TRIBUNSHOPPING.COM - Flashdisk merupakan media penyimpanan portable yang dapat digunakan oleh pengguna untuk menyimpan data-data pentingnya.
Kehadiran flashdisk dapat membuat pengguna lebih leluasa untuk menyimpan dan memindahkan data dari perangkat satu ke perangkat lain.
Pengguna tidak lagi harus bergantung kepada media penyimpanan internal seperti SSD dan HDD konvensional yang kurang mendukung portabilitas pengguna.
Dimensi yang kecil membuat media penyimpanan flashdisk digemari oleh banyak pengguna karena dapat mendukung mobilitasnya.
Beragam model, dimensi serta kapasitas yang ditawarkan oleh flashdisk di pasaran saat ini.
Dapatkan flashdisk Kingston DataTraveler Kyson 128 GB dengan harga menarik buatmu di sini.
Jika kamu membutuhkan media penyimpanan dengan kapasitas yang lebih lega untuk kebutuhan sehari-hari, kamu bisa memilih flashdisk berkapasitas 128 GB.
Adapun media penyimpanan flashdisk yang memiliki kapasitas 128 GB bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp 300 ribuan di pasaran.
Oleh karena itu, kali ini Tribunshopping.com hadirkan 5 rekomendasi flashdisk dengan kapasitas 128 GB yang bisa kamu dapatkan mulai Rp 300 ribuan:
1. SanDisk Ultra Flair CZ73

Jika kamu sedang membutuhkan media penyimpanan tambahan, SanDisk Ultra Flair CZ73 bisa menjadi salah satu opsi pertimbangan
Pasalnya, lini produk flashdisk dari SanDisk satu ini sudah mengadopsi antarmuka USB 3.0.
Flashdisk ini pun memiliki kemampuan pemindahan data dengan kecepatan hingga mencapai 150 MB/s.
Selain menggunakan antarmuka USB 3.0, SanDisk Ultra Flair CZ73 juga menggunakan konektor USB Type-A yang membuatnya kompatibel dengan hampir setiap perangkat yang ada.
Baca juga: 5 Rekomendasi Laptop Lenovo Yoga, Desain 2 In 1 yang Cocok untuk Mobilitas
Menariknya, SanDisk Ultra Flair CZ73 menghadirkan perlindungan dan keamanan data yang lebih baik melalui fitur enkripsi AES 128-bit.
Pengguna bisa melindungi data pentingnya dengan flashdisk ini serta membatasi siapa saja yang bisa mengakses file tersebut.
Tertarik dengan flashdisk yang kokoh dan kencang dalam memindahkan data ini? SanDisk Ultra Flair CZ73 bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 315.000 untuk varian kapasitas 128 GB-nya.
2. HP X750W

Hawlett-Packard merupakan sebuah perusahaan yang terus memberikan inovasi dalam dunia teknologi dengan menelurkan produk-produk canggihnya.
Sebut saja salah satunya HP X750W, lini produk flashdisk besutan Hawlett-Packard yang berkualitas dan berteknologi tinggi.
Hawlett-Packard menghadirkan lini produk flasdisk ini dengan desain berbahan metal yang membuatnya terlihat kokoh.
Baca juga: 5 Rekomendasi Flashdisk Berkapasitas 64 GB Terbaik, Cocok untuk Pemakaian Harian
Tak hanya itu, HP X750W pun sudah dibekali dengan antarmuka USB 3.1 yang memiliki kecepatan transfer data yang lebih baik jika dibanding teknologi USB sebelumnya.
Berbekal USB Type-A sebagai konektornya, HP X750W mampu melakukan transfer data dengan kecepatan hingga 100 MB/s untuk varian kapasitas 64 hingga 128 GB-nya.
Menariknya, flashdisk HP X750W yang memiliki kapasitas penyimpanan 128 GB bisa kamu dapatkan dengan harga kisaran Rp 275.000 melalui official store HP Storage di marketplace Tokopedia.
3. Kingston DataTraveler Kyson

Mencari rekomendasi flashdisk dengan kualitas terbaik, tidak lengkap rasanya jika tanpa menyebut Kingston DataTraveler Kyson.
Flashdisk besutan Kingston ini hadir dengan desain tanpa tutup namun memiliki penampilan yang menawan.
Kingston DataTraveler Kyson pun sudah menghadirkan antarmuka USB 3.2 yang memiliki kecepatan pemindahan data terbaik dibanding dengan antarmuka USB sebelumnya.
Flashdisk ini mengadopsi konektor USB Type-A yang siap membantu pengguna untuk memindahkan data-data pentingnya.
Baca juga: Kehabisan Ruang Penyimpanan? Gunakan 5 Rekomendasi Hard Disk Eksternal 1 TB Ini
Pengguna dapat merasakan sensasi yang berbeda ketika memindahkan data karena Kingston DataTraveler Kyson memiliki kecepatan baca di angka 200 MB/s untuk varian kapasitas 128 GB-nya.
Tidak hanya itu, Kingston DataTraveler Kyson varian 128 GB memiliki kecepatan tulis yang berada di angka 60 MB/s.
Kingston DataTraveler Kyson varian 128 GB bisa kamu dapatkan dengan kisaran harga Rp 360.000.
4. SanDisk Ultra Dual Drive Luxe

Satu lagi lini produk SanDisk yang bisa kamu jadikan sebagai bahan pertimbangan, Ultra Dual Drive Luxe.
SanDisk Ultra Dual Drive Luxe tidak hanya menghadirkan USB 3.1 Type-A, flashdisk ini bahkan juga dibekali dengan antarmuka USB Type-C.
Hadirnya konektor tersebut berarti flashdisk satu ini sudah kompatibel untuk perangkat handphone dengan sistem operasi Android yang support OTG.
Untuk melihat daftar handphone yang dimaksud, kamu bisa langsung mengunjungi laman resmi dari SanDisk.
Baca juga: Cegah Laptop Overheating, Simak 5 Rekomendasi Cooling Pad Harga Rp 100 Ribuan
Menariknya, flashdisk ini juga sudah mendapatkan dukungan dari aplikasi SanDisk Memory Zone yang dapat diunduh oleh pengguna melalui layanan Google Play Store.
Dengan aplikasi tersebut, pengguna dapat mengelola dan membuat cadangan data dengan mudah melalui perangkat mobile-nya.
SanDisk Ultra Dual Drive Luxe bisa kamu dapatkan dengan harga kisaran Rp 314.000 untuk varian kapasitas 128 GB.
5. Lexar JumpDrive P30

Sebagai penutup rekomendasi kali ini, Lexar JumpDrive P30 juga bisa kamu jadikan salah satu opsi saat mencari media penyimpanan flashdisk berkapasitas 128 GB.
Flashdisk ini hadir dengan antarmuka USB 3.2 dengan konektor Type A yang juga banyak diadopsi oleh perangkat saat ini.
Lexar JumpDrive P30 memiliki kecepatan baca di angka 450 MB/s.
Tidak hanya itu, flashdisk ini juga menawarkan kecepatan tulis data di angka 420 MB/s.
Baca juga: 5 Rekomendasi Bluetooth Dongle, Sambungkan 2 Laptop Lebih Cepat dan Mudah
Flashdisk Lexar JumpDrive P30 datang dengan desain yang portabel sehingga pengguna dapat lebih leluasa saat menyimpan dan memindahkan data.
Hadir dengan kapasitas hingga 1 TB, Lexar JumpDrive P30 ingin menjawab kebutuhan akan media penyimpanan portabel yang memiliki ruang kapasitas besar.
Lexar JumpDrive P30 varian kapasitas 128 GB bisa kamu dapatkan dengan kisaran harga Rp 457.000. (*)
Merek | Kelebihan | Harga |
SanDisk Ultra Flair CZ73 | Fitur enkripsi AES 128-bit untuk keamanan data pengguna | Rp 315.000 |
HP X750W | Sudah menggunakan antarmuka USB 3.1 | Rp 275.000 |
Kingston DataTraveler Kyson | Dibekali loop gantungan kunci dan antarmuka USB 3.2 | Rp 360.000 |
SanDisk Ultra Dual Drive Luxe | Support pemakaian OTG via USB Type C | Rp 314.000 |
Lexar JumpDrive P30 | Dukungan antarmuka USB 3.2, kecepatan baca tulis terbaik | Rp 457.000 |
(RamaFitra/Tribunshopping.com)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!