zoom-inlihat foto
5 Aplikasi Mengaji Terbaik di Android, Belajar Al-Quran hingga Bahasa Arab Jadi Mudah
batam.tribunnews.com
Ilustrasi aplikasi belajar mengaji Al-Quran yang bisa kamu akses di mana pun dan kapan pun 

TRIBUNSHOPPING.COM - Bagi seorang muslim mengaji atau mempelajari kitab suci Al-Quran adalah suatu kewajiban.

Dengan mengaji, diharapkan kita mengetahui hukum-hukum agam isalm dan mengetahui apa yang dilarang dan diperintahkan.

Temukan HP SAMSUNG dengan RAM besar untuk men-download banyak aplikasi di sini.

Namun, semakin banyak orang sibuk dan tak punya waktu untuk mengaji, lalai akan kewajibannya.

Eits, jangan khawatir, di zaman yang serba canggih ini, kegiatan mengaji menjadi semakin mudah dilakukan.

Hanya dengan satu alat yang bernama ponsel pintar, orang-orang sudah dapat mengunduh berbagai aplikasi belajar mengaji yang menawarkan banyak kemudahan.

Baca juga: Selain GO-JEK, Ini 5 Aplikasi Ojek Online Terbaik di Indonesia

Menariknya, kamu bisa belajar cara membaca kitab suci Al-Quran, terjemahan, hadiz, hingga hukum-hukum agama islam dimana saja kapan saja hanya dengan buka ponsel pintarmu.

Nah, ini dia 5 aplikasi belajar mengaji terbaik di Android:

1. Marbel Learns Quran for Kids

Marbel Learns Quran for Kids
Marbel Learns Quran for Kids adalah aplikasi mengaji yang perlu terpasang di ponsel pintar para orang tua (play.google.com)

Aplikasi belajar mengaji yang pertama yaitu ada Marbel Learns Quran for Kids.

2 dari 4 halaman

Dengan satu juta lebih pengunduh di Google Play, aplikasi mengaji Marbel Learns Quran for Kids ini cukup populer.

Fitur yang dibawa aplikasi ini juga terbilang cukup banyak.

Selain itu, anak-anak juga dapat belajar mengaji sekaligus bermain permainan yang bermanfaat untuk menunjang pembelajaran.

Dikembangkan dengan desain yang interaktif dan inovatif, Marbel Learns Quran for Kids adalah aplikasi mengaji yang perlu terpasang di ponsel pintar para orang tua.

Materi pembelajaran yang dihadirkan dalam aplikasi ini telah dibuat seunik dan semenarik mungkin.

Hal ini tentu dapat memikat hati anak-anak untuk semangat belajar.

2. Belajar Al-Qur’an + Suara

Belajar Al-Qur’an + Suara
Belajar Al-Qur’an + Suara merupakan aplikasi yang dikhususkan bagi anak-anak agar mereka dapat mempelajari kitab suci Al-Qur’an dengan mudah dan menyenangkan (apkpure.com)

Belajar Al-Qur’an + Suara merupakan aplikasi yang dikhususkan bagi anak-anak agar mereka dapat mempelajari kitab suci Al-Qur’an dengan mudah dan menyenangkan.

Aplikasi mengaji ini sudah banyak digunakan oleh 100 ribu orang lebih.

Aplikasi mengaji ini juga dilengkapi dengan menu pembelajaran yang beragam.

3 dari 4 halaman

Anak-anak juga dapat memainkan permainan yang sangat berhubungan erat dengan pembelajaran dan penguasaan kitab suci Al’Qur’an.

Dengan metode yang ditawarkan dan tampilan yang sangat menarik, diharapkan anak-anak dapat mengaji dengan senang dan bahagia tanpa merasa bosan.

Aplikasi ini cocok untuk kamu yang sudah jadi orang tua dan ingin mengajarkan si kecil mengaji dengan mudah dan cepat.

Baca juga: 5 Aplikasi Penunjang Bisnis Terbaik di Android, Usaha Makin Lancar dan Berkembang

3. Belajar Mengaji Al-Qur’an

Belajar Mengaji Al-Qur’an
Aplikasi Belajar Mengaji Al-Qur’an yang di dalamnya kamu bisa mempelajari huruf Hijaiyah, Iqro, Tajwid, dan masih banyak lagi (play.google.com)

Sekitar satu juta orang sudah mengunduh aplikasi mengaji ini di Google Play. 

Aplikasi ini menawarkan kemudahan dalam mempelajari kitab suci Al-Qur’an.

Didesain dengan tampilan yang menarik, aplikasi ini sangat cocok digunakan berbagai kalangan, utamanya oleh anak-anak agar mereka tetap semangat mengaji.

Materi yang dibawa oleh aplikasi ini juga cukup lengkap.

Di sana kamu bisa memulainya dengan mempelajari huruf Hijaiyah, Iqro, Tajwid, dan masih banyak lagi.

Selain itu, pengembang aplikasi juga menambahkan fitur hafalan surat pendek dengan audio dan 114 surat Al-Qur’an dengan format mp3.

4 dari 4 halaman

Orang tua bisa menggunakan aplikasi ini sebagai penunjang tambahan aktivitas mengaji anak di luar masjid atau madrasah.

Dengan aplikasi belajar mengaji ini, diharapkan agar generasi Al-Qur’an bisa terus tumbuh.

4. Juz Amma

Juz Amma
Juz Amma dilengkapi juga dengan Murottal Juz Amma yang cocok sekali didengar untuk menunggu waktu berbuka puasa nanti (play.google.com)

Berikutnya ada aplikasi bernama Juz Amma yang tidak kalah keren untuk dipasang sebagai sarana belajar mengaji.

Selain belajar mengaji, pengguna juga bisa belajar Juz Amma dan meningkatkan hafalan surat-surat pendek Al Quran.

Selain itu, dilengkapi juga dengan Murottal Juz Amma yang cocok sekali didengar untuk menunggu waktu berbuka puasa nanti.

Untuk memikat pengguna lebih bersemangat belajar, aplikasi edukasi ini dibekali dengan ilustrasi kartun yang menarik pada setiap surat, ayat, bacaan latin, dan terjemahannya.

Pengguna juga bisa mengganti ilustrasi dan suara sesuai dengan koleksi pribadi agar lebih menarik. 

Baca juga: 5 Aplikasi Pemutar Musik Terbaik di Android

5. Belajar Bahasa Arab + Suara

Belajar Bahasa Arab + Suara
Belajar Bahasa Arab + Suara mengangkat konsep pembelajaran yang interaktif lewat permainan (Puzzle, tebak kata, angka) dan suara menarik(play.google.com)

Manfaat mempelajari bahasa asing sejak usia dini ialah meningkatkan daya ingat dan menumbuhkan pribadi yang kreatif.

Salah satu bahasa asing yang bisa dipelajari si kecil adalah bahasa Arab, bahasa yang didaulat menjadi bahasa umat islam.

Bagi orangtua yang ingin mengajarkan anaknya bahasa Arab kini bisa menggunakan aplikasi Android bernama Belajar Bahasa Arab + Suara.

Aplikasi ini mengangkat konsep pembelajaran yang interaktif lewat permainan (Puzzle, tebak kata, angka) dan suara menarik.

Sehingga diharapkan buah hati tidak cepat bosan dan terus bersemangat belajar bahasa Arab.

Terdapat beberapa bab meliputi materi benda di dalam rumah dan kelas, angka, nama anggota keluarga, dan masih banyak lagi. 

Jadi, si kecil akan lebih mudah menghafal bahasa arab dengan aplikasi ini.

(RENI DWI/TRIBUNSHOPPING.COM)

Selanjutnya

Artikel Populer

Huawei Siap Luncurkan MatePad 12 X 2026, Tablet PC-Level untuk Produktivitas Lebih Efisien

Huawei Siap Luncurkan MatePad 12 X 2026, Tablet PC-Level untuk Produktivitas Lebih Efisien

Masuki 2026 lebih produktif dengan Huawei MatePad 12 X 2026. Tablet PC-level ini siap mendukung kerja fleksibel dan kreatif.

2 Cara Menstabilkan Video Goyang di HP Android Pakai CapCut dan Google Foto

2 Cara Menstabilkan Video Goyang di HP Android Pakai CapCut dan Google Foto

Tak perlu pusing dan punya tripod mahal, video goyang bisa distabilkan langsung dari HP dengan CapCut dan Google Foto.

Daftar Harga HP iQOO dari vivo Sambut Tahun Baru 2026: Ada Z10R, Z10 Lite, Neo 10 5G, hingga iQOO 15

Daftar Harga HP iQOO dari vivo Sambut Tahun Baru 2026: Ada Z10R, Z10 Lite, Neo 10 5G, hingga iQOO 15

Kamu bisa mencari tahu terlebih dulu harga HP iQOO dan menjadikan harga yang tertera dalam daftar sebagai rujukan sebelum membeli.

Daftar Harga HP Infinix Sambut Tahun Baru 2026: Infinix Hot 60 Pro, Note 50, hingga GT 30 Pro

Daftar Harga HP Infinix Sambut Tahun Baru 2026: Infinix Hot 60 Pro, Note 50, hingga GT 30 Pro

Berikut ini daftar harga HP Infinix terbaru sambut tahun baru 2026 untuk kamu jadikan referensi sebelum memutuskan membeli smartphone.

Sambut Tahun Baru, Cek Daftar HP Harga 2 Jutaan yang Rilis di 2025: OPPO, Redmi, POCO, TECNO, realme

Sambut Tahun Baru, Cek Daftar HP Harga 2 Jutaan yang Rilis di 2025: OPPO, Redmi, POCO, TECNO, realme

Ponsel yang terdapat dalam daftar berikut ada Samsung, Xiaomi Redmi dan POCO, OPPO, vivo, iQOO, Infinix, TECNO, dan itel.