TRIBUNSHOPPING.COM - Hadirnya perangkat True Wireless Stereo (TWS) tidak hanya menawarkan kualitas audio yang lebih baik.
Lebih dari itu, piranti earphone wireless ini menghadirkan tingkat pemakaian yang lebih praktis tanpa batasan kabel.
Seiring dengan perkembangan zaman, konektivitas kabel mulai ditinggalkan lantaran sifatnya yang terbatas dan kadang hanya menyusahkan pengguna.
Dengan memakai TWS, pengguna dapat lebih leluasa untuk mendengarkan alunan musik favoritnya sambil beraktivitas.
Kehadiran produk TWS dengan desain yang beragam juga terbukti mampu menopang aktivitas harian pengguna yang ingin tampil gaya.
Klik di sini untuk dapatkan TWS SOUNDTECH S16 dengan harga menarik.
Di pasar penjualan saat ini, produk TWS juga ditawarkan dengan harga yang beragam sesuai dengan kualitas dan fitur-fitur yang dibawanya.
Bahkan produk TWS harga Rp 100 ribuan sudah mulai merebak di pasaran yang kadang hanya membuat bingung pengguna ketika menjatuhkan pilihan terbaiknya.
Oleh karena itu, simak 5 rekomendasi TWS Rp 100 ribuan berkualitas dari tim Tribunshopping.com berikut:
1. FOOMEE FT102

Sajian rekomendasi produk TWS kali ini dibukan oleh FOOMEE FT102 yang pekan kemarin sempat mampir di meja review tim Tribunshopping.com.
Produk TWS ini hadir menawarkan desain yang ergonomis sehingga mampu menawarkan tingkat kenyamanan optimal, bahkan ketika dipakai dalam waktu lama.
Hadir dengan dimensi yang terbilang compact, produk TWS ini memiliki sepasang earbuds yang dibekali baterai berkapasitas 40 mAh.
Tidak hanya itu saja, piranti charging case yang diusung oleh produk TWS ini juga memiliki kapasitas baterai hingga 300 mAh.
Dengan total daya tersebut, FOOMEE FT102 menawarkan durabilitas pemakaian hingga 24 jam dengan kisaran durasi isi ulang daya hanya 1,5 jam saja.
Baca juga: 5 Rekomendasi TWS dengan Dukungan Bluetooth 5.0, Punya Kualitas Audio Terbaik
Sebagai konektivitas, produk TWS ini hadir mengadopsi Bluetooth 5.3 yang menawarkan jarak jangkau pemakaian hingga 10 meter.
Di pasaran, pengguna bisa menemukan produk TWS ini dalam dua varian warna yakni Hitam dan Putih.
Tertarik mencoba performa suaranya? FOOMEE FT102 bisa didapatkan dengan kisaran harga Rp 175.000.
2. TWS F9-5

Rekomendasi berikutnya yakni TWS F9-5 yang menawarkan charging case multifungsi lantaran juga bisa digunakan sebagai power bank bagi perangkat lain.
Pasalnya, charging case yang diusung oleh produk TWS ini menawarkan antarmuka port USB Type-A serta kapasitas penyimpanan daya hingga 2000 mAh.
Charging case yang bisa dijadikan sebagai piranti cadangan daya handphone menjadi daya tarik utama produk TWS ini.
Pada sepasang earbuds yang dihadirkan, produk TWS ini menawarkan kapasitas daya baterai 50 mAh.
Hadir dengan desain compact, TWS F9-5 juga menawarkan sepasang earbuds yang fit ketika ditempelkan ke telinga.
Baca juga: Siap Multitasking, Simak Rekomendasi Handphone vivo RAM 6 GB Harga Rp 3 Jutaan
Kehadiran produk TWS ini juga dibekali dengan komponen microphone yang dapat digunakan untuk fungsi hands free ketika ada panggilan telepon masuk.
Sebagai konektivitas, produk TWS ini hadir mengadopsi teknologi Bluetooth 5.0 yang menawarkan jarak pemakaian hingga 10 meter.
Tertarik untuk meminang produk TWS ini? TWS F9-5 bisa didapatkan dengan kisaran harga Rp 165.000.
3. Thinkplus Lenovo LP40

Tidak hanya andal dalam memproduksi perangkat komputasi, Lenovo melalui Thinkplus juga menawarkan perangkat audio nirkabel berkualitas.
Salah satunya Thinkplus Lenovo LP40 yang hadir membawa driver audio berukuran 13 mm.
Piranti tersebut dikatakan mampu memberikan respon frekuensi audio dari 20 Hz hingga 20 KHz.
Untuk konektivitasnya, produk TWS ini dibekali dengan teknologi Bluetooth 5.1.
Pemakaian teknologi wireless tersebut dikatakan mampu membuat Thinkplus Lenovo LP40 dipakai dalam jarang jangkau 8 hingga 10 meter.
Baca juga: 5 Rekomendasi Handphone dengan Fitur NFC, Harga Mulai Rp 2 Jutaan
Dengan total kapasitas daya yang dibawanya, produk TWS ini diklaim mampu memberikan durabilitas pemakaian hingga 20 jam untuk melakukan pemutaran audio musik.
Menariknya, produk TWS ini juga dibekali dengan sertifikasi IPX5 yang menandakan bahwa perangkat audio ini memiliki ketahanan terhadap cipratan air.
Produk TWS yang nyaman dipakai di luar ruangan ini bisa didapatkan senilai Rp 151.000 dari harga resminya Rp 399.000 melalui akun resmi Thinkplus Official Store di marketplace Tokopedia.
4. ROBOT Airbuds T30 Plus

Rekomendasi produk TWS berikutnya yang bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan adalah ROBOT Airbuds T30 Plus.
Produk TWS ini hadir membawa driver audio berukuran 13 mm yang dikatakan mampu memberikan frekuensi respon audio dari 20 Hz hingga 20 KHz.
Sebagai konektivitas, produk TWS ini hadir mengadopsi teknologi Bluetooth 5.3 yang menawarkan kestabilan koneksi serta hemat daya dalam pemakaiannya.
Dengan teknologi tersebut, ROBOT Airbuds T30 Plus dikatakan dapat dipakai dalam jarak jangkau hingga 10 meter.
Tidak hanya itu saja, kapasitas daya pada tiap earbuds ditambah piranti charging case diklaim mampu membuat produk TWS ini memberikan durabilitas hingga 21 jam.
Baca juga: 5 Rekomendasi Handphone SAMSUNG untuk Dipakai Harian, Harga di Bawah Rp 4 Jutaan
Pada piranti charging case yang diusungnya, terdapat LED Display yang mampu menginformasikan kapasitas daya tersisa.
ROBOT Airbuds T30 Plus sendiri hadir membawakan desain ergonomis serta dimensi yang terbilang compact sehingga dapat dipakai dengan nyaman dalam waktu lama.
Penasaran dengan harganya?
Produk TWS ini bisa didapatkan senilai Rp 159.900 dari harga aslinya Rp 400.000 melalui akun resmi ROBOT PC Official Store di marketplace Tokopedia.
5. SOUNDTECH S16

Menutup sajian rekomendasi TWS kali ini, SOUNDTECH S16 yang hadir menawarkan sertifikasi IPX5 juga bisa dijadikan pertimbangan terbaik.
Dengan hal tersebut, produk TWS ini berarti memiliki ketahanan terhadap cipratan air sehingga pengguna tidak perlu risau memakainya saat berada di luar ruangan.
Untuk performa keluaran suara, SOUNDTECH S16 hadir dibekali dengan driver audio berukuran 6 nm yang diklaim mampu memberikan respon frekuensi audio dari 20 Hz hingga 20 KHz.
Baca juga: Anti Repot Tanpa Kabel, Berikut 5 Rekomendasi TWS Terbaik Mulai Rp 300 Ribuan
Sepasang earbuds yang dihadirkan pun dibekali dengan baterai berkapasitas 50 mAh yang mampu memberikan durabilitas pemakaian hingga 5 jam untuk mendengarkan musik.
Sedangkan pada piranti charging case, SOUNDTECH membekali produk TWS ini dengan kapasitas penyimpanan daya 380 mAh.
Produk TWS dengan konektivitas Bluetooth 5.1 ini bisa didapatkan dengan kisaran harga Rp 169.400. (*)
Merek | Kelebihan | Harga |
FOOMEE FT102 | Fitur ENC, Punya Gaming Mode, Desain ergonomis dan compact | Rp 175.000 |
TWS F9-5 | Charging case punya Digital Display dan bisa dijadikan power bank | Rp 165.000 |
Thinkplus Lenovo LP40 | Sertifikasi IPX5, Koneksi Stabil dan Hemat daya, Kompabilitas luas | Rp 139.000 |
ROBOT Airbuds T30 Plus | LED Display pada charging case, Konektivitas Bluetooth 5.3 | Rp 159.900 |
SOUNDTECH S16 | Sertifikasi IPX5, Ketahanan daya, Dimensi compact | Rp 169.400 |
(RamaFitra/Tribunshopping.com)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!