenovo.com)

Keandalan sektor dapur pacu Lenovo Yoga 9i 14IRP8 tidak lepas dari kapasitas memori lega yang juga mendukungnya.

Laptop konvertibel ini hadir menawarkan memori RAM 16 GB DDR5 5200 MHz dual channel yang dipasang secara on-board.

Dengan kata lain, tidak ada opsi upgradeable RAM di laptop ini, namun kapasitasnya sudah terbilang lega.

Sementara untuk menampung data harian pengguna, Lenovo membekali laptop ini dengan Storage berbasis SSD M.2 NVMe PCIe Gen4 x4 berkapasitas 1 TB.

3 dari 4 halaman

Tidak ada slot M.2 tambahan, namun kapasitasnya juga sudah termasuk besar untuk menampung banyak data pengguna.

Secara keseluruhan, Yoga 9i 14IRP8 dihadirkan dengan bodi berbahan material aluminium, memperkuat aksen mewah dan premium yang dihadirkannya.

Laptop ini mengadopsi bentukan 2 in 1 Convertible, membuatnya bisa dipakai dalam beberapa mode lain seperti tablet, tent dan stand.

Dihadirkan mengadopsi sistem operasi Windows 11 Home, perangkat ini punya dimensi 318 x 230 x 15.2 mm dengan bobot di kisaran angka 1,4 kg.

Bidang layar OLED yang diusung oleh Lenovo Yoga 9i 14IRP8
Bidang layar OLED yang diusung oleh Lenovo Yoga 9i 14IRP8 (lenovo.com)

Pada sektor layar, Lenovo Yoga 9i 14IRP8 hadir mengusung panel OLED dengan refresh rate standar 60 Hz.

Bentang layar 14 inch tersebut bahkan mampu menyuguhkan tampilan gambar dalam resolusi 4K atau 3840 x 2400 piksel.

Dikatakan pula layar laptop konvertibel ini didukung oleh tingkat kecerahan (Brightness) 400 nits dan color gamut 100 persen DCI-P3.

Layar berteknologi Dolby Vision ini juga dibekali sertifikasi VESA DisplayHDR True Black 500 serta TÜV Rheinland EyeSafe and Low Blue Light untuk kenyamanan dan keamanan pandang mata.

Mendukung form factor konvertibel yang diusungnya, layar laptop ini juga dibekali fitur touchscreen, membuatnya bisa dioperasikan dengan jari atau Lenovo Precision Pen 2.

Saat diamati lebih mendalam, layar laptop ini bersifat Glossy serta sudah mengadopsi desain bezel atau bingkai yang tipis di ketiga sisinya.

4 dari 4 halaman

Bingkai atas nampak lebih lebar, digunakan untuk menampung lensa kamera beresolusi Full HD 1080 P.

Menariknya, kamera tersebut bahkan sudah didukung oleh fitur Infra Red (IR) dan Cam Privacy Shutter untuk aspek keamanan.

Layout keyboard Lenovo Yoga 9i 14IRP8 dilengkapi dengan backlit dan tombol One-click function
Layout keyboard Lenovo Yoga 9i 14IRP8 dilengkapi dengan backlit dan tombol One-click function (lenovo.com)

Nampak pula laptop ini masih mengusung layout keyboard serupa dengan generasi sebelumnya, pun deretan tombol One-click Function yang masih dipertahankan.

Menambah kenyamanan pakainya, Lenovo turut menyematkan fitur backlit atau lampu latar pada layout keyboard tersebut.

Pabrikan turut menghadirkan bidang sentuh yang disebut-sebut sebagai Glass Touchpad, dimensinya terbilang lega, memanjang dari sisi kiri Space Bar hingga tombol Control (CTRL) sebelah kanan.

Sebagai penopang dayanya, laptop ini juga dibekali baterai berkapasitas lega yakni 75 Wh yang diklaim mampu bertahan hingga 10,5 jam.

Performa baterai itu didukung oleh kehadiran piranti charger AC Adapter 100 watt, ujung konektornya mengadopsi antarmuka USB Type-C.

Sementara pada aspek audio, laptop konvertibel ini menawarkan empat performa speaker dari Bowers & Wilkins.

Sejumlah antarmuka port juga turut dihadirkan, seperti USB-C 3.2 Gen 2 (DisplayPort 1.4, Power delivery, data transfer), Audio combo jack, USB-A 3.2 Gen 2 serta 2 x Intel Thunderbolt 4.0 (DisplayPort 1.4, Power delivery, 40 Gbps data transfer).

Hadirnya Lenovo Yoga 9i 14IRP8 juga mendukung aspek keamanan berbasis fingerprint dan facial recognition, serta WiFi 6E dan Bluetooth 5.2 sebagai konektivitas nirkabelnya.

Lenovo Yoga 9i 14IRP8 dalam mode pemakaian laptop, tablet, tent dan stand
Lenovo Yoga 9i 14IRP8 dalam mode pemakaian laptop, tablet, tent dan stand (lenovo.com)

Tampak menarik dengan tampang mewahnya, ada beberapa hal yang bisa menjadi perhatian di laptop konvertibel ini.

Salah satunya yakni pemasangan memori RAM pada Lenovo Yoga 9i 14IRP8 dilakukan secara on-board.

Kendati demikian, kapasitas RAM yang dihadirkan sudah terbilang lega, pun konfigurasinya dual channel memori.

Selain itu, desain bodi yang dibawa oleh laptop ini nampak identik dengan generasi sebelumnya.

Secara keseluruhan, tampang sang suksesor ini tidak jauh berbeda dengan Lenovo Yoga 9i keluaran tahun 2022.

Baca juga: Review Lenovo IdeaPad D330, Laptop Mungil Serba Bisa untuk Pelajar dan Mahasiswa

Kendati demikian, laptop konvertibel ini tampil berani dengan desain premium dan mewah yang dibawanya.

Tidak hanya itu saja, perangkat ini juga sudah menyandang sertifikat Intel Evo yang menjamin keandalan dan kenyamanan pakainya.

Untuk lebih mempermudah pemahaman mengenai spesifikasi teknis dari Lenovo Yoga 9i 14IRP8, silakan simak tabel berikut.

Spesifikasi Lenovo Yoga 9i 14IRP8 Gen8
Prosesor Intel Core i7-1360P (Cache 18 M, hingga 5,00 GHz)
RAM 16 GB DDR5 5200 MHz dual channel on-board
Storage 1 TB SSD M.2 NVMe PCIe Gen4 x4
Layar 14 inch, OLED, 4K (3840 x 2400 piksel), 60 Hz, 400 nits, 100 persen DCI-P3, VESA DisplayHDR True Black 500, TÜV Rheinland EyeSafe and Low Blue Light, Touchscreen
Baterai 75 Wh
Antarmuka USB-C 3.2 Gen 2 (DisplayPort 1.4, Power delivery, data transfer), Audio combo jack, USB-A 3.2 Gen 2 serta 2 x Intel Thunderbolt 4.0 (DisplayPort 1.4, Power delivery, 40 Gbps data transfer)
Dimensi 318 x 230 x 15.2 mm
Berat 1,4 kg
Sistem operasi Windows 11 Home

Di pasar penjualan Indonesia, laptop ini dapat ditemukan dalam dua varian warna yakni Storm Grey dan Oatmeal.

Menurut akun Lenovo Official di Tokopedia, seri laptop Yoga 9i 14IRP8 bisa didapatkan dengan kisaran harga Rp 27.999.000.

Dengan spesifikasi, performa dan balutan tampilannya yang mewah, tertarikkah kamu dengan laptop konvertibel ini? (*)

Rangkuman

Kelebihan

Seritifikasi Intel Evo Platform

Prosesor Intel Generasi ke-13

RAM dan Storage lega

Desain mewah, form factor konvertibel

Baterai berkapasitas besar 75 Wh

Kekurangan

Memori RAM on-board

Nilai Akhir: 5

Kualitas5

 

Durability5

 

Desain5

 

Spesifikasi5

 

Harga5

 

Kesimpulan

Lenovo Yoga 9i 14IRP8 dihadirkan mengusung performa prosesor Intel generasi ke-13 alias Raptor Lake. Sebagai suksesor, laptop dengan konvertible ini juga punya desain premium dan tampang yang mewah. Menjamin keandalan dan kenyamanan pakainya, laptop besutan Lenovo ini menyandang sertifikasi Intel Evo Platform.

(RamaFitra/Tribunshopping.com)

Selanjutnya

Artikel Terkait

Review Lenovo IdeaPad Duet 5i 12IAU7, Laptop dengan Performa Andal Intel Alder Lake Serba Guna

Review Lenovo IdeaPad Duet 5i 12IAU7, Laptop dengan Performa Andal Intel Alder Lake Serba Guna

Di tahun 2022 kemarin, Lenovo menyuguhkan laptop detachable dengan kehadiran IdeaPad Duet 5i 12IAU7.

Review Lenovo Yoga 9i (2022), Tampilan Trendi Performa Kencang Seperti Laptop Gaming

Review Lenovo Yoga 9i (2022), Tampilan Trendi Performa Kencang Seperti Laptop Gaming

Lenovo Yoga 9i 2022 hadir dengan beberapa peningkatan, salah satunya prosesor Intel Core Gen Alder Lake, menjadikannya kencang seperti laptop gaming.

Artikel Populer

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

Review ADVAN Soulmate X, Laptop Stylish dengan Performa Andal untuk Pelajar

ADVAN Soulmate X, laptop entry-level stylish dengan performa andal untuk tugas sekolah, kelas online, hingga hiburan ringan.

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

5 Penyebab dan Cara Mengatasi Mouse Wireless yang Tidak Berfungsi, Mudah Dilakukan

Dengan mengetahui penyebabnya, langkah perbaikan bisa dilakukan lebih cepat tanpa harus langsung membeli mouse baru.

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

5 Tips Mengatasi Mouse Double Click Sendiri Sebelum Dibawa ke Tukang Servis

Masalah seperti ini bisa saja terjadi pada banyak mouse, baik dengan konektivitas kabel maupun wireless.

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

Sandisk Perkenalkan SSD 256 TB di FMS 2025, Andalkan Teknologi UltraQLC untuk Performa AI

SSD Sandisk terbaru ini menyasar pasar enterprise atau perusahaan yang membutuhkan solusi penyimpanan besar namun tetap hemat biaya. 

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

5 Rekomendasi Mouse Wireless Murah di Bawah Rp 100 Ribu, Gak Nguras Dompet!

Ada banyak pilihan mouse wireless murah dengan harga di bawah Rp 100 ribu yang tetap bisa diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari, berikut di antaranya

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

5 Tips Mengatasi Mouse Tidak Bisa Scroll dengan Mudah, Bisa Kabel maupun Wireless

Jika dibiarkan, masalah ini bisa mengganggu aktivitas kerja maupun hiburan, karena fungsi scroll pada mouse tergolong penting

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

5 Tips Menjaga Penyimpanan Laptop agar Tidak Cepat Penuh, Mudah dan Ampuh Dilakukan

Ruang penyimpanan laptop yang terbatas berisiko bikin aktivitas kerja terganggu, berikut cara untuk menjaganya agar tetap lega.

POLYTRON Resmi Rilis Luxia Series di Tanah Air, Laptop Perdana untuk Pelajar hingga Pekerja

POLYTRON Resmi Rilis Luxia Series di Tanah Air, Laptop Perdana untuk Pelajar hingga Pekerja

POLYTRON, brand elektronik kenamaan Tanah Air ini hadir lewat rangkaian laptop Luxia Series yang diperkenalkan pada Selasa (5/8/2025) kemarin.