zoom-inlihat foto
5 Langkah Mencuci Brush Make Up dengan Benar
kompas.com
Ilustrasi brush kotor,bisa dicuci dengan menggunakan air hangat dan sabun yang lembut agar kembali bersih dan nyaman digunakan. 

TRIBUNSHOPPING.COM - Brush memang menjadi salah satu item yang cukup penting dalam dunia make up.

Tidak hanya untuk make up profesional saja, penggunaan make up sehari-hari juga menjadi lebih mudah dengan menggunakan brush atau kuas.

Dapatkan produk brush set untuk hasil make up yang lebih sempurna di sini.

Dengan menggunakan brush make up, mengaplikasikan produk kecantikan seperti foundation atau pun highlighter menjadi lebih mudah.

Jika kamu juga menjadi  salah satu orang yang gemar menggunakan brush make up, tentu merawatnya menjadi hal yang cukup penting, bukan?

Alih-alih membeli yang baru tiap kali brush kotor, tentu mencucinya bisa menjadi solusi yang lebih tepat sekaligus hemat.

Brush harus dirawat dengan cara dicuci, karena jika sudah dipakai setiap hari tentu bisa kotor.

Nah, jika brush kotor, tentu justru dapat menyumbat pori-pori hingga membuat wajahmu menjadi jerawatan.

Jadi, jangan lupa mencuci brush secara rutin jika kamu merasa brush set milikmu sudah kotor, ya.

Dikutip dari berbagai sumber, kali ini TribunShopping telah merangkum beberapa langkah mudah mencuci brush make up, sehingga kamu tidak perlu sering-sering membeli yang baru.

2 dari 4 halaman

1. Basahi Brush Make Up dengan Air Hangat

mencuci brush
Ilustrasi mencuci brush dengan membasahi terlebih dahulu dengan air bersuhu hangat untuk menghilangkan kotoran dalam jumlah yang masih dalam kategori ringan. (kompas.com)

Langkah pertama mencuci brush make up yang kotor adalah dengan membasahi terlebih dahulu dengan air bersuhu hangat.

Kamu hanya perlu membasahi sedikit demi sedikit brush mak eup tersebut dan jangan direndam.

Baca juga: Review emina Beauty Bliss BB cream, Cocok untuk Remaja yang Ingin Belajar Make Up

Cara mencuci brush make up ini bisa menghilangkan kotoran dalam jumlah yang masih dalam kategori ringan.

Kemudian, ada baiknya untuk menghindari air menyentuh bagian dasar dari bulu-bulu brush make up, karena air bisa membuat lem menjadi rusak dan bulu pada brush make up terlepas.

2. Cuci Brush Make Up dengan Sampo Bayi atau Pembersih Lembut

Mencuci brush dengan menggunakan sabun yang lembut agar bulu-bulu brush tidak mudah rusak
Mencuci brush dengan menggunakan sabun yang lembut agar bulu-bulu brush tidak mudah rusak. (Grid.Id)

Langkah selanjutnya adalah gunakan sampo bayi untuk mencucinya.

Kamu perlu menghindari menggunakan sabun cuci tangan atau sabun cuci piring untuk mencuci brush make up.

Hal itu lantaran kandungan sabun tersebut berisiko merusak bulu kuas.

Baca juga: Review Goban Cosmetics Melted Matte Lip, Cocok untuk Kulit Wanita Indonesia

Jadi, lebih baik pilih sampo bayi atau pembersih wajah yang lembut untuk membersihkan brush.

3 dari 4 halaman

Cara mengaplikasikannya juga cukup mudah, yaitu dengan oleskan sedikit sabun atau sampo ke ujung jari.

Kemudian lakukan gerakan memijat pada daerah ujung bulu brush make up, lalu sikat-sikat di telapak tangan.

Pastikan jangan sampai sampo mengenai daerah dasar bulu agar tidak membuat lem menjadi rusak.

Mineral Botanica Studio Series Pro Oval Brush Set
Mineral Botanica Studio Series Pro Oval Brush Set

3. Jangan Basahi Gagang Brush Makeup

Ilustrasi brush set, saat dicuci dianjurkan untuk menghindari membasahi area gagang brush, agar lem untuk mrekatkan bulu tidak lepas.
Ilustrasi brush set, saat dicuci dianjurkan untuk menghindari membasahi area gagang brush, agar lem untuk mrekatkan bulu tidak lepas. (kompas.com)

Hal yang peru kamu hindari agar brush make up tidak rusak karena dicuci adalah membasahi gagangnya.

Hal itu karena, bulu-bulu pada brush make up biasanya direkatkan pada bagian gagangnya menggunakan lem.

Apabila terlalu serig dicuci, tentu lem akan lebih berisiko mudah terkelupas.

Jasi, ada baiknya saat mencucinya jangan sampai membasahi gagang brush makeup atau bagian dasar bulu brush make up.

Baca juga: Tips Mengaplikasikan Make Up dengan Tepat untuk Kulit Berjerawat

4. Bilas Brush Make up Hingga Bersih

Ilustrasi membilas brush dengan air bersih yang mengalir agar kotoran tak tersisa.
Ilustrasi membilas brush dengan air bersih yang mengalir agar kotoran tak tersisa. (kompas.com)

Setelah melakukan beberapa rangkaian mencuci brush make up di atas,  jangan lupa untuk membilas brush make up menggunakan air mengalir hingga bersih.

4 dari 4 halaman

Hal ini tentu berguna untuk mencegah adanya sisa-sisa sabun dan bahan kimia lain yang bisa membuat iritasi pada wajah, terlebih jika kamu memiliki kulit yang cenderung sensitif.

Tapi tetap pastikan air tersebut tidak terlalu kencang agar bulu pada brush make up tidak rusak karena tekanan air terlalu kencang.

Pastikan juga air tidak membasahi bagian dasar bulu brush make up agar tidak merusak lem yang merekat.

Armando Caruso 50115 Premium Brush Set 15P
Armando Caruso 50115 Premium Brush Set 15P

5. Keringkan brush Make Up setelah dicuci

brush
Ilustrasi cara mengeringkan brush tidak perlu diletakkan di bawah terik matahari, cukup diamkan semalam di dalam ruangan. (kompas.com)

Langkah terakhir dalam membersihkan brush make up adalah mengeringkannya.

Untuk membuang kelebihan air setelah dicuci, kamu bisa mengibaskan brush lalu tepukkan bulu-bulu brush dengan menggunakan handuk bersih.

Jika kamu mencuci brush di malam hari dan berharap brush akan kering keesokan paginya, maka kamu dapat meletakkan brush di atas alas kertas bersih, dan membiarkanya di bawah lampu dalam ruangan.

Tidak perlu mengeringkannya di bawah terik atau menggunakan hairdryer karena berisiko merusak kelembutan kuas.(*)

(RIRIN/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

5 Rekomendasi Setting Spray Mulai 50 Ribuan untuk Ke Kondangan Biar Makeup Tahan Lama

5 Rekomendasi Setting Spray Mulai 50 Ribuan untuk Ke Kondangan Biar Makeup Tahan Lama

Setting spray memiliki kandungan bahan yang menutrisi kulit seperti niacinamide, gliserin, centella asiatica hingga allantoin.

Rekomendasi Skincare BPOM dan Halal Glad2Glow, Ada Facial Wash hingga Masker

Rekomendasi Skincare BPOM dan Halal Glad2Glow, Ada Facial Wash hingga Masker

Glad2glow atau yang sering disebut G2G punya rangkaian produk skincare dengan kualitas terbaik untuk merawat kulit, bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Review Lengkap La Roche Posay Cicaplast Baume B5+ Soothing Balm: Manfaat Kelebihan hingga Kekurangan

Review Lengkap La Roche Posay Cicaplast Baume B5+ Soothing Balm: Manfaat Kelebihan hingga Kekurangan

La Roche Posay Cicaplast Baume B5+ Soothing Balm bisa menjadi salah satu krim pilihan terbaik untuk merawat kulit kering dari iritasi dan kemerahan.

5 Rekomendasi Moisturizer yang Mengandung Niacinamide 100 Ribuan BPOM

5 Rekomendasi Moisturizer yang Mengandung Niacinamide 100 Ribuan BPOM

Niacinamide merupakan salah satu kandungan skincare turunan vitamin B3 yang bagus untuk melindungi kulit dari radikal bebas seperti sinar UV dan polus

Daftar Harga Micellar Water yang Ampuh Hapus Makeup Kondangan hingga Bridesmaid

Daftar Harga Micellar Water yang Ampuh Hapus Makeup Kondangan hingga Bridesmaid

Kamu bisa menggunakan micellar water untuk menghapus makeup waterproof dengan lebih optimal, wajah bersih dari sisa foundation dan mascara.