TRIBUNSHOPPING.COM - Pilih wireless atau wired? Mungkin pertanyaan ini sering muncul di pikiranmu saat membeli mouse gaming.
Sebenarnya kedaunya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Cari mouse gaming wireless yang murah dan berkualitas? Cek produknya di sini.
Namun, bila kamu tidak ingin direpotkan soal kabel kusut, mouse gaming wireless bisa jadi pilihan.
Dengan konektivitas nirkabel, tentunya mouse wirelees menjadi mudah dan ringkas digunakan.
Sayangnya, kebanyakan mouse gaming wireless dibanderol dengan harga yang cukup tinggi.
Namun, jangan khawatir karena ada beberapa mouse gaming wireless terbaik dengan harga terjangkau mulai Rp 100 ribuan.
Penasaran, produk mouse gaming wireless apa saja yang dijual di kisaran mulai Rp 100 ribuan? Intip beberapa pilihannya di sini.
Baca juga: 5 Mouse Gaming Berkualitas Merek FANTECH, Banyak Seri Harga Terjangkau
1. FANTECH Venom II WGC2

Di urutan pertama mouse gaming dari brand lokal yaitu FANTECH dengan seri Venom II WGC2.
Mouse gaming dengan desain ambidextrous ini menggunakan receiver 2.4 Ghz yang bisa menjangkau hingga 10 meter.
Dengan begitu, kamu tetap bisa bermain game walau duduk dalam jarak yang sedikit jauh dari layar laptop/PC.
Untuk dayanya, FANTECG Venom II WGC2 ini dibekali dengan baterai berkapasitas 300 mAh.
Kapasitas baterai yang cukup besar ini diklaim bisa tahan hingga 40 jam.
Bukan itu saja, keunggulan lainnya juga terletak pada durabilitasnya klik kanan dan kirinya.
FANTECH menyematkan switch Huano yang bisa membuatnya tahan hingga 20 juta kali klik.
Sementara untuk sensitivitasnya, mouse dengan multiple lighting modes ini menggunakan sensor Pixart 3212.
Sensor optik dari Pixart ini menghasilkan DPI 800 hingga 2400 DPI untuk membuat kursor berpindah dengan mulus dan akurat.
Untuk harganya, FANTECH Venom II WGC2 dibanderol dengan kisaran Rp 159.000.
2. REXUS Xierra RX108

Masih dengan brand lokal, kali ini ada REXUS Xierra RX108 yang hadir dengan konektivitas wireless 2.4 GHz.
Untuk dayanya, mouse dengan bobot 115 gram ini dibekali baterai Lithium berkapasitas 400 mAh yang bisa diisi ulang.
Baca juga: 5 Mouse REXUS Terbaik yang Cocok untuk Gaming dan Kerja
Sementara untuk pengisian dayanya, kamu bisa menggunakan kabel USB dan colokkan langsung ke laptop atau perangkat lainnya.
Dengan sistem seperti ini, tentunya kamu tidak perlu berulang kali ganti baterai.
Kemudian untuk sensitivitasnya, produk ini menggunakan sensor PIXART PAW3212.
Sensor ini diklaim hemat daya dan memiliki sensitivitas yang baik serta akurat.
Untuk sensitivitas yang didapat bisa mencapai 800 hingga 2400 DPI, sangat cocok untuk gaming.
Selain itu, sensor ini juga memiliki kemampuan tracking speed hingga 30 ips dan rata-rata pemetaan frame hingga 4000 fps
Kemudian soal harga, REXUS Xierra RX108 dibanderol dengan kisaran Rp 139.000.
3. Corsair Katar Pro Wireless

Beralih ke produk Amerika Serikat, kali ini ada Corsair Katar Pro Wireless.
Mouse wireless ini hadir dengan konektivitas wireless 2.4 GHz.
Untuk dayanya, mouse dengan bobot 96 gram ini dibekali baterai AA tipe Alkaline.
Dengan baterai tersebut, mouse yang terinspirasi dari logitech G305 ini diklaim bisa tahan hingga 135 jam.
Sementara untuk sensitivitasnya, mouse yang simpel ini menggunakan sensor PMW3325.
Sensor ini menghasilkan DPI hingga 10000, cocok untuk main game FPS, Battle Royale, maupun MOBA.
Selain itu, Corsair Katar Pro Wireless juga didesain simetris, jadi cocok untuk kamu yang menggunakan mouse dengan tipe Claw dan Fingertrip.
Bukan itu saja, keunggulan lainnya juga terletak pada durabilitasnya klik kanan dan kirinya.
Walau tidak diketahui jenis switch-nya, klik kanan dan kirinya diklaim tahan hingga 50 juta kali klik.
Soal harga, Corsair Katar Pro Wireless dibanderol di kisaran Rp 449.000.
4. logitech G903 Lightspeed Wireless

Rekomendasi mouse gaming wireless berikutnya adalah logitech G903 Lightspeed Wireless.
Sesuai namanya, mouse gaming ini dibekali dengan fitur Lightspeed Wireless berlatensi rendah.
Sehingga, suara tembakan, bom, atau pun langkah musuh yang diterima tidak mengalami keterlambatan.
Selain itu, mouse ini juga sudah menggunakan sistem HERO 25K yang membuatnya tidak akan delay saat dipakai bermain.
Sementara untuk sensitivitasnya, mouse satu ini dibekali 25600 DPI yang bisa disesuaikan dengan salah satu tombol di mouse.
Baca juga: Review logitech G102 Lightsync, Mouse Gaming Desain Klasik dengan Tingkat DPI hingga 8000
Di samping itu, ada juga sebelas tombol tambahan yang bisa dikustomisasi sesuai keinginan.
Nah untuk kamu yang bertangan kidal, logitech G903 bisa dikustomisasi khusus untuk penggunaan tangan kiri.
Untuk sumber dayanya, logitech G903 dibekali baterai kapasitas 720 mAh yang diklaim tahan 24 jam dengan pencahayaan dan 32 jam tanpa lighting.
Bagi kamu yang tertarik, logitech G903 bisa didapatkan dengan harga Rp 1.459.000.
5. RAZER Viper V2 Pro

Terakhir adalah RAZER Viper V2 Pro yang hadir dengan dua konektivitas yaitu wireless dan wired.
Untuk koneksi wireless-nya didukung dengan Hyperseed yang bisa membuat mouse stabil dan minim latensi.
Sedangkan unutk koneksi wired, mouse ini dibekali kabel USB-C yang sekaligus sebagai pengisi daya.
Untuk daya tahan baterainya sendiri, RAZER Viper V2 Pro diklaim bisa digunakan hingga 80 jam.
Kemudian untuk sensitivtiasnya, mouse ambidextrous ini dibekali Razer Focus Pro 30K Optical Sensor.
Sensor ini menghasilkan sensitivitas dan akurasi resolusi tinggi hingga 99.8 persen, serta DPI hingga 30000.
Sensor ini juga semakin akurat dengan adanya fitur Smart Tracking untuk membuat mouse mengenali permukaan dengan baik.
Menariknya lagi, mouse ini juga dibekali dengan teknologi Razer Optical Mouse Switches Gen-3.
Teknologi ini diklaim memiliki ketahanan klik hingga 90 juta kali dan mampu menghilangkan masalah seperti double click.
Kemudian soal harga, RAZER Viper V2 Pro dibanderol di kisaran Rp 2.499.000.
(*)
Produk | Konektivitas & Baterai | Harga |
FANTECH Venom II WGC2 | Wireless 2.4 Ghz, baterai 300 mAh, tahan hingga 40 jam | Rp 159.000 |
REXUS Xierra RX108 | Wireless 2.4 Ghz, baterai Lithium 400 mAh, bisa diisi ulang | Rp 139.000 |
Corsair Katar Pro Wireless | Wireless 2.4 Ghz, baterai AA tipe Alkaline, tahan hingga 135 jam | Rp 449.000 |
logitech G903 Lightspeed Wireless | Wireless 2.4 Ghz, baterai Lithium 720 mAh, tahan 24 jam dengan pencahayaan dan 32 jam tanpa lighting | Rp 1.459.000 |
RAZER Viper V2 Pro | Wireless 2.4 Ghz, kabel USB-C, baterai tahan 80 jam | Rp 2.499.000 |
(ATIKA / TRIBUNSHOPPING.COM)
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!